Selasa, 04 April 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Republik Indonesia (RI), Nadiem Makarim menyatakan menghapus tes baca, tulis, dan hitung (calistung) sebagai proses seleksi penerimaan peserta didik baru pada Sekolah Dasar (SD)/MI/Sederajat pada Selasa (28/3) lalu.

Meski begitu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memastikan bahwa transisi pembelajaran di tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menuju SD di Kota Pahlawan akan berjalan dengan lancar. 

Hal ini merujuk pada program baru yang diluncurkan pemerintah, yakni Merdeka Belajar Episode ke-24: Transisi PAUD yang Menyenangkan.

“Pendidikan bukan hanya kognitif, tetapi Kemendikbud saat ini juga fokus pada pendidikan karakter anak. Jadi saya mendukung program Kemendikbud karena di Surabaya juga sudah berjalan,” kata Wali Kota Eri, Selasa, (4/4).

Di Kota Surabaya sendiri, Wali Kota Eri telah membuat berbagai inovasi dalam pengembangan pendidikan karakter anak. Seperti penghapusan PR pada sekolah negeri dan swasta dengan pendidikan karakter, hingga pelaksanaan program Sinau dan Ngaji Bareng di setiap Balai RW di Kota Pahlawan. 

“Hal ini juga sejalan dengan program Pemkot Surabaya untuk menguatkan pendidikan karakter atau non akademik. Jadi anak-anak tidak hanya mendapat pendidikan akademik saja, tetapi juga mendapatkan pendidikan karakter. Kalau hanya fokus pada akademik, anak tidak bisa mengeluarkan potensi yang lainnya,” pungkasnya. 


KABARPROGRESIF.COM: (Ternate) Seleksi Tamtama TNI AD Gel 1 TA. 2023 sub-panda ternate memasuk sidang parade,  Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga, S.A.P. memimpin jalanya sidang yang berlangsung di Aula Makorem 152/Baabullah Jl. Am. Kammarudin No. 1 Kel. Sangaji Kec. Ternate Utara Kota Ternate Maluku Utara, Selasa (04/04/2023).

Turut hadir dalam sidang adalah Kasrem 152/Baabullah Kolonel Inf Ridwan Khoerul Anwar, S.I.P., M.Si., Para Kasi Korem 152/Baabullah dan ketua dan tim penguji.

Dalam sabutannya Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga, S.A.P. mengatakan Kegiatan sidang parade ini merupakan titik penentuan dari serangkaian seleksi penerimaan yang telah dilaksanakan oleh tim Rik/Uji Panda Korem 152/Baabullah.

Pendaftar pada penerimaan kali ini sejumlah 700 Peserta dengan rincian 667 peserta sumber regular dan 33 peserta sumber keagamaan, selama proses Rik/uji terdapat calon yang dipulangkan karena tidak memenuhi kriteria baik dari segi administrasi, kesehatan maupun jasmani dan saat ini masih tersisa 214 calon dan kita akan memilih terbaik dari para calon yang telah dinyatakan memenuhi syarat sebelumnya sebanyak 54 calon terdiri dari 45 reguler 9 keagamaan.Untuk kita kirimkan untuk mengikuti seleksi tingkat panda.

Pada kesempatan ini saya selaku Ketua Panitia menekankan agar ini seluruh Katim maupun penguji melakukan pengecekan kembali setiap peserta sehingga kita dapat memilih para calon Tamtama TNI dari para peserta terbaik untuk nantinya di didik menjadi Prajurit yang profesional dan berkualitas, calon-calon Prajurit terdepan Angkatan Darat kedepan yang akan menjadi ujung tombak dimedan pertempuran sehingga harus memiliki kualitas kesehatan, jasmani serta mental yang baik, untuk itu kita harus selektif dalam memilih selain kemampuan fisik calon tersebut juga harus memiliki kesehatan serta kemampuan inteligensia yang prima dapat dilihat dari indikator selama pelaksanaan seleksi, guna mendapatkan calon-calon Prajurit terbaik dan pilihan yang akan mendukung dalam pencapaian tugas pokok satuan Angkatan Darat. (Pen 152)



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Penyimpangan dana hibah pokok pikiran (Pokir) untuk kelompok masyarakat (Pokmas) pada APBD Jatim tak hanya diungkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Namun ternyata juga ditemukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Adanya penyimpangan tersebut dikatakan Aryo Dwi Wiratno, ASN yang berdinas di Dinas PU Bina Marga Propinsi Jatim saat menjadi saksi atas dua terdakwa suap dana hibah Pokir untuk Pokmas pada APBD Jatim yang dilakukan Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi terhadap Sahat Tua P Simandjuntak.

"Pernah ada temuan BPK, beliau (Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi) pendamping pokmas waktu pemeriksaan," kata Aryo Dwi Wiratno saat sidang di Pengadilan Tipikor Surabaya, Selasa (4/4).

Menurut Aryo temuan BPK atas penyimpangan dana hibah di Dinas PU Bina Marga tersebut terjadi pada tahun 2021.

"Data dari sekwan, BPK tahun 2021. diperiksa tahun 2022. Bulan Maret atau April," jelas Aryo.

Bahkan lanjut Aryo nilai penyimpangan dana hibah pokir pokmas tahun 2021 tersebut terjadi di pulau garam mencapai angka yang cukup signifikan.

"Pak Sahat semua yang di desa Lala, Sampang. Temuan 7 pokmas Rp1,3 Miliar. Beliau langsung bayar," ungkapnya.

Aryo menambahkan selain tahun 2021, ternyata penyimpangan dugaan korupsi dana pokir pokmas juga terjadi pada tahun-tahun berikutnya.

"Tahubln 2022 ada temuan beda pokmas audit BPK, kurang volume," pungkasnya.

Seperti diberitakan Pengadilan Tipikor Surabaya kembali menggelar sidang dugaan korupsi dana hibah pokok pikiran (Pokir) untuk kelompok masyarakat (Pokmas) APBD Jatim dengan dua terdakwa Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi, Selasa (4/4).

Dua terdakwa tersebut ditangkap KPK karena telah menyuap Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua P Simandjuntak.

Persidangan yang digelar diruang sidang Candra tersebut masih beragendakan mendengarkan keterangan saksi yang dihadirkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam sidang ini, KPK mendatangkan 8 saksi. Mereka terdiri dari anggota Wakil Ketua DPRD Jatim, Kepala Dinas hingga Sekretaris DPRD Propinsi Jatim serta staff dan pegawai tidak tetap.

Adapun nama dan jabatan ke 8 saksi tersebut diantaranya Aryo Dwi Wiratno bekerja sebagai ASN Bina Marga Propinsi Jatim, Eddy Tambeng Widjaja menjabat sebagai Kepal Dinas PU Bina Marga Propinsi Jatim, Baju Trihaksoro menjabat sebagai Kepala Dinas PU Sumber Daya Alam Propinsi Jatim, Andik Fadjar Tjahjono menjabat sebagai Sekretaris DPRD Propinsi Jatim, Saiful anam Kasubbid perbendaharaan pada BKD Propinsi Jatim.

Kemudian Very Agung Apriyanto, Staf DPRD Propinsi Jatim yang menjabat ajudan Sahat Tua P Simandjuntak, Blegur Prijanggono menjabat sebagai anggota DPRD Propinsi Jatim dan Achmad Iskandar menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Propinsi Jatim.

Dalam sidang tersebut, Jaksa KPK meminta izin kepada majelis hakim agar ke 8 saksi tersebut dibagi menjadi dua kelompok.

Untuk kelompok pertama terdiri dari Aryo Dwi Wiratno, Eddy Tambeng Widjaja, Baju Trihaksoro, Andik Fadjar Tjahjono, Saiful Anam dan Very Agung Apriyanto.

Sedangkan kelompok kedua terdiri dari Blegur Prijanggono dan Achmad Iskandar.

Sebelum mengawali sidang, jaksa KPK juga sempat bertanya kepada ke 8 saksi apakah mengenal kedua terdakwa penyuap Sahat Tua P Simandjuntak yakni Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi

Namun ke semua saksi yang dihadirkan mengaku tak mengenal dari kedua terdakwa tersebut.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Aspers Pangkoarmada II Kolonel Laut (P) Dores Afrianto Ardi, S.E., M.Si., CHRMP., memberikan pengarahan kepada seluruh Kowal Tidur Dalam Koarmada II, bertempat di Gedung Panti Cahaya Armada, Koarmada II. Selasa (4/4).

Dalami pengarahannya, Aspers Pangkoarmada II menyampaikan kepada seluruh Kowal Tidur Dalam untuk menjalankan kehidupan dengan sederhana, menjaga fisik agar tetap proporsional, senantiasa memegang teguh norma-norma, dan menjunjung tinggi sopan santun.

Tidak hanya itu, Aspers Pangkoarmada II juga menyampaikan agar seluruh Kowal tetap menjaga harkat dan martabat, serta tetap memperhatikan etika pergaulan.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pengadilan Tipikor Surabaya kembali menggelar sidang dugaan korupsi dana hibah pokok pikiran (Pokir) untuk kelompok masyarakat (Pokmas) APBD Jatim dengan dua terdakwa Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi, Selasa (4/4).

Dua terdakwa tersebut ditangkap KPK karena telah menyuap Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua P Simandjuntak.

Persidangan yang digelar diruang sidang Candra tersebut masih beragendakan mendengarkan keterangan saksi yang dihadirkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam sidang ini, KPK mendatangkan 8 saksi. Mereka terdiri dari anggota Wakil Ketua DPRD Jatim, Kepala Dinas hingga Sekretaris DPRD Propinsi Jatim serta staff dan pegawai tidak tetap.

Adapun nama dan jabatan ke 8 saksi tersebut diantaranya Aryo Dwi Wiratno bekerja sebagai ASN Bina Marga Propinsi Jatim, Eddy Tambeng Widjaja menjabat sebagai Kepal Dinas PU Bina Marga Propinsi Jatim, Baju Trihaksoro menjabat sebagai Kepala Dinas PU Sumber Daya Alam Propinsi Jatim, Andik Fadjar Tjahjono menjabat sebagai Sekretaris DPRD Propinsi Jatim, Saiful anam Kasubbid perbendaharaan pada BKD Propinsi Jatim.

Kemudian Very Agung Apriyanto, Staf DPRD Propinsi Jatim yang menjabat ajudan Sahat Tua P Simandjuntak, Blegur Prijanggono menjabat sebagai anggota DPRD Propinsi Jatim dan Achmad Iskandar menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Propinsi Jatim.

Dalam sidang tersebut, Jaksa KPK meminta izin kepada majelis hakim agar ke 8 saksi tersebut dibagi menjadi dua kelompok.

Untuk kelompok pertama terdiri dari Aryo Dwi Wiratno, Eddy Tambeng Widjaja, Baju Trihaksoro, Andik Fadjar Tjahjono, Saiful Anam dan Very Agung Apriyanto.

Sedangkan kelompok kedua terdiri dari Blegur Prijanggono dan Achmad Iskandar.

Sebelum mengawali sidang, jaksa KPK juga sempat bertanya kepada ke 8 saksi apakah mengenal kedua terdakwa penyuap Sahat Tua P Simandjuntak yakni Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi

Namun ke semua saksi yang dihadirkan menhaku tak mengenal dari kedua terdakwa teraebut.

Hingga berita ini diturunkan, sidang dugaan korupsi dana hibah Pokir untuk Pokmas APBD Jatim dengan dua terdakwa penyuap Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua P Simandjuntak yakni Abdul Hamid dan Ilham Wahyudi masih sedang berlangsung.

Senin, 03 April 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Ternate) Prajurit Korem 152/Baabullah tidak hanya berbagi takjil, namun di Bulan Puasa yang penuh dengan keberkahan ini turut menyumbang donor darah pada PMI Maluku Utara di sela-sela Sholat Terawih di kediaman Habib Abu Bakar Alatas Azamidi Kel. Gamalam Kec. Ternate Tengah Kota Ternate Maluku Utara.

Kegiatan ini dilakukan semata mata rasa kemanuasian terhadap sesama, dan kecintaan terhadap masyarakat mengingat stok darah di Kantor PMI saat ini sudah tidak memiliki persediaan atau habis.

Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga K,  S.A.P. memerintahkan  jajaran Korem 152/Baabullah agar setiap malam secara bergiliran mulai tanggal 3 sd 19 april 2023 untuk mendonorkan darahnya ke  PMI Maluku Utara,  yang sengaja membuka dan menyiapkan petugas nya untuk mengambil darah terhadap pendonor, malam pertama pendonor dari anggota Denma Korem dengan kekuatan 10 orang siap mendonorkan darahnya.

Kapenren 152/Baabulah Mayor Inf Anton Santoni menyampaikan, apa yang dilakukan oleh Prajurit Korem 152/Baabullah semoga  bermanfaat buat sesama umat, khususnya  masyarakat yang membutuhkan darah.(Pen 152)



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah, menerima paparan rencana Latihan Glagaspur Tingkat III Satkor, Glagaspur Tingkat III Satfib dan Glagaspur Tingkat III Wing Udara II, bertempat di Rupat Pangkoarmada II, Koarmada II. Senin (3/4).

Dalam hal ini, Rencana Glagaspur Tingkat III satuan-satuan dipaparkan oleh Pabanlat Sops Letkol Laut (P) Pungki Kurniawan, sedangkan rencana Penembakan LV MICA dipaparkan oleh Komandan KRI REM-331 Kolonel Laut (P) Nopriadi. 

Adapun tujuan dari dilaksanakannya Latihan Glagaspur yakni meningkatkan kerja sama taktis antar unsur dalam melaksanakan operasi tempur laut, serta menguji sistem penembakan dan rudal VL MICA IR.

Unsur-unsur yang terlibat dalam latihan ini dari unsur Satkor Koarmada II meliputi KRI REM-331, KRI Diponegoro (DPN)-365, dan KRI Sultan Iskandar Muda (SIM)-367, sedangkan dari unsur Satfib Koarmada II meliputi KRI Surabaya (SBY)-591, 1 x LVT-7, KRI Teluk Banten (TBT)-516, selanjutnya dari sebagai unsur bantu Satuan Kapal Selam (Satsel) Koarmada II yakni KRI Alugoro-405, dan terakhir dari Wing Udara meliputi 1 x CN-235 MPA, 1 x Heli Bell, Drone Scrab II, dan Heli Panther.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Momentum Bulan Suci Ramadan 1444 H menjadi langkah baik bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya untuk terus menciptakan anak-anak yang mengerti dan memahami agama, serta kitab sucinya. 

Karenanya, para tenaga pendidik keagamaan diminta melakukan pendekatan kepada anak-anak.

Sebab, Pemkot Surabaya tengah fokus memperkuat ketahanan keluarga. Hal ini dilakukan untuk menjaga kesehatan mental anak setelah kegiatan pembelajaran daring pasca pandemi Covid-19 lalu. 

Maka pemkot terus menciptakan ruang interaksi sebagai upaya mengantisipasi kenakalan remaja, salah satunya adalah Sinau dan Ngaji Bareng di setiap Balai RW. 

Hal ini diungkapkan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat bersilaturahmi bersama tenaga pendidik keagamaan dalam acara Kurma (Kumpul Akrab), yang berlangsung di Convention Hall, Senin (3/4). 

Pada kegiatan kali ini, diikuti oleh 1.945 tenaga pengajar keagamaan yang berasal dari Kecamatan Bubutan, Genteng, Kenjeran, Simokerto, dan Tegalsari.

“Saya minta tolong kepada njenengan (anda) semua untuk menciptakan anak-anak yang mengerti agamanya. Jadikan anak-anak yang memiliki akhlakul karimah yang bisa membedakan mana yang baik dan benar. Kalau sudah dilandasi agama, kita tidak akan menyakiti lainnya, jadi bisa saling membantu,” kata Wali Kota Eri.

Menurutnya, anak-anak di Kota Surabaya tidak boleh hanya sekedar menghafal, tetapi juga harus mengerti arti dan makna dari kitab suci. 

“Sehingga diharapkan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Dimana kegiatan sosial ini dalam kegiatan sehari-hari harus saling bergotong-royong, karena Surabaya adalah kota toleransi,” ujarnya.

Tak hanya itu saja, Pemkot Surabaya juga memberikan apresiasi kepada tenaga pendidik keagamaan melalui bantuan operasional yang sebelumnya di tahun 2022 mendapatkan bantuan operasional senilai Rp 500 ribu, pada tahun 2023 akan dinaikkan menjadi Rp 600 ribu. 

“Setiap bulannya untuk agama apapun. Mereka yang kita berikan apresiasi ini mengajar di Balai RW untuk Sinau dan Ngaji Bareng, jadi dari setiap perwakilan semua agama,” pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan mantan pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo  selama 20 hari pertama hingga 22 April 2023.

Penahanan dilakukan setelah KPK rampung memeriksa Rafael sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan gratifikasi selama sekitar 6,5 jam.

Pantauan di Gedung Merah Putih KPK, Rafael telah mengenakan rompi oranye khas tahanan KPK dengan tangan diborgol. Rafael didampingi oleh tim kuasa hukum dan penyidik Lembaga Antirasuah.

KPK akan menampilkan Rafael dalam konferensi pers kasus dugaan gratifikasi sore ini. Rencananya Ketua KPK Firli Bahuri yang akan mengumumkan langsung konstruksi perkara.

KPK akan menampilkan Rafael dalam konferensi pers kasus dugaan gratifikasi sore ini. Rencananya Ketua KPK Firli Bahuri yang akan mengumumkan langsung konstruksi perkara.

Rafael selaku mantan Kepala Bagian Umum Ditjen Pajak Kementerian Keuangan Kantor Wilayah Jakarta Selatan II diproses hukum oleh KPK atas kasus dugaan penerimaan gratifikasi.

Kasus ini terungkap setelah kasus dugaan penganiayaan yang melibatkan putra Rafael yaitu Mario Dandy Satriyo viral.

Penetapan tersangka Rafael termuat dalam Surat Perintah Dimulainya Penyidikan (Sprindik) per tanggal 27 Maret 2023. Rafael disangkakan melanggar Pasal 12 B Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor).

Dalam proses penyidikan berjalan, KPK telah menyita safe deposit box berisi uang puluhan miliar rupiah milik Rafael. Selain itu, KPK juga telah menyita uang Rp40 juta dan tas 'mewah' saat menggeledah rumah Rafael di Simprug, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Adapun Rafael mengaku tidak melakukan tindak pidana sebagaimana yang dituduhkan. 

Ia mengklaim dijadikan target operasi akibat kasus dugaan penganiayaan yang menjerat putranya Mario Dandy Satriyo terungkap.

"Saya sebetulnya tidak melakukan pidana korupsi atau menerima gratifikasi atau tindakan OTT yang dilakukan oleh KPK. Jadi, hidup saya sebenarnya selama ini berjalan baik-baik saja," kata Rafael beberapa waktu lalu.

"Saya menjadi target, tadi saya sampaikan mungkin karena tekanan publik terhadap KPK, sehingga KPK harus melakukan tindakan kepada saya," imbuhnya.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Sebanyak 825 prajurit di lingkungan Kodam V/Brawijaya dinyatakan naik pangkat satu tingkat dari pangkat sebelumnya. 

Kenaikan pangkat itu, bukan hanya terjadi pada posisi Perwira saja. Namun, juga terdapat prajurit Bintara dan Tamtama yang saat ini naik pangkat.

Dari 825 prajurit naik pangkat itu, terdiri dari 81 Perwira, 640 Bintara dan 104 Tamtama. Kenaikan pangkat itu, bukanlah suatu hal yang mudah.

Demikian dikatakan Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf melalui laporan korps kenaikan pangkat pada Senin (04/03/2023) pagi.

“Ini (kenaikan pangkat, red) bentuk kepercayaan negara dan Satuan atas prestasi prajurit. Oleh karena itu, harus diimbangi dengan pengabdian terbaik yang tulus dan ikhlas,” kata Pangdam.

Tak hanya itu saja, dirinya juga menyampaikan beberapa penekanan Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal  TNI Dudung Abdurahmma  terkait penggunaan media sosial oleh para Persit.

“Sekeras-kerasnya mendorong suami naik pangkat, itu bisa saja tidak aka nada pengaruhnya. Tapi, kalau ibu-ibu melakukan pelanggaran pasti berpengaruh pada  suaminya,” jelasnya.

Selain pesan terhadap Persit, Jenderal bintang dua kelahiran Kabupaten Bangkalan, Pulau Madura, Jawa Timur itu juga menghimbau para prajuritnya untuk bisa hadir ditengah masyarakat.

“Personel Kodam Brawijaya harus bisa menjadi solusi atas permasalahan yang dihadapi atau dialami warga,” pintanya.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya intens menggelar operasi cipta kondisi untuk mencegah gangguan Keamanan dan Ketertiban (Kamtibmas) di Bulan Suci Ramadan. 

Operasi cipta kondisi digelar serentak bersama Kepolisian dan TNI di 31 kecamatan se-Surabaya.

Kepala Satpol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto menjelaskan, memasuki hari ke sembilan Bulan Suci Ramadan, eskalasi gangguan Kamtibmas mengalami penurunan. 

Baik itu terkait dengan kejadian perang sarung, balap liar, tawuran hingga minuman keras.

"Dibanding malam pertama, kedua, ketiga, keempat sampai malam kelima Ramadan, sekarang sudah menurun eskalasinya. Karena kita terutama di malam Sabtu dan malam Minggu, polsek dan kecamatan siaga di semua titik, termasuk kita di empat wilayah Surabaya," kata Eddy Christijanto, Senin (3/4).

Ia memastikan, setiap malam Sabtu dan malam Minggu, pihaknya intens bersama kepolisian dan TNI menggelar operasi cipta kondisi skala besar di 31 kecamatan se-Surabaya. 

Operasi cipta kondisi tersebut digelar serentak mulai pukul 22.00 WIB hingga 04.00 WIB.

"Kita setiap malam tetap melaksanakan kegiatan patroli mulai jam 22.00 WIB sampai 04.00 WIB. Utamanya malam Sabtu dan malam Minggu kita melaksanakan operasi skala besar," jelasnya.

Meski eskalasi gangguan Kamtibmas menurun, Eddy menyebutkan, jika pihaknya masih menemukan beberapa remaja yang terlibat dalam perang sarung. 

Seperti dalam giat operasi cipta kondisi pada Jumat malam (31/3), pihaknya mengamankan sembilan remaja terlibat perang sarung.

"Kita mengamankan di Jalan Wonokitri dan Sambikerep ada sembilan orang, perang sarung. Kemudian ada konvoi sahur on the road dari pelajar SMK sampai di Taman Bungkul itu bisa kita lokalisir," ungkap dia.

Selanjutnya pada Sabtu (1/4) malam, pihaknya kembali mengamankan dua orang remaja yang terindikasi perang sarung di kawasan Dukuh Pakis Surabaya. 

Dua orang remaja itu langsung diserahkan ke Polsek Dukuh Pakis. 

"Sedangkan untuk tadi malam, Minggu (2/4), Alhamdulillah tidak ada kejadian menonjol, melandai," katanya.

Ia menjabarkan, jika mayoritas remaja yang terlibat perang sarung berusia masih belasan. 

Untuk mencegah tindakan serupa, para remaja yang terjaring operasi cipta kondisi itu berencana dilakukan pembinaan dan sanksi sosial di UPTD Lingkungan Pondok Sosial (Liponsos) Keputih.

"Di tingkat kota kita kirim ke Liponsos untuk diberikan pembinaan sosial, kita juga panggil orang tuanya. Ada juga yang kita serahkan ke kepolisian, karena sudah masuk ranah pidana. Kita serahkan ke kepolisian supaya cepat penanganannya," terangnya.

Eddy berharap para orang tua turut berperan aktif dalam memantau pergaulan anak-anak. 

Apabila anak belum pulang ke rumah hingga pukul 21.00 WIB, orang tua juga diharapkan menghubungi dan menanyakan.

"Kalau pukul 21.00 WIB anak belum ada di rumah, orang tua bisa menghubungi lewat telepon, atau hubungi rekan terdekatnya ditanyakan. Jadi memastikan anak dalam keadaan aman, sehat dan tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang mengganggu Kamtibmas," pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Klungkung) Beberapa atlet yang sebelumnya mengikuti pekan olahraga Provinsi Bali XV, secara resmi mendapat penghargaan atau reward dari Bupati Klungkung.

Penyerahan penghargaan itu dilakukan di Balai Budaya Ida Dewa Istri Kanya pada Senin (04/03/2023) siang.

Beberapa pejabat, tampak hadir menyaksikan pemberian reward itu. Salah satunya, Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen. Apresiasi pun, tak lepas diungkapkan oleh Dandim terhadap para atlet.

“Ini suatu kebanggaan. Sebab, Klungkung berhasil mencetak atlet-atlet berprestasi pada kejuaraan pekan olahraga Bali,” kata Dandim.

Beberapa reward, kata Dandim, diberikan langsung oleh Bupati Klungkung. Salah satunya menjadi pegawai kontrak di lingkungan Pemkab Klungkung.

“Itu terobosan yang bagus. Itu sebagai bentuk kepedulian Pemkab Klungkung untuk menunjang kesejahteraan para atlet,” bebernya.


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive