Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 29 September 2021

Bekas Dirut PT OSO Sekuritas Diperiksa Kejagung Terkait Soal Ini


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Tim Jaksa Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) memeriksa mantan Direktur Utama (Dirut) PT OSO Sekuritas, H. Pemeriksaan saksi ini untuk mendalami keterlibatan pihak lain dalam kasus dugaan korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi PT Asabri pada sejumlah perusahaan periode tahun 2012– 2019.

"H selaku mantan Direktur Utama (Dirut) PT OSO Sekuritas diperiksa terkait dengan pendalaman keterlibatan pihak lain di PT Asabri (Persero)," kata Leonard Eben Ezer Simanjuntak, Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Senin (28/9).

Kemudian, penyidik memeriksa 3 orang direktur dari beberapa perusahaan sekuritas juga sebagai saksi. Mereka yakni Direktur PT Bumiputera Sekuritas, AS; dan Direktur PT Anugrah Semesta Investama, BP. "Diperiksa terkait pendalaman tersangka 10 Manajer Investasi (MI)," katanya.

Kemudian, lanjut Leo, Direktur Operasional PT Yuanta Sekuritas Indonesia, LS. Dia diperiksa terkait pengelolaan dana investasi di PT Asabri (Persero) dengan tersangka TT.

Dalam pemeriksaan hari ini, penyidik memeriksa 10 orang saksi. Adapun 6 orang lainnya, yakni Marketing PT Insight Investment Management, HS, diperiksa terkait pendalaman tersangka 10 MI.

0 komentar:

Posting Komentar