Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 14 Agustus 2017

Sambut HUT Ke-71 Jalasenastri Pengurus Pusat Gelar Bhakti Sosial


KABARPROGRESIF.COM : (Semarang) Dalam rangka menyambut hari jadinya yang ke 71 Tahun Jalasenastri Pengurus Pusat di bawah pimpinan Ketua Umum Jalasenastri Ibu Endah Ade Supandi mengadakan kegiatan Sosial dengan menggelar Bhakti Sosial.

Kegiatan Bhakti Sosial tersebut dilaksanakan di dua Kota Besar di Pulau Jawa yakni Kota Semarang dan Kota Surabaya.

Sedangkan Ketua Umum beserta Rombongan yang berjumlah kurang lebih 200 orang Pengurus Pusat dan Pendukung berangkat dari Kota Jakarta pada tanggal 11 Agustus 2017 dengan melalui jalur laut menggunakan KRI dr. Suharso – 990 yang di Komandani oleh  Letkol Laut (P) Ari Krisdiyanto, dengan Route Jakarta – Semarang  - Surabaya.

Dalam lawatan di Kota Semarang Rombongan Ketua Umum Jalasenastri beserta Pengurus Pusat Jalasenastri di sambut oleh Komandan Pangkalan TNI AL  (Dan Lanal) Semarang Kolonel Laut (P) Hanarko Djodi Pamungkas  beserta Ketua Cabang 4  Korcab V Ibu Inca Gofara Hanarko Djodi Pamungkas di Dermaga Nusantara Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Selanjutnya Dan Lanal Semarang beserta Ketua Cabang 4 mendampingi Ketua Umum menuju Ds Tambak Lorok Jl. Tambak Mulyo, Kemijen, Semarang Timur., Kota Semarang, Jawa Tengah adalah merupakan Lokasi pelaksanaan Bhakti Sosial TNI AL 2017 Bersama Jalasenastri Peduli Daerah Pesisir.

Rangkaian kegiatan Bhaksos TNI AL Bersama Jalasenastri tersebut  yang pertama adalah pelaksanaan penanaman 15.000 Bibit Pohon Manggrove di wilayah Rt 03 Rw13 Ds Tambak Lorok Semarang Utara, Selesai pelaksanaan Penanaman Seluruh Rombongan menuju tempat Pelaksanaan Bhakti Sosial yang masih satu wilayah dengan lokasi Penanaman Manggrove yakni di SD Islam Taqwiyatul waton, Seluruh Warga serta anak anak Sekolah Dasar serta pelajar Pramuka menyambut kedatangan Ketua Umum Jalasenastri di Daerahnya.

Dalam pelaksanaanya Ketua Umum Jalasenastri meninjau Masing masing Stant Penobatan,  diantaranya adalah Pengobatan Umum, Pemeriksaan Gigi, Posyandu Lansia dan Balita, Konseling dan Khitanan serta meninjau 4 unit rumah warga yang di pugar  dikarenakan termasuk Rumah Tidak Layak Huni. 

Dan pada kesempatan tersebut Ketua Umum Jalasenastri berkenan memberikan santunan kepada Anak Yatim Piatu, Bantuan Sembako kepada masyarakat serta pemberian Cidera mata kepada Walikota Semarang, Dan Lanal Semarang, Dan Dim 0733/BS dan Bayangkari yang di wakili oleh ibu Waka Polrestabes Semarang.


Tampak hadir dalam acara tersebut antara lain Dirdaya Kemensos,  Wakil ketua umum jalasenastri,  Ketua PD Jalasenastri DJAT,  Walikota Semarang beserta ibu,  Wakil Walikota Semarang, Aspotmar kasal, Kadis Potmar, Ibu Arisadewo, ketua Persit Kck PD IV/Dip, Yg mewakili Kasdam IV/Dip, Ibu ketua pd bhayangkari, Pengurus Pusat  Jasenastri, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Sekitar.
           
Dalam sambutannya Wali Kota Semarang mengucapkan selamat datang kepada Ketua Umum Jalasenastri beserta Rombongan di Kota Semarang dan Terima Kasih atas Kunjungan serta dipilihnya Daerah Tambak Lorok sini menjadi sasaran Kegiatan Bhaksos dalam rangka HUT Jalasenastri ke 71 Tahun.

Selanjutnya Wali Kota Semarang sedikit menjelaskan bahwa Kota Semarang adalah Kota Metropolitan yang kecil namun di balik semua itu Kota Semarang memiliki Daerah Pesisir yang sangat luas, diantaranya Daerah Tambak Lorok ini, Daerah Tambak Lorok ini menurut Wali Kota adalah Daerah yang sangat perlu di perhatikan mengingat setiap 10 Tahun sekali warga di sini selalu meninggikan rumah diakibatkan oleh Rob Air Laut yang selalu menganggu kegiatan keseharian warga. Untuk hal tersebut Walikota Semarang mewakili Warga Tambak Lorok mengucapkan banyak terima kasih semoga Allah SWT selalu memberikan Balasan yang setimpal kepada Ibu Sekalian atas segalanya yang telah diberikan di sini.

Ketua Umum Jalasenastri mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh Masyarakat Tambak Lorok atas sambutan yang sangat meriah ini.

Ketua Umum Jalasenastri menjelaskan bahwa maksud kedatangan kali ini adalah hanya sekedar bersilaturahmi guna mempererat tali persaudaraan antar sesama Anak Bangsa, untuk itu sebagai wujud dalam mempererat tali persaudaraan pada  moment peringatan HUT Jalasenastri ke 71 Tahun.

" Kami  datang untuk memberikan sedikit Rizky untuk Masyarakat Tambak Lorok yakni berupa Bedah Rumah tidak Layak Huni 4 unit, Renovasi ruang baca SD Islam Taqwiyatul Waton, Bantuan Pengobatan Gratis, Penanaman Bibit Manggrove serta bantuan sembako kepada Masyarakat sekitar. Mudah mudahan  apa yang sudah kami berikan yang mungkin tidak seberapa dapat membantu meringankan beban Waega desa Tambak Lorok sekalian."jelasnya.

Mengakhiri amanatnya Ketua Umum Jalasenastri memohon kepada Allah SWT agar senantiasa memberikan petunjuk, Bimbingan dan  Perlindungannya kepada Kita sekalian dalam mengabdi kepada Organisasi, Masyarakat, Bangsa dan Negara.

Ketua Umum Jalasenastri beserta rombongan bersiap siap melanjutkan perjalanan menuju Kota Surabaya melalui jalur Laut dengan menaiki KRI dr. Suharso – 990. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar