Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 20 Oktober 2020

Latihan Posko 1 Korem 152/Babullah Resmi Dibuka



KABARPROGRESIF.COM: (Malut) Rindam XVI/Pattimura menggelar Latihan Posko 1 Korem 152/Babullah Tahun 2020.

Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Agus Rohman melalui upacara pembukaan latihan Posko Korem 152/Babullah bertempat di Aula Makorem 152/Babullah Jl. A.M Kamarudin No. 1 Kel. Sangaji Ternate, Maluku Utara (Malut).

Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Danrem 152/Babullah Brigjen TNI Imam Sampurno Setiawan, Kapoksahli Pangdam XVI/PTM Brigjen TNI Heri Safari, Danrindam XVI/Pattimura Kol Inf R Dwi T.Harsono, As Intel Kasdam XVI/PTM Kol Inf Andreas, As Ops Kasdam XVI/PTM Kol Inf Arief, As Ter Kasdam XVI/PTM Kol Inf Hendro serta diikuti oleh seluruh Personel Korem 152/Babullah beserta jajaran.

Dalam amanatnya Pangdam XVI/Pattimura yang menekankan bahwa Latihan Posko I merupakan salah satu latihan taktis tanpa pasukan dengan metode gladi, bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan komandan dan staf Korem dalam merencanakan, menyiapkan, melaksanakan dan mengendalikan tugas operasi.

Selain itu, Pangdam XVI/Pattimura menegaskan agar latihan ini dilaksanakan secara sungguh-sungguh agar dalam situasi yang sebenarnya seluruh komponen Apwil dari mulai tingkat terkecil sudah siap, sebelum Latihan Posko Korem ini digelar sebelumnya didahului latihan pada tingkat perorangan, tingkat kelompok atau satuan terkecil dan seterusnya hingga tingkat posko Korem serta dalam pelaksanaannya menerapkan protokol kesehatan.

Dalam konfrensi persnya Kapenrem 152/Babullah, Mayor Inf Iriono mengatakan bahwa Latihan yang direncanakan digelar selama 3 hari dengan mengambil tema “Babullah Siaga-20” mensimulasikan Satgas Korem 152/Babullah dalam penanggulangan Covid-19 di Maluku Utara sehingga latihan ini relevan dengan situasi pandemi yang saat ini masih berlangsung. (Penrem 152/Babullah/Ar)

0 komentar:

Posting Komentar