Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Gempa Tuban, Robohkan Lima Bangunan di Surabaya

Lima bangunan roboh di Surabaya terdampak gempa yang berpusat di Timur Laut Tuban, salah satunya bangunan di RSUD Soewandhie.Tetapi sejauh ini tak ditemukan korban jiwa.

Dibuka 25 Maret, Ayo Daftar - Dishub Jatim Sediakan Mudik Gratis dengan Kapal Laut

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Bantuan Korbrimob Polri untuk Korban Bencana Jateng

Sebanyak 5.000 paket sembako dikirim langsung dari Mako Brimob Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok untuk korban bencana banjir di beberapa Kabupaten Jateng akibat hujan deras dengan intensitas tinggi.

HUT ke-105 Damkar dan Penyelamatan Nasional 2024 Akan Digelar di Surabaya

HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional tahun 2024 akan berlangsung di Kota Surabaya, dimulai pada 27 Februari 2024 hingga puncak peringatan 1 Maret

Pasca Gempa Tuban, Pasien RS Unair Dirawat di Tenda Darurat

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Minggu, 31 Maret 2024

Masyarakat Dorong Hadi Dediyansah Maju Di Pilkada Surabaya 2024


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dengan dukungan yang kuat dari berbagai kalangan masyarakat Surabaya dan gagasan ide yang progresif untuk membangun kota Surabaya.

Terutama ide hunian bagi warga masyarakat menjadi tempat yang lebih baik bagi semua.

Hadi Dediyansah yang akrab disapa Cak Dedi merupakan sosok yang layak sebagai calon untuk memimpin Surabaya pada Pilkada 2024.

Hal ini terlihat dalam aksi "Koncoe Cak Dedi Ngopi Bareng", relawan menyampaikan aspirasi warga Surabaya kepada Cak Dedi, yang siap menjalin komunikasi politik sebagai calon pemimpin kota. 

Cak Dedi, yang merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Wakil Ketua DPD Gerindra Jawa Timur, dan Dewan Pembina Gibran Center DPD Jawa Timur, telah menerima banyak aspirasi melalui kegiatan tersebut.

"Cak Dedi, panggilan akrab bagi Hadi Dediyansah SPD, MHum, adalah sosok asli Arek Surabaya yang memiliki dukungan kuat dari berbagai kalangan masyarakat, termasuk akademisi, seniman, pengajar, aktivis sosial, pedagang, sopir, dan komunitas lainnya," kata salah satu relawan dalam acara acara optimalisasi peran serta keluarga dalam P4GN untuk generasi milenial, Minggu (31/3).

Sementara Cak Dedi, kontestasi Pilkada Kota Surabaya harus menjadi momentum untuk gagasan dan program yang membangun kota ini terus maju serta menjadi rumah bagi semua elemen masyarakat. 

"Menuju Surabaya yang lebih baik, membangun tanpa diskriminasi, harus melibatkan kolaborasi dari seluruh lapisan masyarakat," jelasnya.

Cak Dedi menegaskan pentingnya memperhatikan kebutuhan masyarakat Surabaya, termasuk lansia, dan menekankan perlunya pemimpin yang mampu memberikan pelayanan yang baik serta memahami betul kondisi dan kebutuhan warganya.

Selain itu, Cak Dedi juga menyoroti masalah kebutuhan tempat tinggal di Surabaya. 

Menurutnya, selain memikirkan rumah susun, pemerintah juga harus mempertimbangkan pembangunan apartemen agar standar hidup masyarakat dapat ditingkatkan.

Terkait dengan pariwisata dan cagar budaya Surabaya, Cak Dedi menekankan perlunya memperhatikan ikon dan kelestarian budaya kota ini. 

"Hilangnya Rumah Radio Bung Tomo dan kondisi Jalan Tunjungan perlu dievaluasi, sementara karakter kuliner harus tetap mengangkat khas Surabaya," jelasnya.

Cak Dedi juga memberikan perhatian terhadap industri hiburan di Surabaya, yang dianggapnya penting untuk dikembangkan dengan memberikan stimulus yang tepat. 

"Dengan pengalaman sebagai pengusaha dan anggota legislatif, saya berharap dukungan masyarakat Surabaya dapat mewujudkan konsep kebersamaan dalam memajukan kesejahteraan warganya," pungkasnya.

Panglima TNI Pimpin Apel Pemberangkatan Bantuan Kemanusiaan Untuk Palestina


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin langsung pemberangkatan pengiriman bantuan kemanusian dari pemerintah Indonesia kepada Palestina, bertempat di Apron Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (29/03/2024).

Dalam amanatnya dihadapan kru pesawat dan awak media, Panglima TNI menyampaikan bahwa pengiriman bantuan kemanusiaan ke Palestina ini merupakan tindak lanjut dari permintaan kebutuhan payung udara dari pemerintah Yordania kepada Kedubes RI di Yordania yang berinisiatif mengirimkan bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza dengan metode Air Drop.

Atas dasar tersebut, sambung Panglima TNI, Kementerian Pertahanan RI dalam hal ini TNI, menanggapi positif permintaan pemerintah Yordania dengan mengirimkan bantuan Payung Udara Orang (PUO) dan Payung Udara Barang (PUB) dengan menggunakan pesawat Hercules C130 J TNI AU.

Misi bantuan kemanusiaan yang dipimpin oleh Mission Commander Kolonel Pnb Noto Casnoto beserta 26 kru pesawat yang terdiri dari personel TNI dan perwakilan Kemenlu dan Kemhan ini membawa 900 Payung Utama Orang (PUO) dan 50 Set Peralatan LCLA (Low Cost Low Altitude) seberat 14 ton.

Turut mendampingi Panglima TNI, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo serta pejabat di lingkungan Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Pertahanan.

Panglima TNI Hadiri Buka Puasa Bersama Dengan Presiden RI di Istana Negara


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri buka puasa  bersama dengan Presiden RI Joko Widodo beserta para Menteri Kabinet Indonesia Maju, bertempat di Istana Negara, Kamis (28/3/2024).

Turut hadir dalam acara buka puasa bersama tersebut yaitu, Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Menhan Prabowo Subianto, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Menhub Budi Karya Sumadi, Menlu Retno Marsudi, Menkeu Sri Mulyani, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, dan Menparekraf Sandiaga Uno, Menpan RB Azwar Anas, Menpora Dito Ariotedjo, Seskab Pramono Anung, Mendag Zulkifli Hasan, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Mensesneg Pratikno, Menkop UKM Teten Masduki dan Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo, serta undangan lainnya. 

Tingkatkan Amalan Ibadah Bulan Ramadan, TNI AL Gelar Peringatan Nuzulul Quran


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka meningkatkan ketakwaan para personel khususnya yang beragama Islam kepada Allah SWT., TNI Angkatan Laut (TNI AL) menggelar acara Peringatan Nuzulul Qur'an Tahun 1445 Hijriyah / 2024 Masehi yang dipimpin oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma mewakili Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali bertempat di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap Jakarta Timur, Kamis (28/03). 

Kasal dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wakasal menyampaikan bahwa Ramadhan adalah bulan yang teramat istimewa karena di dalamnya terdapat berbagai keistimewaan amalan Ibadah yang tidak ada tandingannya dengan bulan-bulan lainnya, terlebih dalam Bulan suci inilah diturunkan kitab suci "Al-Qur'an" kepada Rasulullah, Nabi Besar Muhammad SAW, yang merupakan mukjizat terbesar bagi seluruh umat manusia.

Lebih lanjut Kasal menyampaikan bahwa ditengah kehidupan yang semakin kompleks dan penuh tantangan ini, Al-Qur'an hadir sebagai cahaya dan menerangi kegelapan dan sumber hikmah yang tidak pernah habis. 

"Ini adalah waktu yang tepat, untuk kembali berkomitmen dalam mengikuti petunjuk-Nya dan menjadikan Al-Qur'an sebagai kompas hidup, yang mengarahkan kita kepada kebaikan dan menjauhkan dari keburukan", pungkas Kasal.

Peringatan Nuzulul Qur'an kali ini mengangkat tema "Tingkatkan Ketakwaan, Pererat Silaturahmi dan Perkuat Persatuan dan Kesatuan" yang diharapkan nantinya dengan meningkatnya ketakwaan kepada Allah SWT. senantiasa dapat terus menjaga silaturahmi yang telah ada demi terwujudnya persatuan dan kesatuan bangsa. 

Pada acara Peringatan Nuzulul Quran yang dihadiri oleh Pejabat Utama Mabesal, personel Mabesal baik Militer maupun PNS ini juga dilaksanakan Ceramah Hikmah Nuzulul Qur'an yang disampaikan oleh Ustadz ternama Indonesia yaitu Ustadz Muhammad Nur Maulana yang aktif menyampaikan dakwahnya di salah satu stasiun televisi nasional. 

"Meraih ampunan Allah saat Lailatul Qadar datang adalah waktu yang tepat bagi umat manusia meminta Ridho dari Allah SWT, ampunan bukan hanya Ridho dari Allah tetapi juga arahan dan bimbingan dari Allah SWT. Umat yang selalu minta ampunan dan bimbingan kepada Allah SWT pasti hidupnya tidak akan salah dan kehilangan arah serta setiap langkahnya akan selalu diiringi berkah dari Allah SWT", ujar Ustadz Muhammad Nur Maulana diakhir ceramahnya kepada seluruh jamaah Peringatan Nuzulul Qur'an Tahun 1445 Hijriyah / 2024 Masehi di Mabesal.

Jalin Silaturahmi, Danlanud Sam Ratulangi Terima Kunjungan Danlanudal Manado


Manado - KABARPROGRESIF.COM Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., menerima kunjungan Danlanudal Manado Letkol Laut (P) Candra Budiharjo, M.Tr.Opsla., di Mako Lanud Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara, Kamis (28/3/2024).

Pada kesempatan ini, Danlanudal Manado berterima kasih mendapat kesempatan bertemu dan bersilaturahmi dengan Danlanud Sam Ratulangi, sekaligus menjadi ajang perkenalkan diri sebagai pejabat baru.

"Sebagai warga baru, kami mohon izin bergabung dan berharap kedepannya kerja sama Lanudal Manado dengan Lanud Sam Ratulangi dapat terjalin dengan baik," ujar Danlanudal Manado.

Sementara itu, Danlanud Sam Ratulangi mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Provinsi Sulawesi Utara serta berharap koordinasi dan komunikasi semakin erat.

"Mari bersama-sama menciptakan lingkungan kerja yang kondusif, nyaman dengan menjalin sinergitas dan kerja sama yang lebih baik kedepannya," ujar Danlanud Sam Ratulangi.

Suasana audiensi berjalan hangat dan penuh keakraban serta diakhiri dengan penyerahan cinderamata.

Prajurit Batalyon Komlek 2 Marinir Asah Keterampilan Menembak


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Prajurit Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Batalyon Komlek 2 Mar) melaksanakan latihan guna mengasah keterampilan dan kemampuan menembak dalam rangka program Pembinaan Satuan (Binsat) di lapangan tembak F.X Soepramono Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (28/03/2024).

Latihan menembak senjata laras panjang diawali dengan pengecekan personel serta materiil yang dilaksanakan oleh penyelenggara latihan. 

Pengecekan awal dilakukan dalam rangka cegah dini terkait kondisi pelaku dan kesiapan senjata yang digunakan. 

Hal ini bertujuan agar kegiatan dapat berjalan dengan maksimal, tertib, aman dan lancar.

Dalam kesempatan latihan menembak kali ini Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Letkol Marinir Chandra Lestari, M.Tr.Opsla., menyampaikan hal yang paling utama dalam latihan menembak adalah faktor keamanan serta keselamatan.

Sebaik apapun hasil sebuah latihan tidak akan berarti jika terjadi cedera ataupun hal-hal yang tidak diinginkan. 

"Namun sebaliknya jika latihan berjalan dengan aman dan lancar serta nilai yang meningkat maka itu adalah sebuah indikator keberhasilan latihan,'' tegasnya.

TNI AL Gagalkan Penyelundupan Rokok Ilegal Senilai Rp 2,49 Miliar Di Labuan Bajo


NTT - KABARPROGRESIF.COM TNI Angkatan Laut (TNI AL) terus berkomitmen untuk menindak tegas segala tindakan pelanggaran hukum, Satuan Tugas Pengamanan (Satgaspam) Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Labuan Bajo berhasil menggagalkan peredaran rokok ilegal 'Sumber Harum Mangga' sebanyak 101.600 yang dikemas dalam 127 kardus dan diperkirakan bernilai sekitar Rp 2,49 miliar dari sebuah truk ekspedisi di Pelabuhan Multipurpose Pelindo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (27/03) malam hari.

Kronologi kejadian bermula saat truk ekspedisi yang membawa rokok ilegal itu turun dari KM DLU VIII dengan rute Surabaya-Lembar NTB-Labuan Bajo NTT- Ende NTT. Kemudian prajurit TNI AL mencurigai dan berhasil mengendus keberadaan rokok ilegal di dalam truk tersebut. 

Rokok-rokok ilegal itu ditutupi dengan muatan lain berupa kardus-kardus kecil berisi makanan ringan. 

Tak berselang lama setelah dilakukan pemeriksaan prajurit TNI AL menemukan rokok ilegal di truk ekspedisi itu berkat insting petugas dan informasi yang didapat.

Selain mengamankan barang bukti rokok ilegal, Satgas Pengamanan Lanal Labuan Bajo juga mengamankan tiga orang, yakni diduga pemilik rokok inisial DJ, sopir truk ekspedisi berinisial OES dan satu orang lainnya inisial J. Saat ini mereka masih berstatus sebagai saksi. 

Komandan Lanal (Danlanal) Labuan Bajo Letkol Laut (P) Iwan Hendra Susilo mengatakan bahwa insting dan informasi intelijen sebelumnya, bahwasanya peredaran rokok ilegal dapat masuk atau beberapa kali masuk ke wilayah Labuan Bajo sehingga ini menjadi penekanan sehingga dilaksanakan secara berkala pemeriksaan terhadap truk-truk bermuatan tinggi yang mencurigakan.

"Tadi malam Satgas Pengamanan Lanal Labuan Bajo telah melaksanakan penggagalan upaya peredaran rokok ilegal jenis 'Sumber Harum Mangga' sebanyak 127 boks besar atau total senilai kurang lebih Rp 2,49 miliar," ungkap Danlanal Labuan Bajo saat konferensi pers serta pelimpahan barang bukti kepada Bea Cukai Labuan Bajo, di Mako Lanal Labuan Bajo, Kamis (28/03).

Dugaan pelanggaran dalam peredaran rokok tersebut adalah tidak memiliki pita cukai sesuai aturan. 

Tiap bungkus rokok berisi 16 batang. Namun, cukai per bungkus hanya untuk 12 batang. Dugaan pelanggaran lainnya yang ditemukan adalah tidak memiliki surat distributor rokok. Surat jalan juga tidak sah karena tidak dicantumkan CV pengirim dan penerima barang.

Lanal Labuan Bajo telah menyerahkan barang bukti dan terduga yang terlibat dalam peredaran rokok ilegal itu kepada Bea Cukai dan Polres Labuan Bajo Manggarai Barat untuk dilaksanakan proses hukum lebih lanjut terhadap pelaku.

Dalam berbagai kesempatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyampaikan kepada seluruh jajaran TNI AL untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta kesiapsiagaan dalam merespon upaya tindakan pelanggaran hukum di wilayah Indonesia, seperti dalam hal ini upaya penyelundupan rokok ilegal.

Danbrigif 25/Siwah Kunjungi Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Di Boven Digoel Perbatasan Papua Selatan


Boven Digoel - KABARPROGRESIF.COM Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB yang melaksanakan tugas pengamanan wilayah Perbatasan dibawah Kolakops korem 174/Anim Ti Waninggap mendapat kunjungan kerja Komandan Brigade Infanteri 25/Siwah Letnan Kolonel Inf. Raja Gunung Nasution.S.I.P, M.H.I, dalam rangka Wasdalops, Kamis (28/03/2024).

Rombongan Danbrigif 25/Siwah sebelumnya mengunjungi Satgas Yonif 116/GS yang bertugas pengamanan PT. Freeport Indonesia di Mimika mendampingi Danrem 012/TU dan Asops Kasdam IM, sebelum berangkat ke Boven Digoel dalam rangka mengecek secara langsung Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB yang bertugas Pengamanan Wilayah Perbatasan Papua Selatan disambut Dansatgas Letnan Kolonel Inf. Agus Satrio Wibowo S.I.P dan Perwira Staf Satgas.

Danbrigif 25/Siwah dalam arahannya menyampaikan", Agar seluruh personil Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB untuk selalu waspada terhadap perkembangan situasi didaerah penugasan, selalu berkordinasi dengan instansi terkait, jalin hubungan baik dengan unsur masyarakat para tokoh, jangan lengah dan melakukan pelanggaran selama bertugas, jaga nama baik Satuan, tidak ada lagi korban dalam penugasan baik tempur maupun non tempur, dan selalu tingkatkan keimanan dengan mendekatkan diri kepada Allah S.W.T, jaga kesehatan dengan menjaga kebersihan, pola makan dan olah raga yang teratur serta selama bertugas sesuaikan dengan protab yang telah dibuat, karena tidak ada tempat yang aman didaerah operasi "Ujar Danbrigif,

Tidak hanya mengunjungi Pos Komando Taktis Asiki ( Kotis ) Danbrigif 25/Siwah juga mengunjugi Pos Kout, Pos jajaran Kipur A, Kipur B, Kipur C dan Kipur D, yang tersebar disepanjang wilayah Perbatasan. Walaupun dalam kondisi berpuasa terlihat semangat dan sorot mata yang tajam personil Satgas Yonif 111/KB menyambut kedatangan Danbrigif di Pos Perbatasan RI-PNG Papua Selatan,

Dengan kedatangan Danbrigif 25/Siwah ke daerah penugasan membuat seluruh anggota Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB menambah moril dan semangat dalam melaksanakan tugas diwilayah Perbatasan Papua Selatan, 

Danlanud Sam Ratulangi Pimpin Sertijab Kadispers Lanud Sam Ratulangi


Manado - KABARPROGRESIF.COM Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Personel (Kadispers) Lanud Sam Ratulangi di Ruang Audiensi Mako Lanud Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (27/3/2024).

Jabatan Kadispers Lanud Sam Ratulangi diserahterimakan dari Kolonel Adm Endra Gunawan kepada Letkol Adm Rudy Longdong dalam sebuah acara yang dilaksanakan secara sederhana dan khidmat.

Pada kesempatan itu, Danlanud Sam Ratulangi menyampaikan terima kasih kepada Kolonel Adm Endra Gunawan atas dedikasi, loyalitas dan kerjasamanya selama menjabat sebagai Kadispers Lanud Sam Ratulangi, sehingga dapat mendukung tugas Lanud Sam Ratulangi dengan baik dan lancar. 

Kemudian kepada pejabat yang baru, Danlanud Sam Ratulangi mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Letkol Adm Rudy Longdong dengan pengalaman yang dimiliki akan mampu meningkatkan manajemen dan pembinaan personel dalam rangka optimalisasi sumber daya manusia guna mewujudkan profesionalisme prajurit dan PNS Lanud Sam Ratulangi.

Selanjutnya, Kolonel Adm Endta Gunawan akan menempati jabatan baru sebagai Paban III/Watpers Spers Kaskoopsudnas, sedangkan Letkol Adm Rudy Longdong sebelumnya menjabat sebagai Kadisopsdik Wingdik 500/Umum.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kadisops Lanud Sam Ratulangi Kolonel Pas Togap M. Siburian, Kadispotdirga Lanud Sam Ratulangi Kolonel Pas Paulus Purwadi, S.Pd., Kadislog Lanud Sam Ratulangi Letkol Kal Akhmad Bayu Senoaji, serta para pejabat Lanud Sam Ratulangi.   

Kunjungan Dansatgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Pererat Kerjasama Antar Kontingen di Minusca


Minusca - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka mempererat silaturahmi dan hubungan kerjasama antar Kontingen di Minusca, Komandan Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Letkol Czi Ibnu Muntaha, M.han kunjungi Camp Bhutan QRF. Bangui, Rabu (27/03/24).

Sambutan yang ramah oleh Komandan kontingen Bhutan (QRF) Colonel Tashi Tobgyel. DT yang mana pada kunjungan kali ini Dansatgas Kizi TNI Konga XXXVII-J diajak untuk berkeliling melihat beberapa fasilitas Camp yang ada di Bhutan (QRF) termasuk kantor staf dan pada kesempatan tersebut dijelaskan juga beberapa hal tentang tugas operasi dari Kontingen Bhutan (QRF) di Minusca.

Di sela kunjunganya Dansatgas Kizi TNI Konga XXXVII-J juga meninjau langsung pekerjaan pembuatan Bak Kontrol yang dikerjakan oleh Tim Horizontal dipimpin Letda Czi Bagas Danan Driyavyoga, S. Tr (Han) untuk pekerjaan bak kontrol tersebut merupakan permintaan langsung dari Dan Kontingen Bhutan kepada Indo Eng Coy sebagai wujud kerjasama antar kontingen.

Ucapan terimakasih disampaikan langsung oleh komandan kontingen Bhutan kepada Indo Eng Coy yang telah membantu dalam pekerjaan pembuatan bak kontrol ini serta beliau berharap semoga dengan adanya kunjungan ini akan semakin memperkokoh kerjasama guna mendukung dalam pelaksanaan tugas sebagai sesama kontingen pasukan penjaga perdamaian di Republik Afrika Tengah.

Pangkoarmada III Kukuhkan Komandan Detasemen Intelijen Koarmada III


Sorong - KABARPROGRESIF.COM Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si., M.Tr. Opsla., mengukuhkan Letkol Laut (T) Romsi Baktimalis, M.Tr. Opsla, sebagai Komandan Detasemen Intelijen (Dandenintel) Koarmada III yang baru, bertempat di Gedung Serbaguna Mako Armada III Katapop Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Daya. Kamis (28/03/2024).

Dalam sambutannya Pangkoarmada III mengatakan bahwa pengukuhan jabatan Dandenintel Koarmada III merupakan bagian dari pembinaan organisasi di lingkungan Koarmada III untuk memastikan jabatan pimpinan Satker yang telah lama kosong sudah terisi oleh personel yang tepat. 

Selain untuk mewujudkan serta meningkatkan kinerja organisasi agar menjadi lebih baik, pengisian jabatan ini juga diharapkan dapat memberikan warna baru di dalam manajemen organisasi Satker Denintel Koarmada III, sehingga mampu menjawab tuntutan tugas bidang intelijen yang semakin kompleks.

Selanjutnya Pangkoarmada III, mengucapkan selamat kepada pejabat Dandenintel Koarmada III yang baru, atas kepercayaan dan amanah yang telah diberikan oleh Pimpinan TNI AL, hal ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan yang harus dijaga serta dipelihara sesuai dengan Sumpah Jabatan serta Pakta Integritas yang telah ditandatangani. 

Teruskan apa yang telah dikerjakan dengan baik dan perbaiki apa yang menjadi kekurangan dalam pelaksanaan tugas pejabat sebelumnya. 

"Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengetahuan dan pengalaman di tempat kedinasan sebelumnya, akan mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik bagi Satker Denintel pada khususnya serta bagi Koarmada III pada umumnya, tegas Pangkoarmada III.

Hadir dalam upacara tersebut, Kepala Staf Koarmada III Laksamana Pertama TNI Singgih Sugiarto, ST., M.Si., Inspektur Koarmada III  Laksamana Pertama TNI Azil Sadagori Achmad, Kapoksahli Koarmada III Laksamana Pertama TNI Ridwan Prawira, S.T., M.Han, Pejabat Utama, Komandan Satuan, Kasatker dan Prajurit dan PNS Koarmada III. 

Rakor Angkutan Lebaran Jawa Barat & Jawa Tengah, Kakorlantas Siapkan Tim Urai Hingga Rekayasa Lalin di Titik Rawan Macet


Bandung - KABARPROGRESIF.COM Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menghadiri rapat koordinasi persiapan angkutan lebaran 2024 di Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah, Minggu (31/3).

Irjen Pol Aan Suhanan mengungkapkan Jawa Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki titik rawan kepadatan arus lalu lintas saat mudik-balik Lebaran 2024.

“Jawa Barat ini menjadi yang luar biasa karena selain dilewati oleh pemudik dari Jabodetabek, Jawa Barat juga menjadi tujuan para pemudik dan masuk ranking 3 asal pemudik yang akan mudik nantinya,” ungkap Kakorlantas di Gedung Pakuan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Bandung.

Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas kepolisian wilayah Jawa Barat telah mempersiapkan rekayasa lalu lintas hingga menurukan tim urai di titik rawan yang terdiri dari polisi wanita.

“Sudah menyiapkan cara bertindak yang akan dilakukan mulai contraflow, one way sampai nanti akan menerjunkan tim urai, dari korlantas juga sudah membackup untuk kendaraan operasional tim urai ini nanti dari Jawa Barat akan menurunkan tim urai dari polisi wanita (Polwan) dengan harapan pada saatnya nanti ini bisa lebih patuh lagi para pengemudi,” kata Irjen Pol Aan.

Selanjutnya, Kakorlantas bersama Menhub dan stakeholder lainnya juga melakukan peninjaun ke stasiun Bandung, Jawa Barat. 

Usai rapat koordinasi dan kunjungan di Bandung, Irjen Pol Aan Suhanan bersama Budi Karya Sumadi melanjutkan rakor kesiapan angkutan lebaran di Polda Jateng.

Irjen Pol Aan mengatakan, Polda Jawa Tengah sudah siap menghadapi arus mudik-balik lebaran dengan memetakan tempat rawan kemacetan dan menyiapkan rekayasa lalu lintas.

“Kesiapan untuk Polda Jateng terutama arteri Pantura saat diberlakukan one way baik mudik maupun balik, memetakan tempat-tempat yang rawan kemacetan dan menyiapkan beberapa rekayasa lalu lintas mulai dari pengalihan, penutupan sampai one way,” ujar Kakorlantas.

Lebih lanjut, ia menjelaskan arus lalu lintas menuju Klonengan-Bumiayu, pemberlakuan tol fungsional di Yogya-Solo nantinya akan keluar melalui Karang Duwet atau Klaten sehingga memerlukan pengelolaan.

“Mudah-mudahan pemberlakuan tol fungsionalnya juga bisa berjalan lancar dengan indikator-indikator tertentu kita bisa gunakan tol Yogya,” tegasnya.

Ia menegaskan, selama arus mudik-balik akan dilakukan penerapan ganjil genap yang merupakan satu pembatasan mobilasisasi untuk kendaraan pribadi.

“Karena hasil simulasi di ruas jalan tertentu Japek-Cipali ketika tidak diberlakukan ganjil genap VC Ratio masih sangat tinggi, jadi kita terapkan ganjil genap, dimana penegakan hukumnya dengan etle,” tutup Irjen Pol Aan.

Panglima TNI Hadiri Acara Pembukaan Kongres Hikmabudhi ke-XII Tahun 2024


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara pembukaan Kongres Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (Hikmabudhi) ke-XII Tahun 2024 dengan tema" Kepemimpinan Berkelanjutan Menyongsong Indonesia  Emas 2045" yang dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo bertempat di Hotel Mercure Convention  Center, Ancol Jakarta Utara, Kamis (28/3/2024). 

Turut Hadir dalam acara tersebut diantaranya Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, Pangdam Jaya Mayor Jenderal TNI Mohamad Hasan, S.H., Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto .S.I.K.,Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo M.Si.,  Wakil Menteri Agraria ATR/BPN  Raja Juli Antoni. Ph. D., Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Ketua Umum Hikmabudhi Hiriawan, Dirjen Humas Umat Budha, dan Majelis Yang Mulia    Sangga Anubudhana Banti Suhu. 

Rakor Persiapan Angkutan Lebaran 2024 di Jawa Barat, Rekayasa Lalin Disiapkan Urai Titik Rawan Macet


Bandung - KABARPROGRESIF.COM Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menghadiri rapat koordinasi persiapan angkutan lebaran 2024/1445H di Provinsi Jawa Barat. Kegiatan digelar di Gedung Pakuan Rumah Dinas Gubernur Jabar, Bandung Minggu (31/3).

Irjen Pol Aan Suhanan mengungkapkan Jawa Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki titik rawan kepadatan arus lalu lintas saat mudik-balik Lebaran 2024.

“Jawa Barat ini menjadi yang luar biasa karena selain dilewati oleh pemudik dari Jabodetabek, Jawa Barat juga menjadi tujuan para pemudik dan masuk ranking 3 asal pemudik yang akan mudik nantinya,” ungkap Kakorlantas.

Kakorlantas mengatakan titik rawan kepadatan saat musim mudik lebaran tersebar di sejumlah ruas tol di Jawa Barat.

“Ada beberapa bottle neck ya di wilayah Jawa Barat di 152 pertemuan Cisumdawu dan Cipali kemudian di 48 ya pertemuan dari MBZ dan asisting yang ada di bawah,” kata Irjen Pol Aan.

“Di KM 87 Cipali ini juga akan menjadi bottle neck selain itu juga rest area ini masih menjadi potensial terjadinya perlambatan ini,” tambahnya.

Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas kepolisian wilayah Jawa Bara telah mempersiapkan rekayasa lalu lintas hingga menurukan tim urai di titik rawan yang terdiri dari polisi wanita.

“Sudah menyiapkan cara bertindak yang akan dilakukan mulai contraflow, one way sampai nanti akan menerjunkan tim urai, dari korlantas juga sudah membackup untuk kendaraan operasional tim urai ini nanti dari Jawa Barat akan menurunkan tim urai dari polisi wanita (Polwan) dengan harapan pada saatnya nanti ini bisa lebih patuh lagi para pengemudi,” kata Irjen Pol Aan.

Kemudian nantinya ada beberapa tol fungsional yang akan diberlakukan, Cimanggis, Cibitung akan menjadi titik krusial.

“Dari Jasa Marga sudah memberikan parameter jumlah kendaraan yang boleh lewat pada setiap jamnya sehingga kita akan kendalikan,” ujarnya.

Di arteri sudah dipetakan ada beberapa titik krusial baik itu di Pantura, sedangkan di jalur selatan yang menjadi perhatian di Gentong, Limbangan sampai Tasik.

“Namun sudah disiapkan beberapa skema yang akan dilaksanakan mulai dari pengalihan arus, penutupan sementara pada saat puncak arus mudik, kemudian juga ada contraflow maupun oneway sepenggal itu untuk diberlakukan di jalan jalur selatan di Pantura juga sama. Demikian ada pasar tumpah ada lintasan sebidang ini juga akan dikelola dengan baik dan sudah dipersiapkan,” tutup Kakorlantas.

Setelah Rakor Persiapan Angkutan Lebaran 2024, Kakorlantas bersama Menhub dan stakeholder lainnya melakukan peninjaun ke stasiun Bandung, Jawa Barat.

Sabtu, 30 Maret 2024

Kasal Terima Laporan Kenaikan Pangkat 4 Perwira Tinggi Di Jakarta Selatan


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Usai pelaksanaan Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Seskoal, sebagai penghargaan dan anugerah atas dedikasi yang telah ditunjukkan dalam kedinasan, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali memimpin Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira Tinggi (Pati) TNI AL dilanjutkan menerima Pati Purnawirawan bertempat di Gedung Pendopo Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Rabu (27/03).

Empat Pati yang melaksanakan Laporan Kenaikan Pangkat terdiri dari dua pati bintang satu naik menjadi bintang dua, dan dua Perwira Menengah (Pamen) dengan pangkat Kolonel naik menjadi bintang satu. 

Pati bintang satu yang mendapatkan amanah kenaikan pangkat menjadi bintang dua antara lain Laksda TNI Tri Harsono, S.T., CHRMP.,CIQnR., CIQaR., M.Tr.Opsla. menjabat sebagai Askomlek Kasal dan Mayjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto menjabat sebagai Tenaga Ahli Pengkaji Bid. Wawasan Nusantara Lemhannas, S.E.

Sementara itu, dua Kolonel yang mendapatkan amanah kenaikan pangkat menjadi bintang satu yaitu Laksma TNI Maulana, S.T., M.Si. yang menjabat sebagai Pati Sahli Kasal Bid. Iptek dan Laksma TNI Hari Aji Sugianto, S.H., M.H. yang menjabat sebagai Kadilmilti I Medan Mahkamah Agung.

Kasal menyampaikan selamat atas kenaikan pangkat yang diterima oleh para Laksamana dan berharap para Laksamana dapat menjaga komitmen dan tekad yang kuat melalui kerja keras yang dilandasi dengan moral, integritas, dan profesional yang tinggi.

Seusai menerima Laporan Kenaikan Pangkat Pati, Kasal juga menerima lima Pati yang memasuki masa purna tugas di Gedung Yos Sudarso Seskoal. Kelima Pati tersebut antara lain Laksda TNI Purn Agus Santoso, S.E., Mayjen TNI (Mar) Purn Suaf Yanu Hardani, Laksma TNI Purn Joko Sulistyanto, S.H., M.Hum., Brigjen TNI (Mar) Purn Eddy Setiawan, M.M., dan Laksma TNI Purn R. Kukuh Sulistijono, M.M., M.Si.(Han).

Dekatkan Pelayanan pada Masyarakat, Pemkot Surabaya Hadirkan Mobling PBB On The Weekend


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berupaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. 

Salah satu terobosan terbarunya ialah menghadirkan layanan Mobling PBB (Pajak Bumi dan Bangunan) On The Weekend. 

Setiap akhir pekan pada hari Sabtu dan Minggu, masyarakat Kota Surabaya dapat mengakses layanan pembayaran tersebut di tempat-tempat keramaian, seperti pasar dan pusat perbelanjaan (mal).

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Surabaya, Febrina Kusumawati mengatakan, Mobling PBB On The Weekend merupakan salah satu layanan pembayaran yang rutin digelar untuk mempermudah masyarakat. 

Meski demikian, pada weekday atau setiap hari Senin hingga Jumat, masyarakat juga bisa melakukan pembayaran PBB di kelurahan ataupun Balai RW.

“Mobling sebetulnya setiap hari kita laksanakan, saat weekday digelar di kelurahan, atau Balai RW. Tapi kalau weekend, kita buka di titik-titik keramaian, seperti di CFD (car free day), mal, dan pasar. Jadi kita jemput bola mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Febrina Kusumawati, Sabtu, (30/3).

Febri menjelaskan, Mobling PBB On The Weekend turut disambut dengan antusias oleh masyarakat. 

Sebab, warga cenderung sibuk atau tidak memiliki waktu luang saat weekday (hari kerja). 

Oleh karena itu, Bapenda Surabaya hadir tiap akhir pekan untuk membuka layanan pembayaran PBB.

“Kami memberikan fasilitas kemudahan kepada warga. Masyarakat sangat antusias karena di hari biasa terkadang warga tidak ada waktu, tapi kini bisa melakukan pembayaran pada akhir pekan. Kemudahan pelayanan ini supaya warga tidak perlu jauh-jauh ke kantor Bapenda di Jimerto Surabaya,” jelasnya.

Layanan Mobling On The Weekend akan terus berlangsung, namun akan berhenti sementara saat libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H. 

“Setelah hari raya kami akan buka layanan kembali. Sebetulnya sejak Februari, kami sudah membuka layanan ini,” ujarnya.

Untuk info lebih lanjut mengenai jadwal dan lokasi pelaksanaan layanan Mobling PBB On The Weekend, masyarakat bisa mengakses akun instagram resmi Bapenda Surabaya melalui @bapendasurabaya. 

Proses pengumuman ini juga melalui kelurahan dan kecamatan se-Surabaya.

“Selain itu kita juga share informasi tersebut melalui WAG RT/RW/LPMK. Artinya, kami rutin memberikan pengumuman kepada masyarakat mengenai pelaksanaan Mobling PBB On The Weekend,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pajak Bumi dan Bangunan dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan Bapenda Kota Surabaya, Siti Miftachul Jannah menjelaskan bahwa layanan Mobling PBB bertujuan untuk mempermudah masyarakat melakukan pembayaran secara praktis.

“Tujuannya kita adalah untuk mengedukasi masyarakat. PBB bisa dibayar melalui pembayaran digital seperti QRIS, toko daring, virtual account, serta di minimarket. Di sinilah kita hadir untuk mengingatkan, sekaligus memberikan pelayanan,” kata Siti Miftachul Jannah 

Siti Miftachul Jannah menuturkan, layanan Mobling PBB menyasar seluruh lapisan masyarakat. 

Layanan tersebut dihadirkan di pasar, kelurahan, Balai RW, kegiatan CFD, hingga mal.

“Pemkot hadir dalam memberikan solusi, kita sosisaliskan terus kepada masyarakat. Kami membantu masyarakat untuk memahami tata cara pembayaran sehingga lebih mudah,” tutur dia. 

Di samping itu, jam operasional Mobling PBB On The Weekend di pasar, mulai pukul 07.00-11.00 WIB. Sedangkan di mal, mulai pukul 12.00-16.00 WIB. 

Namun, untuk di kawasan CFD selama Bulan Ramadan akan dihentikan sementara dan kembali berlanjut setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

“Antusias warga lebih ramai di mal karena cenderung sibuk saat hari biasa. Kita juga memberikan apresiasi kepada warga yang sudah membayar PBB, dengan memberikan cinderamata,” pungkasnya.

Jaga Kebugaran Tubuh Di Bulan Ramadhan Prajurit Yudha Karya Dharma Laksanakan Hanmars


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Bulan Ramadhan merupakan bulan untuk melatih diri mengendalikan hawa nafsu,  bulan dimana kita menggembleng rohani dan jasmani  untuk menjadi pribadi yang lebih baik. 

Bulan Ramadhan tidak menyurutkan semangat yang melekat pada diri prajurit Batalyon Zeni 2 Marinir untuk menempa serta membina fisik dengan melaksanakan Hanmars di seputaran Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Kamis (28/03/2024).

Kegiatan Hanmars merupakan salah satu bentuk latihan bagi para prajurit dalam menempa serta memelihara kondisi fisik, Hal ini bertujuan agar setiap prajurit mempunyai fisik yang prima dan siap untuk melaksanakan tugas pokok kedepan yang semakin berat dan kompleks. 

Walaupun saat melaksanakan ibadah puasa prajurit Yudha Karya Dharma tetap semangat serta bersungguh - sungguh dalam melaksanakan latihan Hanmars tersebut.

Dalam kesempatan terpisah Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir Mayor Marinir Achmad Muthohar, S. Hub., Int., CACA., CRMP mengatakan dengan pelaksanaan latihan yang terencana serta terukur maka kedepan akan terbentuk watak, sikap dan kepribadian Prajurit Yudha Karya Dharma yang lebih berkualitas, tangguh, kokoh, kuat serta professional di dalam melaksanakan setiap perintah tugas tegasnya.

Festival Kampung Ramadan Suguhkan Produk UMKM Hasil Kolaborasi Surabaya-Inggris


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berkolaborasi bersama British Embassy Jakarta dalam mengembangkan produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). 

Hasil dari pengembangan produk UMKM itu lantas disuguhkan dalam acara "Festival Kampung Ramadan".

Festival yang digelar di sepanjang jalan Putat Jaya VI B, Kelurahan Putat Jaya, Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya ini, berlangsung selama dua hari. 

Yakni, pada Sabtu-Minggu tanggal 30-31 Maret 2024.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya, M Ikhsan yang hadir mewakili Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengharapkan agar ke depan festival ini dapat dilaksanakan kembali pada momen yang lain. 

Misalnya ketika Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS), Peringatan 17 Agustus dan Hari Pahlawan pada 10 November.

"Banyak momentum yang bisa kita kolaborasikan bersama dalam rangka mengembangkan dan meningkatkan produk UMKM yang ada di Putat Jaya ini," kata Ikhsan saat pembukaan Festival Kampung Ramadan, Sabtu (30/3).

Lebih dari itu, Ikhsan menyampaikan bahwa kolaborasi antara Pemkot Surabaya dan British Embassy dalam pengembangan produk UMKM ini, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

"Terima kasih kepada semua pihak yang mendukung terselenggaranya acara ini. Mudah-mudahan ini yang pertama, kemudian kita siapkan untuk yang berikutnya," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Ikhsan juga menitipkan pesan dan salam dari Wali Kota Eri Cahyadi kepada masyarakat yang hadir dalam Festival Kampung Ramadan. 

Pada intinya, wali kota mendukung penuh atas terselenggaranya kegiatan ini.

"Beliau (Wali Kota Eri Cahyadi), mendukung sepenuhnya apa yang dilakukan masyarakat Surabaya," kata mantan Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya ini.

Sementara itu, East Regional Outreach Manager British Embassy Jakarta, Erlin Puspitasari mengatakan bahwa tahun ini tepat 75 tahun Inggris-Indonesia menjalin hubungan diplomatik yang erat dan kuat berdasarkan nilai-nilai bersama serta demokrasi. 

Baginya, Surabaya memegang peranan penting dalam mendukung persahabatan Inggris dan Indonesia.

"Apa yang kita saksikan pada sore hari ini adalah salah satu contoh nyata, inisiatif dari kedua negara yang membawa dampak yang sangat luas dan mempererat ikatan Inggris-Indonesia dan tentunya dengan Kota Surabaya pada khususnya," kata Erlin.

Karena itu, pihaknya memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kota Surabaya atas dukungan dan kemitraan yang telah menghasilkan berbagai inisiatif yang sukses. 

Diantaranya adalah Future Cities Programme yang menjadi bukti komitmen bersama terhadap kemajuan dan pembangunan Surabaya.

"Sejak dimulai pada tahun 2019, program ini telah berhasil memberdayakan masyarakat Surabaya melalui berbagai pelatihan dan peningkatan kapasitas," ungkap dia.

Menurutnya, keberhasilan dalam program ini tentunya juga berkat kerja sama dan kolaborasi dari semua pihak. 

Diantaranya yakni, Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop-UKM), Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) KUMKM, universitas lokal, berbagai mitra hingga para sponsor

"Harapan kami yang tulus adalah berbagai upaya dan peningkatan kapasitas akan berbuah manis memberdayakan bisnis lokal dan mendorong inovasi dalam komunitas," pungkasnya.

Tingkatkan Profesionalisme, Personel Lanud Sam Ratulangi Ikuti Sosialisasi Peranti Lunak Bidang Operasi TA 2024


Manado - KABARPROGRESIF.COM Meningkatkan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, personel Lanud Sam Ratulangi mengikuti Sosialisasi Peranti Lunak Bidang Operasi TA 2024 di Balai Prajurit Lanud Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (27/03/2024).

Membuka acara ini, Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., mengatakan bahwa doktrin operasi udara wajib dipahami dan dimengerti seluruh personel TNI Angkatan Udara, termasuk didalamnya Lanud Sam Ratulangi yang merupakan salah satu pangkalan operasi di jajaran Koopsud II.

Seiring berjalannya waktu, lanjutnya, berbagai dinamika lingkungan strategis terus berkembang sehingga perlu adanya sosialisasi mengenai peranti lunak untuk dapat diaplikasikan dalam rangka penegakan hukum wilayah udara.

"Melalui sosialisasi ini, saya berterima kasih karena dapat menambah wawasan dan informasi bagi personel Lanud Sam Ratulangi dalam menjalankan tugas kedepannya," ujarnya seraya mengajak untuk mengikuti kegiatan dengan penuh semangat serta bertanya sebanyak-banyaknya apabila ada hal yang tidak dimengerti.

Sementara itu, Paban IV/Jianstra Sopsau Kolonel Pnb Abram Tumanduk, S.Sos., menjelaskan bahwa peranti lunak bidang operasi selalu dinamis karena suatu peranti lunak tersusun atau terbentuk melalui proses yang panjang, perumusan yang berkali-kali, dan faktor-faktor kebijakan yang menyertai.

Untuk itu, dalam sosialisasi ini diharapkan juga bisa mendapatkan masukan sebagai bahan evaluasi sekaligus mendapatkan kesamaan persepsi dari hasil-hasil yang telah disusun.

Pada kesempatan ini, disosialisasikan petunjuk penyelenggaraan Operasi Penegakan Hukum Pengamanan Wilayah Udara (Opsgakkumpamwilud) yang diikuti dengan antusias oleh seluruh personel Lanud Sam Ratulangi.

SMSI Surabaya - Korposari Salurkan Bantuan dan Santunan ke Puluhan Anak Yatim Piatu


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Memasuki minggu ketiga Bulan Suci Ramadan, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Surabaya bersama sejumlah korposari menyalurkan bantuan sembako dan santunan ke puluhan anak yatim piatu dan dhuafa, bertempat di Aula Graha PWI Jatim, Surabaya, Sabtu (30/3/2024), hari ini.

Puluhan anak yatim piatu itu berasal dari berbagai yayasan di kota Surabaya, salah satunya berasal dari Yayasan An Najaa Kedurus dan Yayasan  Masjid Al-Karomah.

'Alhamdulillah kegiatan berbagi di Bulan Suci Ramadan ini kami gelar sesuai rencana, terselenggaranya kegiatan merupakan kolaborasi antara SMSI Kota Surabaya, SMSI Jatim serta korporasi dan sejumlah mitra bisnis kami," kata Ketua SMSI Kota Surabaya, Iskandar Pribowo.

"Insya Allah, kami akan terus melakukan sejumlah kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Beberapa program telah kami susun dan akan kami jalankan usai lebaran mendatang," jelasnya.

Kegiatan bertajuk "Berbagi Ceria Bersama Anak Yatim 1445 Hijriah" yang digelar di Aula PWI Jatim itu mendapat support dari beberapa korporasi besar yang beroperasi di kota Surabaya dan Jawa Timur, diantaranya PT Bank Jatim, PT. Pelindo Regional 3, PT. Petrogas Jatim Utama (PJU), PT. Delta Artha Bahari Nusantara (DABN), Wira Jatim Grup, PT Trufindo Asta Mandiri dan Beras Al Aqso.

Acara ini juga didukung oleh PT DLU, Ketua DPC Gerindra Surabaya Cahyo Harjo Prakoso, PT Jamu Iboe, Ayam Bakar Pak D, Cleo dan Resto Djie Poek DW Resto & Cafe.

"Kami ucapkan terimakasih atas dukungan korporasi dan mitra bisnis yang telah membantu suksesnya acara ini," pungkas Isa. 

Rotasi Jabatan, Kasal Pimpin Serah Terima Jabatan Komandan Seskoal


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali memimpin Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal) dari Laksamana Muda TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr(Han)., M.Tr.Opsla. kepada Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han. yang dilaksanakan di lapangan laut jawa, Mako Seskoal, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (27/03).

Dalam amanatnya, Kasal menegaskan bahwa serah terima jabatan memiliki makna yang penting dan strategis bagi TNI Angkatan Laut (TNI AL). Hal ini merupakan perwujudan dari proses pembinaan organisasi dan personil secara berkesinambungan dan menyeluruh. Sehingga pergantian pejabat ini diharapkan dapat menjadi momentum peningkatan pembinaan organisasi ke arah yang lebih baik.

Selain itu, Kasal juga menyampaikan peran Seskoal dalam menjadi poros pendidikan tertinggi di TNI Angkatan Laut (TNI AL) sangat penting, dan sampai kini, Seskoal telah membuktikan bisa melalui segala tantangan dan rintangan yang datang, terbukti bahwa Seskoal telah melahirkan banyak Perwira yang memiliki kapasitas dan kapabilitas yang tidak diragukan lagi.

"Sebagai lembaga pendidikan pengembangan umum tertinggi di lingkungan TNI AL, Seskoal telah bertransformasi menjadi lembaga pendidikan yang berkualitas dan modern dan berhasil menghadapi semua tantangan yang dihadapi TNI AL serta menempatkan lembaga pendidikan Seskoal sebagai ujung tombak dalam membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, melalui suatu proses penyelenggaraan pendidikan yang terus mengikuti perkembangan lingkungan strategis serta didukung oleh tenaga pendidik yang memiliki kompetensi, kualitas dan kapabilitas tinggi", ujar Kasal.

Sertijab yang dihadiri para Pejabat Utama Mabesal, Pangkotama wilayah Jakarta dan para Kadis jajaran Mabesal ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan, penyerahan Pataka, penanggalan dan penyematan tanda jabatan dan penyerahan tongkat komando serta penandatanganan Pakta Integritas.

Pj Gubernur Bacakan Jawaban Eksekutif Atas PU Fraksi Terkait Perubahan Perda RUED


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono menyampaikan jawaban eksekutif Atas Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap Raperda Perubahan Atas Peraturan Daerah Provinsi Jawa Timur Nomor 6 Tahun 2019 tentang Rencana Umum Energi Daerah (RUED) Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 - 2050 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jatim, Surabaya, Kamis (28/3/2024).

Pj Gubernur Adhy mengatakan, bahwa dalam pengelolaan energi yang terdiri dari Energi Baru Terbarukan (EBT) maupun Non EBT harus dilaksanakan dengan tepat. 

Sebab, potensi EBT di Jatim sangat besar yakni sebesar 188.410 MW dan membutuhkan perencanaan pengelolaan yang baik. 

“Raperda ini menjadi landasan kebijakan pengelolaan energi di Jawa Timur dalam mewujudkan pengelolaan energi yang berkeadilan, berwawasan lingkungan dan berkelanjutan serta dapat mengatasi problematika energi di Jawa Timur,” ujarnya.

Lebih detilnya, potensi 188.410 MW terdiri atas energi surya sebesar 176.390 MW, energi angin 10,200 MW, energi panas bumi 1.280 MW, energi air 80 MW, energi biogas 110 MW, dan energi biomassa 350 MW yang tersebar di beberapa kabupaten/kota di Jawa Timur. 

Khusus dalam pengelolaan EBT, Pemprov Jatim juga mendukung sepenuhnya peningkatan rasio elektrifikasi di berbagai daerah.  

Hal tersebut dilakukan melalui penggunaan pembangkit listrik EBT di daerah terpencil yang belum terjangkau jaringan listrik yang memiliki potensi EBT.  

"Di antaranya pemasangan PLTS Solar Home System (PLTS SHS) dan pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH),” kata Adhy.

Dalam pembahasan Raperda Perubahan atas Perda Nomor 6 Tahun 2019 tentang Rencana Umum Energi Daerah Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 - 2050, adapun rumusan perubahan yang diusulkan ialah pada Bab III Pasal 6 ayat 2. 

Perubahan itu berbunyi. Bauran energi sebagaimana dimaksud pada ayat (2) ditargetkan sebesar: 17,09% sampai dengan tahun 2025 dan 19,56 % sampai dengan tahun 2050 menjadi Bauran energi sebagaimana dimaksud pada ayat (2) ditargetkan sebesar: 12,15% sampai dengan tahun 2025 dan  23,76% sampai dengan tahun 2050.

Adhy menjelaskan bahwa perubahan tersebut dilakukan sebab adanya perubahan dalam Rencana Umum Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) PT. PLN yaitu pembangunan Pembangkit Listrik Pump Storage berkapasitas 1.000 MW yang awalnya direncanakan pada tahun 2025 diubah menjadi tahun 2030.  

“Sehingga target bauran EBT pada tahun 2025 turun dari 17,09% berubah menjadi 12,15% sedangkan pada tahun 2050 naik dari 19,56% menjadi 23,76%,” katanya.

Kemudian juga terdapat penambahan poin pada Pasal 7 yakni; Pembangunan pembangkit listrik yang bersumber dari sinar matahari, angin, aliran dan terjunan air, gerakan dan perbedaan suhu lapisan laut, biogas, atau biomassa; Pemanfaatan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai; dan Pengelolaan konservasi energi.

Lebih lanjut, Adhy mengatakan Raperda ini dirancang sebagai solusi atas permasalahan distribusi pemenuhan kebutuhan energi bagi masyarakat Jatim. Karena Pemprov Jawa Timur sesuai kewenangannya, lanjut dia, dalam pemerataan distribusi pemenuhan kebutuhan energi, meliputi pemanfaatan EBT sesuai potensi EBT setempat.

Kemudian juga memfasilitasi kegiatan eksplorasi gas dan pembangunan infrastruktur jaringan gas sebagai langkah transisi energi, menyampaikan usulan kuota BBM dari kabupaten/kota di Jawa Timur kepada BPH Migas.  

"Serta dalam hal terjadi kelangkaan BBM, dilakukan koordinasi dengan stakeholder terkait seperti Pertamina, BPH Migas, dan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam rangka pemenuhan BBM dan menginventarisasi usulan tambahan kuota,” ujarnya.

“Juga didukung  program dan kegiatan yang meningkatan bauran energi yang dilakukan penyusunan kebijakan pengelolaan energi baru terbarukan, pembangunan Infrastruktur EBT di antaranya PLTA, PLTB, PLTP, PLT Biomassa, dan PLTS; sosialisasi pemanfaatan EBT dan konservasi energi dan penyusunan data potensi EBT” tambahnya.

Dalam pemanfaatan EBT berkeadilan, Pj Gubernur Adhy menyebut hal itu merupakan pemanfaatan energi yang dapat memberikan manfaat untuk kebutuhan semua lapisan masyarakat. 

Baik di perkotaan dan daerah terpencil dengan kemudahan akses untuk menjangkau energi, harga terjangkau, berkelanjutan, dan tetap memperhatikan kondisi lingkungan sebagai sumber penghasil energi. 

“Pemanfaatan energi berkeadilan ini yang nantinya mampu menciptakan manfaat secara sosial, ekonomi dan lingkungan yaitu menurunkan angka kemiskinan dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat serta menciptakan kemandirian energi,”katanya.

Pj. Gubernur Adhy juga menjelaskan bahwa perubahan Perda RUED dapat tercapai dengan didukung adanya peningkatan pemanfaatan infrastruktur EBT yang melibatkan masyarakat. 

Seperti pembangunan PLTS Atap di instansi/Lembaga pemerintahan dan swasta; pemberian PLTS SHS di wilayah dusun/desa terpencil yang belum teraliri jaringan listrik baik secara tersebar maupun komunal; pembangkit listrik tenaga sampah di beberapa TPA yang disalurkan kepada masyarakat sekitar TPA.

Lebih lanjut, pembangunan PLTMH di daerah terpencil yang belum teraliri listrik yang memiliki potensi sungai; dan pemanfaatan bioenergi di antaranya pembangunan biogas dan instalasi jaringan gas.  

Saat ini, kondisi eksisting Jawa Timur dalam capaian bauran EBT dapat dijelaskan bahwa pembangunan pembangkit EBT setiap tahun mengalami peningkatan jumlah kapasitas sebesar 1.546,30 MW dengan capaian bauran EBT 9,96%, minyak bumi 45,14%, gas bumi 16,72%, dan batu bara 28,18%.

Perubahan target dan penambahan poin pada pasal ini juga dijamin oleh Pj Gubernur Adhy tidak akan berdampak pada rumitnya calon investor yang akan masuk. 

Pemprov Jawa Timur memberikan berbagai bentuk kemudahan penanaman modal, antara lain penyediaan data dan informasi peluang proyek investasi EBT baik melalui aplikasi POINT Jatim maupun dokumen katalog potensi dan peluang investasi.

"Kami juga melakukan penyederhanaan dan percepatan pemberian perizinan melalui OSS RBA maupun JOSS, fasilitasi secara cepat permasalahan dan hambatan atau debottlenecking realisasi investasi oleh Tim Percepatan Pelaksanaan Berusaha yang dibentuk melalui Keputusan Gubernur Jawa Timur, serta fasilitasi promosi investasi kepada para calon investor dalam dan luar negeri baik melalui kegiatan Bussiness Forum maupun webinar,” jelasnya.

Di akhir, Pj Gubernur Adhy menyampaikan terima kasih atas dukungan, saran, dan masukan dari semua fraksi yang sangat konstruktif. 

Hal tersebut akan diperhatikan dalam pelaksanaannya, yang tentu saja semuanya bermaksud untuk memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam melaksanakan tugasnya melayani kepentingan seluruh masyarakat.

"Kami juga menyampaikan penghargaan kepada semua pihak atas kerja sama dan perhatiannya dengan harapan semoga jawaban yang telah Kami kemukakan dapat memperkuat Raperda ini,”pungkasnya. 

Lanud RSA Natuna Gelar Doa Bersama Jelang Sertijab Kasau


Natuna - KABARPROGRESIF.COM Menjelang pergantian pucuk pimpinan TNI Angkatan Udara (TNI AU), Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna menggelar doa bersama di Masjid Mina Lanud RSA, Rabu (27/3/2024). 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Lanud RSA, baik militer maupun sipil, dengan khusyuk dan penuh harap.

Komandan Lanud RSA, Kolonel Pnb. Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., mengatakan, doa bersama ini bertujuan untuk memohon kelancaran proses serah terima jabatan (Sertijab) Kasau yang akan berlangsung minggu mendatang.

"Semoga dengan doa bersama ini, Allah SWT meridhoi dan melancarkan proses Sertijab Kasau, serta memberikan yang terbaik bagi pemimpin TNI AU selanjutnya," harap Kolonel Pnb Dedy Iskandar.

Kegiatan diawali dengan shalat Ashar berjamaah, dilanjutkan dengan doa bersama. Doa dipimpin oleh Imam Besar Masjid Mina Lanud RSA, H. Ustadz  Bujang Rusman.

Di akhir doanya, Kolonel Pnb Dedy mengajak seluruh personel Lanud RSA untuk mendoakan agar Kasau yang baru dapat memimpin TNI AU dengan amanah dan membawa kemajuan bagi institusi TNI AU.

Bagi personel Skadron Udara 52 doa bersama dilaksanakan di Masjid Baitul Amal Hidayah Skadron Udara 52, Lanud Sadjad. Sedangkan yang beragama Kristen doa bersama di Gereja Kristen Protestan Oikumene (GKPO) Bukit Kasih Lanud RSA dan bagi yang beragama Hindu di Ruang Aula RSAU dr. Yuniati Wisma Karyani Lanud Raden Sadjad.

ITS Bagikan Tips & Trik dalam Sosialisasi Jalur SNBT 2024


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Usai pelaksanaan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kini menyosialisasikan penerimaan mahasiswa baru jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 yang akan berlangsung pada Mei mendatang. 

Dalam sosialisasi yang digelar secara hybrid, Kamis (28/3/2024), ITS memberikan tips dan trik saat memilih jurusan dan menghadapi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Kepala Subdirektorat Admisi ITS Dr Eng Unggul Wasiwitono ST MEngSc menyampaikan, setidaknya terdapat lima poin yang perlu dipertimbangkan dalam memilih jurusan. 

Poin pertama adalah minat-bakat. Jurusan yang dipilih haruslah sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki oleh pendaftar. 

“Jangan sampai kaget ketika diterima karena tidak sesuai dengan minat teman-teman (peserta, red),” ujar Unggul mengingatkan.

Pertimbangan berikutnya adalah tujuan karir dan prospek kerja. Kedua pertimbangan ini haruslah melihat tren yang saat ini mengacu pada Revolusi Industri 4.0. 

Tentunya bidang yang mendukung tren ini memiliki prospek kerja yang bagus. 

ITS sendiri memiliki beberapa bidang yang sesuai dengan tren saat ini. 

Salah satunya adalah bidang yang terkait dengan ilmu komputer dan teknologi informasi yang tidak pernah sepi peminat.

Selain ketiga poin tersebut, akreditasi program studi serta lokasi dan biaya juga harus dipertimbangkan dalam pemilihan jurusan. 

Adapun, informasi seputar poin pertimbangan tersebut dapat diakses di laman resmi ITS www.its.ac.id/admission. 

“Informasi (di laman) terbuka dengan luas dan ada di genggaman kita, langsung cari informasi dari sumber resmi,” tegas dosen Departemen Teknik Mesin ITS tersebut.

Selain pertimbangan dalam memilih jurusan, disosialisasikan juga tips dan trik menghadapi UTBK yang langsung dijelaskan oleh Sekretaris Eksekutif Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Bekti Cahyo Hidayanto SSi MKom. 

Bekti menyebutkan, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan pada seleksi jalur UTBK kali ini.

Pertama adalah memperhatikan timeline SNBT. Pendaftaran SNBT sendiri dibuka pada 21 Maret - 5 April 2024. Bekti mengajak para siswa untuk tidak menunda proses pendaftaran guna menghindari permasalahan teknis. 

Tahun ini, UTBK kembali akan digelar dalam dua gelombang. Gelombang pertama akan dilaksanakan pada 2 April dan 2 - 7 Mei 2024, sedangkan gelombang kedua pada 14 - 20 Mei 2024 mendatang.

Selanjutnya, Bekti mengingatkan perihal portofolio pada proses pendaftaran. Portofolio yang hendak diunggah diharapkan sesuai dengan jurusan yang hendak dipilih. 

Bagi peserta yang sudah pernah mengikuti SNBP, diperbolehkan untuk mengunggah portofolio yang sama, tapi disarankan untuk menggunakan portofolio baru. 

“Portofolio juga harus menjadi bagian dari strategi pendaftar,” ujar Bekti.

Hal ketiga yang perlu diperhatikan terletak pada syarat tambahan dalam proses SNPMB. 

Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini, peserta yang lolos jalur SNBT 2024 dan telah melakukan daftar ulang tidak dapat diterima lagi pada seleksi jalur Mandiri di PTN manapun. 

Hal ini kemudian perlu dipertimbangkan sebagai strategi calon pendaftar yang hendak mengikuti SNBT.

Terakhir, selain dalam proses SNPMB, perubahan juga terdapat pada materi UTBK. Tahun ini, terdapat tiga jenis materi meliputi Tes Potensi Skolastik (TPS), penalaran matematika, dan literasi bahasa dalam pelaksanaan UTBK. 

Selain dari segi materi, terdapat juga satu tipe soal baru yang akan mewarnai kemeriahan UTBK tahun ini, yakni jawaban singkat. 

“Tipe soal ini mewajibkan para peserta untuk mengisi jawaban singkat berupa angka dengan ketentuan tertentu,” tutup Bekti.

Jangkau Daerah Pelosok, TNI AL Berkolaborasi Dengan Bank Indonesia Gelar Susur Sungai


Palembang - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka menjangkau penyebaran rupiah daerah pelosok, TNI Angkatan Laut (TNI AL) dalam hal ini Lanal Palembang kembali bersinergi bersama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sumatera Selatan dengan mengadakan kegiatan Susur Sungai Musi di kawasan Wisata Pulau Kemarau Palembang, pada 26-27 Maret 2024.

Susur sungai merupakan program penyediaan uang kartal bagi masyarakat pesisir sungai baik di Palembang maupun di Banyuasin yang ke empat kalinya digelar. 

Terdapat tiga lokasi susur sungai yang dilaksanakan pada saat momen Ramadhan dan lebaran tahun ini yakni di Jalur 20 Muara Padang, Sungai Baung dan Muara Padang.

Adapun kegiatan ini bertujuan agar penyebaran uang Rupiah dapat menjangkau seluruh masyarakat Indonesia, termasuk yang berada di daerah 3T (Terdepan, Terluar, Terpencil) dan program Susur Sungai Musi ini merupakan salah satu cara meraih inklusifitas tersebut.

Kegiatan pembukaan Susur Sungai Musi dihadiri langsung Kepala Departemen Keuangan Bank Indonesia Hari Widodo, Direktur Pengawasan Perilaku PUJK Arifin Susanto, Kepala Perwakilan BI Sumsel Ricky P Gozali, Pj. Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Pj. Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, Perwakilan Polda Sumsel, para pimpinan Perbankan serta tamu undangan.

Pelaksanaan kegiatan tersebut selaras dengan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), dalam hal ini sinergitas TNI AL dengan BI dalam menyediakan uang di pelosok seluruh Indonesia.

Pj Gubernur Jatim Ajak Umat Islam Berinteraksi dengan Al Qur'an di Bulan Ramadan


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Momen malam Nuzulul Qur'an, digunakan Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono untuk mengajak umat Islam khususnya masyarakat Jatim selalu berinteraksi, membaca, mempelajari, mentadaburi, dan mengamalkan Al Qur'an.

"Malam ini kita memperingati malam yang istimewa yaitu malam Nuzulul Qur'an. Suatu malam di bulan Ramadan terdapat turunnya wahyu pertama Al Qur'an yaitu Surat Al Alaq. Sebagai umat Rasulullah kita harus lebih banyak waktu untuk berinteraksi, membaca, mempelajari, mentadaburi dan mengamalkan Al Qur'an", ujarnya saat peringatan malam Nuzulul Qur'an 1445 Hijriyah Pemerintah Provinsi Jawa Timur, di Masjid Islamic Center Surabaya, Kamis (28/3/2024).

Pj Gubernur mengajak seluruh umat Islam dan juga pejabat Pemerintah Provinsi Jawa Timur memanfaatkan bulan suci Ramadan untuk mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu Wata'ala dengan cara selalu mendekatkan diri pada Al Qur'an. 

"Bulan puasa merupakan bulan spesial untuk bisa melakukan pendekatan dengan Al Qur'an karena kita semakin dekat dengan sang pencipta, kita semakin dekat dengan Allah SWT dan hati kita menjadi tentram, " tambahnya.

Ia mengatakan, sebagai umat Islam kita wajib meyadari bahwa Al Qur'an merupakan kitab suci umat Islam yang menjadi mu'jizat terbesar yang diberikan kepada Nabi Muhammad SAW dan hal tersebut sangat berbeda dengan mu'jizat yang lainnya yang diberikan kepada nabi-nabi lain.

Sementara itu, KH Syukron Jazilan dalam ceramahnya mengupas tetang peristiwa turunya ayat pertama Al Qur'an, Surat Al Alaq yang diberikan kepada Nabi Muhammad SAW. 

KH Syukron Jazilan menceritakan percakapan antara  Malaikat Jibril dengan Nabi Muhammad SAW untuk membaca ayat pertama Al Qur'an menjadi pelajaran bagi semua umat. 

Menurutnya tafsir Al Qur'an memaknai perintah membaca pada Surat Al Alaq bermakna bahwa umat Islam dianjurkan membaca apa saja asalkan hal tersebut bermanfaat bagi kemanusiaan.

Ia juga menyampaikan bahwa ayat-ayat Al Qur'an di turunkan oleh Allah selama 23 tahun. 

Artinya bahwa untuk merubah suatu umat sesuai dengan ajaran Al Qur'an membutuhkan waktu dan proses yang panjang dalam. 

"Oleh karena itu jika kita ingin merubah menjadi lebih baik juga membutuhkan waktu, sama halnya jika kita ingin merubah Indonesia atau Jawa Timur menjadi lebih baik juga membutuhkan waktu,"ujarnya.

Dalam peringatan Nuzulul Qur'an juga dilakukan undian untuk para wajib pajak dengan hadiah umroh oleh  Dinas Pendapat Daerah Pemerintah Provinsi Jawa Timur. 

Peringatan Malam Nuzulul Qur'an 1445 Hijriyah tersebut dihadiri ratusan jamaah yang memadati Masjid Islamic Center Surabaya. 

Selain itu juga hadir sejumlah pejabat Pemprov Jatim serta perwakilan Forkopimda Jatim. Dengan menampilkan penceramah KH Syukron Jazilan dari Surabaya.

Penutupan Pendidikan Pengembangan Spesialisasi TNI


Tangerang - KABARPROGRESIF.COM Wakil Komandan (Wadan) Kodiklat TNI, Marsda TNI Widyargo Ikoputra, S.E.M.M., CIQaR. mewakili Komandan Kodiklat TNI Laksdya TNI Maman Firmansyah pimpin upacara penutupan pendidikan pengembangan spesialisasi Susjemen Auditor Ahli Pertama TNI III dan Susjemen Pengadaan Barang/Jasa TNI III TA 2024 yang dilaksanakan di gedung Yos Sudarso Kodiklat TNI Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (28/3/2024).

Dalam amanatnya yang dibacakan Wadan Kodiklat TNI, Laksdya TNI Maman Firmansyah berharap supaya mengaplikasikan materi-materi yang telah diberikan. 

"Saya berharap kepada para mantan siswa untuk mengaplikasikan ilmu yang telah anda pelajari di manapun anda bertugas dan dapat mengikuti perkembangan di lapangan, pengetahuan yang telah diperoleh akan sangat membantu dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di satuan", tegas Dankodiklat TNI.

Penutupan Pendidikan Pengembangan Spesialisasi Kodiklat TNI TA 2024 dihadiri juga oleh Kapusada TNI, Kadisdik angkatan, pejabat utama Kodiklat TNI, Kapusdiklat LKPP RI, serta Kapusdiklatwas BPKP.

Bank Jatim Tandatangani LOI dengan Badan Wakaf Indonesia


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dalam memperkuat perwakafan di Indonesia, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) melalui Unit Usaha Syariah (UUS) telah melakukan sinergi dan kolaborasi dengan Badan Wakaf Indonesia melalui penandatanganan Letter Of Intent (LOI) dalam acara Gebyar Wakaf Ramadhan.

Bertempat di Aryaduta Hotel Jakarta, LOI tersebut ditandatangani oleh Direktur Keuangan, Treasury & Global Services Bank Jatim Edi Masrianto dan Ketua Badan Wakaf Indonesia Prof. Muhammad Nuh. 

Turut hadir juga Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas.

Edi menjelaskan, dengan adanya kolaborasi tersebut diharapkan dapat mengembangkan produk - produk wakaf di tanah air sehingga akan meningkatkan jumlah wakaf uang atau wakaf produktif yang bermanfaat bagi masyarakat.

Menurutnya, setiap benda yang diwakafkan dapat bertambah nilainya. Sehingga hal tersebut tentu akan berdampak positif bagi banyak orang, terutama golongan yang membutuhkan. 

“Kekuatan dari saling memberi dampaknya dapat dirasakan hingga masyarakat ekonomi menengah ke bawah. Wakaf bukan sekadar investasi akhirat, tetapi juga dapat menjadi investasi yang manfaatnya bisa didapat di dunia dan akhirat, bagi diri sendiri maupun masyarakat secara luas,” papar Edi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/3/2024).

Bank Jatim sangat mendukung penuh pengembangan wakaf di Indonesia karena berpotensi besar mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. 

“Semoga dengan penandatanganan LOI ini Bank Jatim dapat berkontribusi secara konkret kepada masyarakat, terutama dalam meningkatkan taraf hidup, kemaslahatan dan  kemartabatan umat,” tegas edi.

Sementara itu, Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan bahwa potensi wakaf di Indonesia cukup besar. Angkanya mencapai Rp 180 triliun per tahun. 

Nah, jika wakaf tersebut terus dikembangkan dan dikelola menjadi wakaf produktif, maka hasilnya bisa untuk mengentaskan kemiskinan.  

“Literasi tentang wakaf harus terus ditingkatkan. Kontribusi pemerintah juga penting untuk dunia perwakafan,” ungkapnya.

Menag juga menegaskan, pemerintah sudah melakukan beberapa strategi terkait pengembangan wakaf. 

Salah satunya, pada tahun 2022 pihaknya telah menandatangani MoU dengan Menteri ATR/ BPN untuk melakukan percepatan sertifikasi tanah wakaf.

“Sekarang ada sekitar 400 ribu titik tanah wakaf yang sudah tersertifikasi. Ini bagian dari ikhtiar pemerintah untuk mendorong supaya wakaf bisa menjadi salah satu solusi dari masalah-masalah sosial yang ada di Indonesia,” papar Yaqut.

Prof Mohammad Nuh juga mengatakan, memang perlu ada upaya serius agar wakaf menjadi tren dan kebijakan utama pemerintah di masa yang akan datang untuk bisa mengentaskan kemiskinan.  

“Yang terbaru, sekarang sudah dikembangkan Wakaf Uang Calon Pengantin. Sebelum akad nikah, calon pengantin bisa melaksanakan ibadah wakaf,” tuturnya.

Kemudian, hasil wakaf uang calon pengantin itu digunakan untuk masyarakat yang membutuhkan. 

Misalnya ada pasangan suami istri yang sudah mempunyai anak lalu bercerai setelah menikah, maka uang hasil pengelolaan wakaf dari calon pengantin tersebut digunakan untuk membantu dan mengurus anak-anaknya. 

“Wakaf uang calon pengantin dikelola bersama BWI dan Kementerian Agama, itu nanti akan jadi sukuk sehingga hasil wakafnya nanti akan dipakai untuk kemaslahatan umum dan sebagainya," jelas Nuh.

Lima Pesud Bonanza, Dua Heli Bell 505 Puspenerbal Warnai Tupdik dan Wing Day Penyematan Brevet Penerbang 


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Lima Pesud Bonanza dan dua Heli Bell 505 Puspenerbal warnai langit Juanda Surabaya pada Upacara Penutupan Pendidikan (Tupdik) dan Wing Day Penyematan Brevet Penerbang kepada 11 perwira siswa lulusan Pendidikan Perwira Penerbang (Dikpabang) Angkatan ke-27 Sekolah Penerbangan Angkatan Laut (Senerbal), Pusdiksus, Kodikopsla, Kodiklatal yang dipimpin oleh Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah di Apron Shelter Skuadron 400, Wing Udara 2 Puspenerbal, Juanda, Surabaya, Selasa (26/03). 

Dalam upacara tersebut juga dilaksanakan Tradisi Passing in Parade yaitu atraksi dan Flypass lima Pesud Bonanza dan dua Heli Bell 505 Puspenerbal yang dipimpin oleh Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNl Sisyani Jaffar.

Dalam sambutannya, Dankodiklatal mengucapkan selamat dan sukses kepada 11 orang perwira penerbang atas keberhasilannya menyelesaikan pendidikan dengan baik dan lancar, semoga pengetahuan dan keterampilan yang telah diterima dalam pendidikan selama 18 bulan dapat diaplikasikan dalam pelaksanaan penugasan kedepan.

Lebih lanjut Dankodiklatal menjelaskan Brevet Penerbang yang telah disematkan di dada kiri para penerbang muda TNl AL ini, tidak hanya sebagai tanda bahwa pendidikan yang jalani telah berakhir, namun brevet penerbang tersebut menunjukkan tanggung jawab moral dan profesionalitas yang memiliki pengetahuan kemampuan dan keterampilan sebagai seorang Penerbang TNI AL.

Dihadapkan pada dinamika lingkungan strategis yang terjadi, maka tugas-tugas TNI AL akan semakin terfokus pada perlindungan garis-garis perhubungan laut, melindungi berbagai kegiatan ekonomi di laut dan menjaga sumber-sumber kekayaan alam serta energi yang berada di laut wilayah yurisdiksi Indonesia.

Selain itu, dunia penerbangan militer tidak dapat dipisahkan dari regulasi keselamatan kerja dan penerbangan yang memiliki resiko tinggi. Untuk itu para perwira alumni penerbang hendaknya memahami arti penting Zero Accident yang menjadi keharusan dalam dunia penerbangan. 

"The Sky is Wide but no room for error, istilah itu tidak hanya sekedar slogan semata namun harus menjadi prioritas utama pembinaan personil penerbangan TNI Angkatan Laut yang profesional modern dan tangguh," pungkas Dankodiklatal.

Tampak hadir dalam upacara penutupan pendidikan Dikpabang Angkatan ke-27 kali ini, Wadan Kodiklatal, Kadispsial, Danpasmar 2, Kepala RSPAL dr. Ramelan Surabaya, Komandan Kodikopsla, Wadan Puspenerbal, para pejabat utama Kodiklatal, para pejabat Puspenerbal, Jalasenastri dan keluarga perwira siswa Pabang ke-27.

Pelaksanaan penutupan pendidikan Perwira Penerbang TNI AL selaras dengan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali yaitu menempatkan Sumber Daya Manusia (SDM) TNI AL sebagai prioritas utama, dengan meningkatkan kemampuan prajurit dalam bidangnya masing-masing guna mewujudkan prajurit yang profesional, modern dan tangguh dalam menghadapi tantangan ke depan yang semakin kompleks.

Bakorwil III Malang Gelar Pasar Takjil dan Pangan Murah 2024


Malang - KABARPROGRESIF.COM Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) III Malang menggelar pangan murah dan pasar takjil bertajuk Ramadan Vaganza (Ramanza) 25-31 Maret 2024 dengan melibatkan 30 stand UMKM dan IKM se Malang Raya.

Kepala Bakorwil III Malang, Asep Kusdinar mengatakan, moment Ramadan dan lebaran sangat berdampak pada sektor industri, khususnya makanan, sehingga butuh kerjasama semua pihak, untuk mencegah inflasi serta mengendalikan harga kebutuhan pokok tetap stabil.

Ramanza 2024 juga bertujuan memberikan ruang pada masyarakat dan UMKM di wilayah Malang Raya untuk berkembang memajukan usahanya. 

“Pemprov Jatim bewrupaya menjaga harga pangan sehingga tidak menimbulkan inflasi, diantaranya mendorong kabupaten/kota untuk mencegah inflasi menjelang Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri dengan melakukan operasi pasar dan Sidak pasar serta meminta para distributor agar tidak menahan barang,” ungkapnya saat di halaman Kantor Bakorwil III Malang, Kamis (28/3/2024).

Lebih lanjut dikatakannya, Pemprov dan kabupaten/kota terus berupaya dengan berbagai cara menstabilkan harga beras di Jawa Timur. 

“Meski terus diawasi tetapi tetap ditemukan harga bahan bahan pokok di atas harga eceran tertinggi,” katanya.

Berdasarkan sistem informasi ketersediaan dan perkembangan harga bahan pokok diketahui harga rata-rata beras medium di Jatim mencapai Rp11,428/kg, beras premium Rp14,299/kg untuk situasi ketersediaan beras konsumsi selama 2023 sebesar 4,5 juta ton. 

Sedangkan produksi beras tahun 2023 sebesar 6,1 juta ton sehingga Jatim surplus beras 1,6 juta ton.   

Komunitas UMKM dan IKM yang mengisi stand merupakan binaan Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag Kota Malang) dan Bakorwil Malang. 

Ramanza 2024, juga digelar Festival Akustik SMA/SMK se Malang Raya, Lomba Mewarnai tingkat TK, lomba menyanyi Solo anak-anak gathering komunitas dan UMKM Malang Raya, santunan anak yatim 100 orang serta penukaran uang.

Selain pasar takjil di event tahunan ini, juga digelar atau dijual beberapa bahan makanan pokok seperti beras, tepung terigu, minyak goreng, ayam potong, ikan segar, sayur-sayuran, dan telur.

"Harapan kami kegiatan ini membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dan kebutuhan lainnya menjelang hari raya Idulfitri 1445 H dan memberikan kesempatan kepada rekan-rekan UMKM/IKM agar bisa menjual produknya," ucapnya.