Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Gempa Tuban, Robohkan Lima Bangunan di Surabaya

Lima bangunan roboh di Surabaya terdampak gempa yang berpusat di Timur Laut Tuban, salah satunya bangunan di RSUD Soewandhie.Tetapi sejauh ini tak ditemukan korban jiwa.

Dibuka 25 Maret, Ayo Daftar - Dishub Jatim Sediakan Mudik Gratis dengan Kapal Laut

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Bantuan Korbrimob Polri untuk Korban Bencana Jateng

Sebanyak 5.000 paket sembako dikirim langsung dari Mako Brimob Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok untuk korban bencana banjir di beberapa Kabupaten Jateng akibat hujan deras dengan intensitas tinggi.

HUT ke-105 Damkar dan Penyelamatan Nasional 2024 Akan Digelar di Surabaya

HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional tahun 2024 akan berlangsung di Kota Surabaya, dimulai pada 27 Februari 2024 hingga puncak peringatan 1 Maret

Pasca Gempa Tuban, Pasien RS Unair Dirawat di Tenda Darurat

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Rabu, 10 April 2019

Danlanal Semarang Hadiri FGD Tentang Poros Maritim Dunia


KABARPROGRESIF.COM : (Semarang) Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Semarang, Lantamal V, Koarmada II, Kolonel Laut (P) Heri Triwibowo menghadiri  Focus Group Discussion (FGD) di Ruang rapat Sekretaris Daerah Provinsi Jateng, Rabu (10/4).

Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) Republik Indonesia bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menggelar Focus Grup Discussion (FGD) yang membahas tentang Pengembangan Pertahanan Kekuatan Negara Dalam Konteks Poros Maritim Dunia Guna Kepentingan Nasional.

Dalam kegiatan Diskusi Terarah tersebut dipimpin oleh Ketua Tim Pengkajian adalah Laksamana Muda TNI Riyadi Syahardani yang tugas kesehariannya sebagai Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Demografi Lemhanas RI.

Lagu Indonesia  yang dinyanyikan oleh seluruh peserta diskusi mengawali pelaksanaan kegiatan tersebut.

 Sambutan selamat datang Oleh Kadis ESDM Prov Jateng Bapak Ir. Sujarwanto Dwiatmoko, M.Si yang pada kesempatan tersebut mewakili Gubernur Jateng.

Sambutan Ketua Tim Pengkajian Lemhanas RI dan sekaligus membuka acara FGD tersebut. Usai memberikan sambutannya Ketua Tim Pengkajian berkenan memberikan cinderamata kepada provinsi Jateng yang diterima oleh Kadis ESDM Provinsi Jateng.

Kegiatan yang dimoderatori oleh Marsma TNI Agus Radar dilanjutkan dengan paparan oleh 3 orang nara sumber berturut-turut oleh Kadis ESDM Provinsi Jateng, Paparan oleh Rektor Undip Prof, Dr. Yos Johar Utama, SH, M.Hum., serta materi oleh Direktur Polimarin Ibu Dr. Sri Tuti Rahayu, M.si.

Pembahas antara lain Marsma TNI Ainul Yaqin (Kakanwil Kemhan Jateng), GM Pelindo III Tj.Emas, Ketua Ikatan Alumni Lemhanas Jateng, serta dari beberapa akademisi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Laksda TNI  Riyadi, Mayjen TNI (purn) Abdul Chasib (Taprof Bid strategi dan Padnas), Marsma TNI Agus Radar S (Dirjian Hankam dan Geografi  Debidjianstrat Lemhanas RI), Kolonel Lek Iwan Setiawan (Kasubdit bid Hankam Debidjianstrat RI Lemhanas RI), Prof Furqon Hidayat ullah (Ikatan Alumni Lemhanas ProV Jateng), Dr Ir Diah Wijayanti (Ketua Departemen Ilmu Kelautan  Undip), Perwakilan Kumham Jateng.

Dalam sambutannya Ketua Tim Pengkajian mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jateng yang dalam hal ini diwakili oleh Kadis ESDM Provinsi Jateng, yang telah memfasilitasi kegiatan ini yang mana kegiatan tersebut dapat menggelar Diskusi Kelompok Terarah dengan baik.

Lebih lanjut Ketua Tim menjelaskan bahwa kegiatan ini digelar di Provinsi Jateng dalam rangka mengkaji ketahanan Jawa Tengah dalam Pengembangan Pertahanan Kekuatan Negara Dalam Konteks Poros Maritim Dunia dikaitkan dengan Pembangunan tol laut.

Tim lemhanas juga berharap dari paparan yang disajikan oleh beberapa narasumber akan menjadikan suatu bahan Materi dalam pengkajian yang akan dilaksanakan oleh Lemhanas RI.

Danlanal Semarang mendampingi Rombongan Lemhanas RI berkunjung ke salah satu alutsista Lanal Semarang yaitu KAL Pulau Menjangan yang berada di Dermaga Keamanan Laut Lanal Semarang Kompleks Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. (arf)

TPS Mulai Layani Kapal Bermuatan 4.600 Teus


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Terminal Petikemas Surabaya (TPS) mencetak sejarah baru, saat melayani kapal dengan muatan sebesar 3100 box atau 4.600 teus. Rekor ini dipecahkan kapal berbendera United Kingdom, MV Holsatia, yang sandar di TPS pada Sabtu (6/4) lalu. Sebab, sebelumnya volume bongkar muat dalam satu kapal yang dilayani TPS, rata-rata hanya kisaran 1700 – 2.000 box, atau sekitar 2.700 TEUs hingga 3.200 TEUs.

“Seiring dinamika itu, beberapa tahun terakhir, TPS sebagai pengelola terminal peti kemas terbesar di wilayah timur Indonesia, berbenah, memastikan kesiapan di era perubahan dinamis ini,” kata Humas PT TPS , M. Solech di Surabaya, Selasa (8/4)

Menurutnya, Sejak tahun 2016 pengoperasian kapal dengan kapasitas muat lebih dari  4.000 TEUs di TPS terus meningkat. terutama untuk mendukung perdagangan di rute-rute Inter Asia.Hal itu dibuktikan dengan peningkatan arus petikemas intemasional yang melalui TPS periode Januari – Maret 2019 tercatat sebanyak 321.958 TEUs. Atau meningkat 7,16% dibanding periode Januari – Maret 2018, yang sebesar 300.437 TEUs.

Kapal Panamax dengan panjang Length Over All (LOA) 261 meter, berat 39.941 ton dan draft 11,5 meter ini, memiliki rute Singapura – Surabaya – Singapura. Dan dioperasikan secara bergantian oleh konsorsium perusahaan pelayaran Ocean Network Express (ONE) bersama 9 perusahaan pelayaran lainnya. Direncanakan layanan untuk kapal ini diberikan setiap hari Rabu dan Sabtu, dengan volume bongkar muat yang relatif sama.

Selain itu, katanya, Penambahan tiga unit Container Crane (CC) di awal tahun 2017 dengan spesiflkasi twin lift, sehingga mampu mengangkat 2 petikemas sekaligus, dan jangkauan 16 baris merupakan CC dengan spesifikasi terbaik di Pelabuhan Tanjung Perak dan sekitamya. Ditambah dengan penggantian mesin diesel menjadi Iistrik mampu meningkatkan kinerja bongkar muat per crane menjadi 27.7 petikemas/crane/jam dibanding sebelumnya yang rata-rata 25 petikemas/crane/jam.

Tiga unit CC twin lift akan dialokasikan untuk proses bongkar muat MV Holsatia dengan rencana waktu bongkar muat 50 jam atau rata-rata 84 petikemas per jam. Pandu dan tunda siap siaga di TPS, dan sangat berperan dalam efisiensi waktu sandar dan berangkat kapal.

Direktur Utama PT TPS, Endot Endrardono, memastikan bahwa perubahan dalam industri kepelabuhanan yang TPS terapkan adalah dengan menerapkan efisiensi dan tetap menjaga derajat layanan terbaik kepada pengguna jasa dapat berjalan pasti.

“Perubahan adalah dinamika yang menyenangkan. TPS siap menjadi pemimpin di era perubahan dinamis ini,” pungkasnya. (ris)