Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Pilkada Surabaya 2024 Tanpa Bakal Calon Perseorangan

KPU Kota Surabaya menyatakan pemilihan kepala daerah tahun 2024 tanpa diikuti pasangan bakal calon kepala daerah perseorangan karena faktor kurangnya syarat dukungan yang harus dipenuhi oleh para bakal calon tersebut.

Wali Kota Eri Cek Penggunaan Dana Kelurahan

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi blusukan ke perkampungan untuk mengecek penggunaan Dana Kelurahan (Dakel) yang digunakan untuk membangun saluran.

Bapaslon Independen Pilkada Kecewa Sikap KPU Surabaya

Bapaslon independen Pilkada Surabaya, Pandu Budi Raharjono-Kusrini Purwijanti menyasalkan sikap komisioner KPU Surabaya yang tak mau menerima copy data pendukung meskipun hanya terlambat cuma dua menit.

Sambut HJKS ke-731, Pegawai Pemkot Surabaya Cat Ulang Curbing Median Jalan

Menyambut Hari Jadi Kota Surabaya ke-731, seluruh pegawai di lingkup Pemkot Surabaya melakukan kerja bakti dengan mengecat ulang curbing median jalan atau pembatas jalan yang meliputi 51 ruas jalan di Kota Surabaya.

Pemkot Surabaya Bangun 8 Wisata Rakyat

Upaya Pemkot Surabaya memanfaatkan aset agar memberikan kontribusi sekaligus menciptakan lapangan kerja antara lain dilakukan dengan membangun Wisata Rakyat di 8 lokasi, khususnya di wilayah Surabaya Barat.

Selasa, 26 Februari 2019

H-1 Jelang Sertijab, Diskes Lantamal V Laksanakan Pembacaan Memorandum Kadiskes


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) H-1 jelang Serah Terima Jabatan, Dinas Kesehatan Pangkalan Utama TNI AL V (Diskes Lantamal V), melaksanakan Pembacaan Momorandum Kepala Dinas Kesehatan Lantamal V dari Kolonel Laut (K) dr.  Imam Hidayat.  Sp. S  kepada Kolonel Laut (K) dr. Saptono Putro yang digelar di Rupat Diskes Lantamal V, Jl. Pati Unus, Ujung, Surabaya, Selasa (26/2).

Menurut Imam -sapaan akrab Kadiskes Lantamal V- Pembacaan Memorandum Sertijab Kadiskes Lantamal V ini adalah salah satu rangkaian dari acara Sertijab Kadiskes Lantamal V yang akan dilaksanakan di hadapan Komandan Lantamal V pada Rabu pagi (27/2) besok.

Acara Memorandum ini lanjutnya, merupakan laporan pertanggungjawaban kegiatan Diskes Lantamal V yang telah dilaksanakan, sedang dilaksanakan dan akan dilaksanakan sebagai acuan Kadiskes yang baru dalam melaksanakan program kerja selanjutnya.

Acara Pembacaan Memorandum ini dihadiri  Para Kasubdis Diskes Lantamal V, Para KA BK, KA BP jajaran Diskes Lantamal V dan undangan lainnya. (arf)

Danrem 083/Baladhika Jaya Pastikan Pelaksanaan TMMD di Kabupaten Jember Berlangsung Sesuai Target dan Rencana


KABARPROGRESIF.COM : (Jember) Setelah melewati proses perencanaan yang cukup matang, akhirnya program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 di Kabupaten Jember, Jawa Timur, mulai dilaksanakan.

Bupati Jember melalui amanat Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyebut, jika program TMMD merupakan salah satu program yang memiliki sejarah tersendiri dalam pembangunan yang dilaksanakan secara lintas sektoral, baik dari Kementerian, Lembaga, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Daerah dan masyarakat.

“Kegiatan membantu percepatan pembangunan ini, tidak bisa berjalan oleh TNI-AD saja. Namun, juga kerjasama dan koordinasi antar stakeholder terkait,” kata dr. Hj. Faidah melalui amanat Gubernur Jawa Timur yang dibacakannya. Selasa, 26 Februari 2019.       

Di Jember sendiri, program TMMD dipusatkan di Desa Gunung Malang, Kecamatan Sumber Jambi. Rencananya, TMMD di Desa tersebut akan berlangsung mulai tanggal 26 Februari hingga 27 Maret mendatang.

“Melalui TMMD Kita Tingkatkan Kebersamaan Umat dan Semangat Gotong Royong dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara dalam mewujudkan Ketahanan Nasional,” pintanya.

Terpisah, Komandan Korem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo memastikan jika pelaksanaan TMMD di Kabupaten Jember tersebut, bakal berjalan dengan sesuai rencana. “Pasti, program itu pasti berjalan sesuai dengan prosedur tetap pelaksanaan TMMD ke-104,” tegas Danrem.

Tidak hanya itu saja, melalui program TMMD itu, dirinya juga menghimbau seluruh personelnya untuk berpartisipasi mewujudkan nasionalisme dan patriotisme di dalam diri masyarakat setempat.

“Melalui TMMD itu, kita bangkitkan semangat kegotong-royongan masyarakat,” tandas Kolonel Bagus. (arf)