Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pasca mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali (bacawali) dan bakal calon wakil wali (Bacawawali) Kota Surabaya ke kantor DPC PPP Surabaya, Minggu (12/5).
Pasangan petahana atau incumbent Eri Cahyadi-Armuji dikabarkan akan melanjutkan safari politiknya ke DPD PKS Surabaya.
Namun sayangnya, Eri Cahyadi enggan membocorkannya.
Wali Kota Surabaya ini hanya menyebut kedatangan ke DPD atau DPW PKS tidak untuk mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali (bacawali) dan bakal calon wakil wali (Bacawawali).
"PKS Insyaallah caranya berbeda tidak ada pengembalian formulir. Kalau ini (DPC PPP Surabaya) kan syaratnya harus ada olpengembalian formulir," kata Eri Cahyadi ditemui usai pengembalian formulir pendaftaran bacawali dan Bacawawali Kota Surabaya di Kantor DPC PPP Surabaya, Minggu (12/5).
Menurut Eri Cahyadi, kedatangan ke DPD atau DPW PKS di Surabaya itu merupakan tindak lanjut dari hubungan dalam membangun kota Surabaya.
"Kalau PKS Insyaallah tidak ada formulir-formuliran tapi ikatan batiniah," pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar