Babinsa Solokuro Permudah Akses Kesejahteraan Warga


KABARPROGRESIF.COM: (Lamongan) Meningkatkan kesejahteraan masyarakat merupakan visi dan misi utama yang harus bisa diwujudkan oleh Babinsa. 

Beragam cara pun dilakukan, seperti yang dilakukan oleh Babinsa Solokuro, Serda Trimo di Desa Payaman. Rabu (20/09/2023).

Di Desa itu, Serda Trimo bersinergi dengan warga memperbaiki salah satu jalan penghubung antar Desa yang selama ini dijadikan akses utama oleh warga.

“Perbaikan ini sudah lama direncanakan,” ujar Serda Trimo.

Trimo menambahkan, jika selama ini masyarakat mendambakan adanya perbaikan jalan penghubung tersebut. 

Bahkan, ungkap Trimo, tak sedikit warga yang bergantung pada jalan tersebut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sahroni Minta Polri Ungkap Upaya Serangan Balik terhadap Kejagung

Begini Respon Dewan Pers Terkait Penetapan Tersangka Direktur Pemberitaan Jak TV

Peran Direktur TV di Kasus Perintangan Penyidikan Impor Gula dan Timah