Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 15 November 2017

Rumkital dr. Oepomo Lantamal V Terima Tim Visitasi Provinsi Jawa Timur, Persi Jawa Timur dan Dinkes Kota Surabaya


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Rumah Sakit TNI Angkatan Laut dr. Oepomo Lantamal V Surabaya menerima kedatangan Tim Visitasi Propinsi Jawa Timur yang terdiri dari Dinas Kesehatan Jawa Timur, Dinas Kesehatan Kota Surabaya dan Persi Jawa Timur di Ruang rapat Rumkital dr. Oepomo Lantamal V Surabaya jalan Laksda M. Nasir no 56 Tanjung Perak Surabaya, Rabu (15/11).

Kedatangan Tim Visitasi Propinsi Jawa Timur yang terdiri dari 5 orang dengan  Ketua Tim Visi Tasi dr. Leena Qonita Camalia, SSI. Apt, 2 orang dari Ditkes Provinsi Jawa timur dengan Ketua tim dr. Dwi Widorini beserta 1 orang anggota, 1 orang dari Persi Jatim yaitu dr. Dwi Ariyani. Mars.terkait dengan ijin operasional Rumkital dr. Oepomo Lantamal V disambut langsung oleh Karumkital dr. Oepomo Letkol Laut (K) Imam Hidayat, S.PS.

Karumkit dr. Oepomo menyatakan bahwa kedatangan Tim Visitasi Provinsi Jawa Timur, Persi Jawa Timur dan Dinkes Kota Surabaya ini adalah untuk melihat secara langsung rumah Rumkital dr. Oepomo Lantamal V Surabaya terkait dengan ijin operasionalnya.

dr. Leena Qonita Camalia, SSI. Apt pada kesempatan tersebut, menyampaikan bahwa Terima Tim Visitasi Provinsi Jawa Timur dan Dinkes Kota Surabaya akan memberikan penilaian obyektif dengan melaksanakan peninjauan langsung ke lapangan, sehingga nantinya akan diperoleh penilaian yang kongkret.

"Dengan penilaian tersebut, nantinya akan direkomendasikan apakah Rumah Sakit tersebut  layak beroperasi atau tidak," ujarnya.

Usai menerima paparan tentang sejarah berdirinya Rumkital dr. Oepomo dan kondisi saat ini dari  Karumkit dr. Oepomo, selanjutnya tim  Visitasi mengunjungi beberapa tempat seperti Ruang IGD, Ruangan Kesling,  Ruang Gizi, dan Poliklinik terutama PONED, Laboratrium, Pharmacy/ Apotik. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar