Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Gempa Tuban, Robohkan Lima Bangunan di Surabaya

Lima bangunan roboh di Surabaya terdampak gempa yang berpusat di Timur Laut Tuban, salah satunya bangunan di RSUD Soewandhie.Tetapi sejauh ini tak ditemukan korban jiwa.

Dibuka 25 Maret, Ayo Daftar - Dishub Jatim Sediakan Mudik Gratis dengan Kapal Laut

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Bantuan Korbrimob Polri untuk Korban Bencana Jateng

Sebanyak 5.000 paket sembako dikirim langsung dari Mako Brimob Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok untuk korban bencana banjir di beberapa Kabupaten Jateng akibat hujan deras dengan intensitas tinggi.

HUT ke-105 Damkar dan Penyelamatan Nasional 2024 Akan Digelar di Surabaya

HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional tahun 2024 akan berlangsung di Kota Surabaya, dimulai pada 27 Februari 2024 hingga puncak peringatan 1 Maret

Pasca Gempa Tuban, Pasien RS Unair Dirawat di Tenda Darurat

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Jumat, 28 Agustus 2015

Korem 084/BJ Perkenalkan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara pada Mahasiswa Stikes

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Mahasiswa merupakan harapan dan masa depan Indonesia. Merekalah yang akan mewarisi dan melanjutkan perjuangan bangsa. Mahasiswa menempati kedudukan yang amat strategis di negara manapun di dunia, posisi mahasiswa sangat penting karena merekalah pemilik masa depan. Hal tersebut disampaikan Kasi Teritorial Korem 084/BJ Letkol Inf Maryono saat pembekalan  Wawasan Kebangsaan tentang Pengenalan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara didepan 1.028 Mahasiswa Program Pengenalan Studi Mahasiswa (PPSM) Poltekkes Kemenkes Surabaya. Bertempat di Auditorium Poltekkes.

Saat pembekalan tersebut Beliau menyampaikan bahwa tantangan di masa depan jauh lebih kompleks dan berat, karena itu mahasiswa harus dibekali iman yang kuat, dan penguasaan ilmu pengetahuan harus pula dibarengi dengan penanaman nasionalisme dan bela negara karena kalau tidak memiliki nasionalisme, maka Indonesia sebagai sebuah bangsa dan negara akan sulit bersaing dengan bangsa-bangsa lain di dunia pungkasnya. Perlunya para mahasiswa memahami bela negara karena bela negara bukan hanya menjadi urusan TNI, tetapi hak dan kewajiban seluruh warga negara sesuai peran dan profesinya khususnya oleh generasi muda yang terdiri dari para pelajar dan Mahasiswa. Berbagai konflik bersifat adu domba dan sara pernah terjadi di Indonesia bahkan antisipasi serta kewaspadaan tetap diutamakan.

Beberapa profil gelap generasi muda saat ini mencerminkan kurangnya kesadaran tentang wawasan kebangsaan sebagai contoh pelaku bom bunuh diri Hotel JW.Mariot salah satunya dilakukan oleh seorang pelajar, kehidupan para pelajar banyak terkontaminasi selera asing, pergaulan bebas tanpa kendali, terjerat Narkoba dan tawuran antar sekolah terjadi di jalan raya yang mengakibatkan terganggunya lalu lintas jalan raya. “Diharapkan dengan pemahaman bela negara yang benar ini para mahasiswa sebagai agen perubahan dapat membangun kesadaran bela negara di lingkungan Generasi Muda Indonesia”pungkas Maryono.(asmo)

Kodim 0831 Surabaya Selatan : Lomba PBB Warnai Penerimaan Mahba UPN Veteran Surabaya

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Dalam rangka penerimaan mahba (mahasiswa/i baru) Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Surabaya, mengadakan pentas kreasi dan lomba yang diikuti 6 fakultas yang ada di Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Surabaya. (26/08/2015)

Kegiatan tersebut diadakan agar mahasiswa/i baru dapat menentukan pandangan kegiatan non akademik apa saja yang ada di Universitas Pembangunan Nasional "Veteran". Diantaranya kegiatan yang dilombakan antara lain Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB), lomba Yel- yel dan Paduan suara.

Pelda Daniel Bawataa, Serma Sugeng dan Serka Pujianto anggota Kodim 0831/Surabaya Timur turut berperan serta sebagai juri pada Lomba PBB dan Yel-yel.

Dengan berpedoman pada  surat keputusan Pangab No. Skep/611/X/1985 tanggal 08 Oktober 1985, Buku Peraturan tentang Peraturan Baris Berbaris. Lomba PBB yang digelar di gedung serbaguna Giri Loka Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" itu menjadi pusat perhatian tersendiri bagi Mahasiswa/i karena tim harus benar-benar bisa melaksanakan gerakan yang kompak, semangat agar memdapatkan  nilai yang tinggi untuk meraih kemenangan.

"Dengan hasil yang cukup ketat dan bersaing, akhirnya kami bisa mendapatkan juara 1 Lomba PBB dan Yel-yel" jelas salah satu Mahasiswa Fakultas Pertanian.

"Dengan diselenggarakan lomba- lomba tersebut diharapkan dapat memupuk disiplin dan membentuk  jiwa kepemimpinan pada mahasiswa/i baru. Kami anggota Kodim 0831/Surabaya Timur selalu siap membantu segala kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan di wilayah binaan kami" papar Pelda Daniel Bawataa setelah mengumumkan fakultas peraih juara lomba PBB. (asmo)