Postingan

Menampilkan postingan dengan label Ekonomi Bisnis

BersamaNestlé, Aksi Nyata Hijaukan Pesisir, Langkah Awal 1.000 Mangrove di Jawa Timur

Gambar
Pasuruan - KABARPROGRESIF.COM Nestlé Indonesia melalui program #BersamaNestlé melaksanakan aksi penanaman pohon dan tanaman bakau di tiga provinsi.  Kegiatan ini dimulai oleh PT Nestlé Indonesia Pabrik Kejayan dengan penanaman 1.000 tanaman bakau di Desa Watuprapat, Pasuruan, Jawa Timur. Hadir dalam penanaman 1.000 tanaman bakau di Desa Watuprapat, Pasuruan, Jawa Timur diantaranya Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur Dr. Nurkholis S,Sos., M.Si., M.Han., Head of Human Resources Nestlé Indonesia Pabrik Kejayan Heru Tjahyono, Asisten Administrasi Bidang Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Pasuruan Eka Wara Bhreshaspati S.STP, M.Si., Kepala Dinas Ketenagakerjaan Heru Farianto S.Sos, M.Si., dan Kepala Desa Watuprapat Mariyono.  Lebih dari 100 sukarelawan yang terdiri dari karyawan, perwakilan pemerintah daerah Kabupaten Pasuruan, serta masyarakat setempat mendukung #BersamaNestlé: Aksi Nyata Hijaukan Pesisir yang dilakukan pada Kamis, 11 Desember 2025.  Saat ini, In...

Tiket KAI Dipastikan tak Kena PPN 12%

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESIF.COM PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengungkap untuk pembelian tiket kereta api tidak dikenakan PPN 12 persen. "Untuk tiket kereta api masyarakat tidak perlu khawatir, tiket kereta api tidak dikenakan PPN 12 persen," kata Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko melalui keterangannya, Minggu, 29 Desember 2024. Ia menejalskan, kereta api menjadi pilihan yang paling nyaman dan aman untuk berpergian maupun liburan seru bersama sahabat dan keluarga. "KAI terus meningkatkan fasilitas sarana maupun prasarana di stasiun ataupun dirangkaian kereta api agar penumpang merasa nyaman pada saat menunggu di stasiun untuk keberangkatan dan juga merasa nyaman, seru dan aman saat dalam perjalanan kereta api," ujar Ixfan. Sementara itu, KAI Daop 1 Jakarta mencatat sudah memberangkatkan sebanyak 588 ribu lebih penumpang pada libur Natal dan Tahun Baru 2025 di tanggal 19 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. "Pada hari ini Sabtu, 28 Desember...

Swiss-Belhotel International Jatim Gelar CSR Perkuat Kepemimpinan Penyandang Disabilitas untuk Masa Depan

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional, Swiss-Belhotel International khususnya wilayah Jawa Timur menyelenggarakan kegiatan Corporate Social Resposibility (CSR). Swiss-Belhotel International khususnya wilayah Jawa Timur yang terdiri dari Hotel Ciputra World Surabaya, Grand Swiss-Belhotel Darmo, Swiss-Belinn Malang, Swiss-Belinn Tunjungan, Swiss Belinn Manyar, Swiss-Belinn Airport Surabaya dan Zest Hotel Jemursari. Dengan mengusung tema "Memperkuat Kepemimpinan Penyandang Disabilitas untuk Masa Depan yang Inklusif dan Berkelanjutan”. Tujuan dari kegiatan itu, Swiss-Belhotel International menyelenggarakan kegiatan CSR bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada rekan disabilitas untuk berkreasi dan memamerkan hasil karyanya kepada masyarakat umum. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembuatan shibori dengan bahan kain sprei daur ulang yang dibawa oleh masing-masing unit hotel yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 23 November 2024 bertempa...

Kolaborasi dan Pemberdayaan Peternak, PT Frisian Flag Indonesia Tingkatkan Kualitas dan Produksi Susu Segar Indonesia

Gambar
Malang - KABARPROGRESIF.COM PT Frisian Flag Indonesia (FFI) berkomitmen mendukung peningkatan kualitas dan produksi susu segar nasional, melalui kolaborasi dan inisiatif program pemberdayaan peternak sapi perah lokal,  Caranya dengan melalui kolaborasi strategis dengan koperasi peternak dan berbagai program yang inovatif. FFI juga terus berupaya mewujudkan visi Nourishing Indonesia to Progress demi memenuhi kebutuhan gizi masyarakat Indonesia sekaligus mendukung kesejahteraan peternak sapi perah lokal Indonesia. Kali ini FFI juga melanjutkan dan memperkuat program kolaborasi dengan koperasi-koperasi peternak sapi perah di bawah Dairy Development Program (DDP) salah satunya bekerja sama dengan Koperasi SAE Pujon dengan pendirian Milk Collection Center (MCC) di Pujon, Malang, Jawa Timur.  Dukungan itu dengan perbaikan fasilitas tanpa bunga sebesar Rp1,5 milliar. Serta bantuan 2 cooling tank yang masing -masing dapat menampung 5 ton susu segar. “Koperasi Produk Susu (KPS) adalah...

Prudential Syariah Tumbuh Positif di Kuartal III/2024 Didukung Dengan Inovasi yang Berpusat Pada Peserta

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESIF.COM PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) berhasil mencatat kinerja perusahaan yang solid sepanjang kuartal III/2024 dengan membukukan total pendapatan kontribusi sebesar Rp2,7 triliun.  Hal ini menunjukkan tingginya kepercayaan peserta dalam memilih Prudential Syariah untukperlindungan bagi diri mereka dan keluarga.  Selama periode ini, tiga produk Prudential Syariah yang menjadi pilihan utama perlindungan bagi para peserta adalah PRUAnugerahSyariah, PRUWell Medical Syariah, dan PRUCinta. Presiden Direktur Prudential Syariah Iskandar Ezzahuddin mengucapkan rasa bersyukur dan berterima kasih atas dukungan dan kepercayaan terhadap para peserta, tenaga pemasar, dan seluruh pemangku kepentingan terkait, sehingga berhasil mencatat pertumbuhan positif di sepanjang kuartal III/2024.  "Performa yang baik ini sekaligus memperkuat komitmen perusahaan untuk terus menjaga amanah dalam mendukung peserta memperoleh hidup yang lebih berkah, ...

Pakar ITS Serukan Kesiapsiagaan Mitigasi Dampak Angin Puting Beliung

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESUF COM Memasuki musim penghujan, akhir-akhir ini, beberapa wilayah di Indonesia tengah merasakan terjangan angin puting beliung yang cukup hebat dan memberikan dampak yang cukup signifikan.  Melihat fenomena tersebut, pakar mitigasi kebencanaan dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menyoroti pentingnya pemeriksaan infrastruktur dan dilakukannya sinergi seluruh pihak agar masyarakat selalu siap menghadapi kondisi yang tak terduga. Peneliti senior dari Pusat Penelitian Mitigasi Kebencanaan dan Perubahan Iklim (Puslit MKPI) ITS Dr Ir Amien Widodo MSi mengatakan bahwa perubahan iklim global memicu terjadinya cuaca ekstrem.  Salah satunya, angin puting beliung yang kian meningkat frekuensi, kekuatan angin, kecepatan, dan jangkauan wilayah terdampaknya.  “Fenomena ini dikaitkan dengan keberadaan awan cumulonimbus, yang menghasilkan angin berputar dengan kecepatan tinggi kurang dari lima menit,” jelasnya, di Surabaya, Rabu(4/12/2024). Acapkali, k...

Dirut Bank Jatim Dinobatkan Sebagai Banker Of The Year 2024

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Di tengah persaingan bisnis perbankan yang sangat ketat, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (bank jatim) justru berhasil mencetak prestasi dan memberikan kontribusi luar biasa terhadap perkembangan industri perbankan di Indonesia lewat kinerjanya yang terus menunjukkan performa positif.  Atas torehan prestasi tersebut, Direktur Utama bank jatim Busrul Iman sukses meraih anugerah penghargaan bergengsi dari Infobank sebagai Banker of The Year 2024 dalam ajang Infobank Top 100 CEO & The 200 Future Leaders Forum 2024. Bertempat di Grand Ballroom Ritz-Carlton Mega Kuningan Jakarta, penghargaan tersebut diserahkan oleh Mantan Gubernur Bank Indonesia Agus Dermawan Wintarto serta Chairman Infobank Media Group Eko B. Supriyanto dan diterima langsung oleh Busrul Iman. Busrul menjelaskan, penghargaan ini merupakan hasil dari strategi inovatif yang telah diterapkan bankjatim selama beberapa tahun terakhir.  Melalui penerapan teknologi dan digitali...

Penuhi Kebutuhan Internet bagi Para Pelaku Usaha, Telkom Kenalkan WMS Voucher

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Transformasi teknologi dan layanan internet yang berkembang pesat semakin membuka peluang baru bagi para pelaku bisnis untuk meningkatkan profit usaha.  Tingginya kebutuhan masyarakat akan internet, mendorong PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan meluncurkan produk Wi-Fi Managed Service berbasis Voucher atau biasa dikenal dengan WMS Voucher. Executive General Manager Digital Connectivity Service Teuku Muda Nanta, Rabu (4/12/2024) dalam keterangannya mengatakan, WMS Voucher merupakan pengembangan dari Wifi.id Managed Service yang dirancang khusus untuk para institusi dan pelaku bisnis di segmen Small Medium Enterprise (SME), Small Medium Business (SMB), dan Large Enterprise dengan cakupan layanan nasional, menjangkau seluruh wilayah tanpa adanya pembatasan klaster regional. Berbeda dengan produk WMS sebelumnya, produk WMS ini mengadopsi sistem berbasis voucher yang dapat dikelola secara mandiri oleh pemilik...

Peringatan Hari Disabilitas Internasional Bersama Grand Swiss-Belhotel Darmo, Surabaya dan Yayasan Anak Terang Ceria

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Peringatan hari disabilitas internasional kembali menjadi momen penting untuk menyoroti pentingnya inklusi dan kesetaraan.  Dukungan yang dilakukan Grand Swiss-Belhotel Darmo untuk menyampaikan pesan penuh makna serta memberikan wadah berkarya unjuk bakat penuh kreatifitas.  Semarak peringatan hari disabilitas internasional digelar bersamaan dengan peluncuran promo The Winter Christmas & New Year Eve’s. Yayasan Anak Terang Ceria merupakan lembaga pendidikan untuk anak autis guna mendukung perkembangan terbaik anak dengan kebutuhan khusus.  Berbagai program dan kegiatan dibuat serta disesuaikan dengan minat bakat anak. Pada kesempatan ini Yayasan Anak Terang Ceria menghadirkan dua rangkaian penampilan yang meriah dan menggetarkan hati para penonton. Sebanyak tujuh anak penyandang disabilitas berpartisipasi dalam kegiatan ini. Sesi pertama adalah peragaan busana dengan tema Christmas winter dari tiga putra putri terbaik yaitu Gracia Chrisa...

Liburan Nataru 2025 Bergembira, Injourney Diskon Tarif Kebandaraan 50 Persen Agar Tiket Pesawat Turun

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESIF.COM PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) menurunkan tarif jasa kebandarudaraan bagi penumpang pesawat dan maskapai penerbangan.  Diskonnya hingga 50 persen.   Hal ini merupakan langkah besar InJourney Airports agar bisa langsung menurunkan harga harga tiket pesawat jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Hal ini sejalan dengan Surat Menteri Perhubungan Nomor PR.303/1/20/MHB/2024 perihal Pengenaan Potongan Harga Tarif Jasa Kebandarudaraan. Penurunan tarif bagi penumpang pesawat berupa potongan harga tarif sebesar 50 persen atas Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) atau juga dikenal dengan Passenger Service Charge (PSC). Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi menerangkan, PJP2U merupakan tarif atas pelayanan di bandara dan dititipkan dalam tiket pesawat.  Dengan kata lain, ketika calon penumpang pesawat membeli tiket penerbangan, maka nominal tiket penerbangan itu sudah termasuk tarif PJP2U. “Kementerian BUM...

Bank Indonesia Sebut, Inflasi November 2024 Menurun

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) pada November 2024 tetap terjaga dalam kisaran sasaran 2,5±1%.  Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, IHK November 2024 tercatat inflasi sebesar 0,30% (mtm), sehingga secara tahunan menurun menjadi 1,55% (yoy) dari realisasi inflasi bulan sebelumnya sebesar 1,71% (yoy). Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Ramdan Denny Prakoso, Senin (2/12/2024) mengatakan, inflasi yang terjaga ini merupakan hasil dari konsistensi kebijakan moneter serta eratnya sinergi pengendalian inflasi antara Bank Indonesia dan Pemerintah (Pusat dan Daerah) dalam Tim Pengendalian Inflasi Pusat dan Daerah (TPIP dan TPID) melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) di berbagai daerah.  Ke depan, Bank Indonesia meyakini inflasi akan tetap terkendali dalam kisaran sasaran 2,5±1% pada 2024 dan 2025. Inflasi inti tetap terjaga. Inflasi inti pada November 2024 tercatat sebesar 0,17% (mtm), lebih rendah dari i...

Grand Swiss-Belhotel Darmo Surabaya Hadirkan Momen Natal dan Tahun Baru yang Meriah

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Memasuki akhir tahun 2024 tentunya suasana liburan bersama keluarga dan kerabat terasa begitu hangat.  Pada momen ini Grand Swiss-Belhotel Darmo secara resmi mengangkat tema The Winter Christmas & New Year Eve’s dengan menghadirkan berbagai pengalaman promo kuliner dan paket kamar terbaik di jantung kota Surabaya. Untuk menghadirkan nuansa yang berbeda pada tahun ini, tema dekorasi yang diusung adalah musim dingin di pegunungan Alpen Swiss.  Tentunya dengan kemegahan dekorasi ini membawa tamu hanyut pada keindahannya.  Berbagai lokasi foto pada area lobby utama dan Grand Kitchen akan memberikan kenangan manis tak terlupakan. Pada peluncuran promo The Winter Christmas & New Year Eve’s, Grand Swiss-Belhotel Darmo menyajikan berbagai menu otentik Indonesia, Asia, dan western.  Pilihan menu andalan antara lainrawon, rujak cingur buah naga, chicken stuffed with mushroom duxells, seafood wellington, salmon teppanyaki fried rice, Mongo...

Perkuat Tata Kelola Kepemimpinan Visioner: Grup Rumah Sakit Siloam Umumkan Dewan Komisaris dan Direksi Baru

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESIF.COM PT Siloam International Hospitals Tbk ("SILO" atau "the Company"), salah satu penyedia layanan kesehatan swasta terbesar di Indonesia mengumumkan susunan Dewan Komisaris dan Dewan Direksi yang baru berdasarkan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang diselenggarakan, Selasa (26/11). Pengangkatan manajemen baru ini mencerminkan komitmen Siloam untuk memperkuat tata kelola dan kepemimpinan guna mendorong pertumbuhan jangka panjang. Membangun di Atas Fondasi yang Kuat Manajemen yang baru diangkat membawa keahlian yang beragam dan kuat di bidang kesehatan, keuangan, hukum, investasi, dan tata kelola perusahaan.  Kepemimpinan kolektif mereka siap menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di lanskap kesehatan Indonesia yang terus berkembang.  Perseroan juga menyampaikan penghargaan yang tulus kepada anggota Dewan yang mengakhiri masa jabatannya atas kontribusi luar biasa, yang telah menjadi dasar kesuksesan Siloam. Memasti...

Diskusi Publik di UPN Veteran Jatim, Sejumlah Pakar Komunikasi Politik Cetuskan Formula Hindari Kotak Kosong

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pusat Kajian Transformasi Masyarakat dan Budaya Digital Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur menggelar Diskusi Publik bertajuk Kotak Kosong dan Demokrasi dalam Big Data, Senin (25/11).  Acara yang digelar di Gedung Kuliah Bersama (GKB) 1 itu menghadirkan sejumlah pakar komunikasi politik untuk membahas fenomena Kotak Kosong. Hasilnya, mereka sepakat untuk mengusulkan Threshold atau ambang batas ditiadakan atau dihapus.  Hadir sebagai pembicara dalam diskusi publik itu adalah Guru Besar Komunikasi Politik Unair Prof. Henry Subiakto, SH., MS, Guru Besar Ilmu Politik Unair sekaligus Warek 1 Unusa Prof. Kacung Marijan, MA., PhD, Guru Besar Komunikasi Politik sekaligus Dekan FISIP Universitas Brawijaya Prof. Anang Sujoko, D.Comm, dan Dekan FISIP UPN Veteran Jatim Dr. Catur Suratnoaji, M.Si. Hadir pula perwakilan dari KPU Jawa Timur, Bawaslu Jawa Timur, Bakesbangpol Jawa Timur dan Disko...

UD Trucks Indonesia Rayakan Kemenangan Pengemudi Indonesia di Ajang Global UD Extra Mile Challenge 2024

Gambar
Jakarta - KABARPROGRESUF.COM UD Trucks Indonesia dengan bangga mengumumkan prestasi luar biasa perwakilan pengemudi Indonesia, Taufiqul Ulum dari PT Cakraindo Mitra International, yang meraih gelar juara di kategori Quester pada ajang bergengsi UD Extra Mile Challenge 2024.  Final global tersebut diselenggarakan pada tanggal 25 Oktober di UD Experience Center di Ageo, Jepang, yang mempertemukan para pengemudi terbaik dari 12 negara. UD Extra Mile Challenge adalah kompetisi global dua tahunan yang menguji kemampuan pengemudi truk secara ketat dalam berbagai bidang, seperti inspeksi kendaraan sebelum berkendara, mengemudi yang efisien dalam penggunaan bahan bakar dan aman, serta keterampilan manuver dan parkir.  Kompetisi ini diharapkan dapat menjadi edukasi, inspirasi  dan meningkatkan motivasi pengemudi untuk mengemudi dengan lebih baik, aman dan efisien sehingga bisa memberikan manfaat bagi diri sendiri, perusahaan maupun orang di sekitarnya.  Acara tahun ini diiku...

UK Petra Surabaya Raih Peringkat 100 Besar Universitas Terbaik se-Asia Tenggara

Gambar
Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya atau biasa disebut Petra Christian University (PCU) berhasil meraih prestasi membanggakan dengan masuk ke dalam Top 100 Universities in Southeast Asia atau peringkat 100 besar di Asia Tenggara, dan peringkat 581-600 di Asia berdasarkan Quacqurelli Symonds (QS ) Asia University Rankings (AUR)-2025.  Prestasi ini diumumkan dalam agenda QS Higher Education Summit: Asia Pacific 2024, pada 6 November 2024 lalu di Macau. "Prestasi ini merupakan kebanggaan bagi kita semua, berhasil meraih kenaikan peringkat sangat signifikan, melonjak 70 posisi dalam pemeringkatan internasional. Kami sangat bersyukur kepada Tuhan atas pencapaian luar biasa ini. Kenaikan peringkat ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh civitas akademika," kata Rektor UK Petra Surabaya, Prof. Djwantoro Hardjito melalui pers rilisnya pada Jumat (15/11/2024). Dibandingkan tahun lalu (2024), Prof. Djwantoro menerangkan, PCU yang berlok...

Aksi Restorasi Bumi, Telkom Tanam Ratusan Ribu Pohon

Gambar
Demak - KABARPROGRESIF.COM PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan praktik Keberlanjutan atau ESG (Environmental, Social, dan Governance) di seluruh aspek dan lini bisnis perusahaan.  Secara nasional, tahun ini Telkom telah berkontribusi untuk mengurangi dampak lingkungan melalui penanaman lebih dari 90 ribu pohon darat, 50 ribu pohon mangrove, dan 870 terumbu karang. Dengan demikian perusahaan tidak hanya berfokus pada upaya peningkatan kesadaran masyarakat akan kesehatan, namun juga pelestarian lingkungan demi keberlangsungan hidup dan masa depan yang lebih baik. Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah dalam keterangannya, Sabtu (16/11/2024) menyampaikan, melalui Aksi Restorasi Bumi ini, berharap dapat membangun kembali dan memulihkan ekosistem di Pantai Istambul Glagah Wangi yang terdampak abrasi.  Selain memulihkan lingkungan, kegiatan ini juga diharapkan mampu mendukung pemulihan ekonomi masyarakat sekitar dengan...