Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Gempa Tuban, Robohkan Lima Bangunan di Surabaya

Lima bangunan roboh di Surabaya terdampak gempa yang berpusat di Timur Laut Tuban, salah satunya bangunan di RSUD Soewandhie.Tetapi sejauh ini tak ditemukan korban jiwa.

Dibuka 25 Maret, Ayo Daftar - Dishub Jatim Sediakan Mudik Gratis dengan Kapal Laut

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Bantuan Korbrimob Polri untuk Korban Bencana Jateng

Sebanyak 5.000 paket sembako dikirim langsung dari Mako Brimob Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok untuk korban bencana banjir di beberapa Kabupaten Jateng akibat hujan deras dengan intensitas tinggi.

HUT ke-105 Damkar dan Penyelamatan Nasional 2024 Akan Digelar di Surabaya

HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional tahun 2024 akan berlangsung di Kota Surabaya, dimulai pada 27 Februari 2024 hingga puncak peringatan 1 Maret

Pasca Gempa Tuban, Pasien RS Unair Dirawat di Tenda Darurat

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Kamis, 25 November 2021

Menuju WBK, Lapas Mojokerto Dikunjungi Tim Penilai Nasional


KABARPROGRESIF.COM: (Mojokerto) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto mendapat kunjungan dari Tim Penilai Nasional (TPN), Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi. 

Kepala Lapas Kelas IIB Mojokerto beserta jajarannya menyambut rombongan yang melakukan verifikasi lapangan (verlap).

Kunjungan ini merupakan rangkaian penilaian terkait pengusulan Lapas Kelas IIB Mojokerto sebagai satuan kerja (satker) berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Timur. 

Lapas Kelas IIB Mojokerto merupakan salah satu satker yang ditunjuk sebagai sampel kegiatan verlap.

“Lapas Kelas IIB Mojokerto bersama dengan sembilan satker lainnya di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Timur yang ditunjuk sebagai sampel kegiatan verlap,” ungkap Kepala Lapas Kelas IIB Mojokerto, Dedy Cahyadi, Selasa (23/11/2021).

Turut mendampingi Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI selaku Tim Penilai Internal dan Kadivmin Kanwil Kemenkumham Jatim, Indah Rahayuningsih, rombongan meninjau langsung fasilitas yang ada di Lapas Kelas IIB Mojokerto. Mulai dari area parkir, Pengawasan dan Pemeriksaan (wasrik).

Area pelayanan terpadu, Sarana Asimilasi Edukasi (SAE) l, pintu utama, dapur, bimker, hingga ke blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). 

Kalapas menjelaskan seluruh produk dan inovasi layanan di Lapas Kelas IIB Mojokerto.

Sebelum meninggalkan Lapas Kelas IiB Mojokerto, TPN menutup kegiatan dengan menyampaikan apresiasi positif atas upaya Lapas Kelas IIB Mojokerto dalam memberikan pelayanan prima pada pengguna layanan dengan terus berbenah dan berinovasi. 

Jatim Butuh Rumah Sakit Tipe A di Madura dan Pantura, Khofifah Ungkap Alasannya


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, Pulau Madura membutuhkan sebuah rumah sakit tipe A, seperti RSUD dr Soetomo Surabaya.

Menurutnya, dibutuhkan jarak yang cukup jauh jika merujuk pasien dari Madura ke rumah sakit tipe A di Surabaya.

"Saya sudah sampaikan ini (kebutuhan rumah sakit tipe A di Madura dan Pantura) ke Kementerian Kesehatan. Karena kalau dari Sumenep-Pamekasan dirujuk ke Soetomo, itu kejauhan," ujar Khofifah di Surabaya, Selasa (23/11/2021).

Tidak hanya di Madura, menurut Khofifah, rumah sakit tipe A juga dibutuhkan untuk wilayah pantai utara (Pantura).

"Apakah itu di Bojonegoro, apakah di Lamongan. Kebutuhannya sama. Ya, (kebutuhannya) setara dengan rumah sakit tipe A juga," ujar Khofifah.

Meski demikian, Khofifah mengaku pembangunan rumah sakit tipe A di dua wilayah tersebut tidak mudah. Kendala utamanya adalah infrastruktur dan kelengkapan alat kesehatan.

"Alkes ini juga jadi bagian untuk meyakinkan pasien, di sini mereka bisa terlayani dengan baik dan tidak murah," ujar dia.

Untuk memenuhi kebutuhan itu, Khofifah menyebut, sejumlah kerja sama operasional (KSO) di sejumlah rumah sakit sudah dilakukan. Namun, ia tidak menjelaskan hasil dari KSO yang sudah dilakukan.

Menurut Khofifah, Pemprov Jatim saat ini juga sedang mengupayakan untuk memenuhi kebutuhan rumah sakit yang memadai di kepulauan Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Namun, kebutuhan rumah sakit di kepulauan Sumenep ini terkendala power plant. Saat ini kebutuhan listrik di kepulauan Sumenep juga terus dikomunikasikan dengan PLN.

"Kami juga terus menyampaikan ke PLN, ke DJP Jawa Bali, elektrifikasi masih menjadi problem kekuatan daya yang bisa memberikan suplai ke rumah sakit yang kami harapkan," kata Khofifah.

Selain masalah infrastruktur dan alkes yang mahal, serta kurangnya daya dukung elektrifikasi di kepulauan, masalah lain yang muncul adalah pemerataan dokter spesialis.

Hal itu membuat kebutuhan rumah sakit di Madura, Pantura dan sejumlah wilayah di kepulauan Sumenep belum terpenuhi.

"Untuk dokter spesialis, itu problemnya adalah pemerataan, terutama untuk daerah di kepulauan di Sumenep. Di sana (Sumenep) itu punya 126 pulau," ujar Khofifah.

Saat ini pihaknya sedang menjajaki kerja sama dengan Fakultas Kesehatan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Gerak Cepat, Panglima TNI Ganti Komandan Jenderal Kopassus


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa melakukan langkah cepat untuk melakukan mutasi dan rotasi jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Jenderal TNI Andika pada tanggal 17 November 2021 lalu telah mengeluarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1029/XI/2021 tentang Pemberhentian dari/dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Dalam surat tersebut, Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa memutasi Komandan Jenderal (Danjen) Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Mayjen TNI Mohammad Hasan.

Jenderal Bintang Dua TNI Korps Baret Merah itu dimutasi ke Aceh untuk menempati posisi baru sebagai Panglima Kodam Iskandar Muda (IM) menggantikan Mayjen TNI Achmad Marzuki yang ditunjuk oleh Panglima TNI untuk menjabat sebagai Aster Kasad.

Sementara, posisi Danjen Kopassus saat ini ditempati oleh Mayjen TNI Teguh Muji yang sebelumnya menjabat sebagai Dosen Tetap Universitas Pertahanan (Unhan).

Pergantian posisi Danjen Kopassus Surat Keputusan yang dikeluarkan pada tanggal 17 November 2021 itu pun dibenarkan oleh Jenderal TNI Andika Perkasa ketika mengunjungi Mabes Angkatan Laut, Cilangkap, Jakarta Timur pagi tadi.

Panglima TNI lebih jauh menjelaskan, bahwa Surat Keputusan tentang pergantian Danjen Kopassus itu sebenarnya merupakan hasil keputusan Wanjakti pada bulan September lalu.

"Jadi yang keluar kemarin itu hasil Wanjakti yang sudah disepakati, yang sudah dirapatkan pada bulan September. Termasuk mutasi Danjen Kopassus menjadi Pangdam Iskandar Muda Aceh," kata Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa di Mabes Angkatan Laut, Jakarta Timur, Senin, 22 November 2021.

Lebih jauh Panglima TNI menjelaskan, Wanjakti itu biasa atau normanya dilakukan setiap tiga bulan sekali. 

"Kalau yang mutasi kemarin, SKep Panglima itu Wanjakti nya sudah selesai sejak September. Terakhir bulan September kemarin," ucapnya.

ASN Pemkot Surabaya Mulai di Tes Swab Guna Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai melakukan kegiatan penemuan kasus aktif (Swab Chase Finding) di lingkungan perkantoran, sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19.

Pelaksanaan tersebut,  menyasar 10 persen dari total karyawan atau karyawati di masing-masing tempat kerja atau usaha.

Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya, Febriadhitya Prajatara menyampaikan, pada pelaksanaan tes swab hari pertama tersebut, dimulai oleh 10 persen Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada di lingkungan Pemkot Surabaya. Nantinya, akan terdapat tiga tahapan dalam pelaksanaan ini.

“Kita mulai dari para ASN yang ada lingkungan Pemerintah Kota Surabaya. Kita memiliki tiga tahapan untuk pelaksanaan tes swab tersebut, untuk ASN dimulai pada 24 November (Hari ini, red) hingga 6 Desember mendatang,” ujar Febri saat ditemui di Puskesmas Ketabang Kota Surabaya, Kamis (25/11).

Untuk tahapan selanjutnya pada pelaksanaan tes swab ini, Febri menjelaskan, akan dimulai pada awal Desember 2021. 

Yakni menyasar BUMD dan BUMN yang ada di Kota Surabaya. Tahap kedua itu dimulai oleh BUMD, pada 2 Desember 2021 mendatang.

“Tahap ketiga untuk BUMN pada 3 Desember 2021. Terhadap jumlah karyawan yang di bawah 50 orang akan dilakukan tes secara menyeluruh. Apabila di atas 50 orang, maka kami akan melakukan sampling sejumlah 10 persen dari jumlah karyawan,” jelas dia.

Tes swab ini, juga akan menyasar tempat usaha atau perusahaan swasta. Apalagi, Pemkot Surabaya telah mengeluarkan SE bernomor 001.1/13997/436.7.2/2021 tentang antisipasi lonjakan kasus Covid-19 melalui penemuan kasus aktif, yang telah ditandatangani langsung oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

“Sejak awal pandemi dan secara konsisten, kami telah melakukan tes swab di lingkungan perkantoran. Kami juga terus melakukan Swab Hunter, yang  didampingi dengan Vaksin Hunter,” terang dia.

Febri mengatakan, bahwa sebelum pelaksanaan tes swab ini, pihaknya juga telah melakukan swab kepada para siswa di lingkungan sekolah. Hal ini dilakukan untuk mempermudah pelaksanaan testing dan tracing.

“Seperti contoh beberapa waktu yang lalu, ada salah satu siswa yang positif Covid-19. Itu karena aktivitas diluar sekolah yang menyebabkan tertularnya Covid-19 dan bukan karena sekolahnya,” kata dia.

Selain itu, pelaksanaan tes swab dilakukan untuk melakukan antisipasi lonjakan kasus Covid-19. Sebab, angka kasus positif Covid-19 yang ada di Kota Surabaya, sudah mulai melandai. 

“Hanya saja, kita tidak ingin terlena. Per Rabu (24/11/2021) pagi ini, jumlah pasien yang dirawat di Hotel Asrama Haji (HAH), sebanyak 7 orang,” ungkap dia.

Oleh karena itu, pihaknya akan menyampaikan hasil dari tes swab tersebut dan kondisi terbaru Kota Surabaya, kepada seluruh elemen masyarakat. Ia juga meminta, agar masyarakat bisa menahan diri dan terus menekankan protokol kesehatan

“Hasil dan terkait kondisi Kota Surabaya akan kita sampaikan kepada masyarakat. Ini sebagai bentuk kewaspadaan kita, untuk bisa mengantisipasi lonjakan Covid-19,” pungkasnya. 

Pangkoarmada II Terima Courtesy Call Wadan Seskoal


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr.(Han)  menerima courtesy call (CC) Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal), Laksma  TNI Aria Cakra Wibawa, M.Tr.(Han), pada Rabu ( 24/11/2021).

Dilaksanakan di ruang kerja Pangkoarmada II, kunjungan berlangsung dalam suasana hangat dan kekeluargaan. Wadan Seskoal dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kedatangannya menemui Pangkoarmada II adalah untuk menjalin silaturahmi. 

Tak lupa ucapan terima kasih dan rasa hormat dihaturkannya kepada Pangkoarmada II. 

Tidak jauh berbeda, Pangkoarmada II juga menyampaikan rasa terima kasih karena Wadan Seskoal  yang telah berkunjung ke Markas Komando Koarmada II, dan  berharap agar silahturahmi ini  tetap terjaga dan terpelihara baik.

 “Semoga silaturahmi ini dapat terus terjalin, khusunya Koarmada II dan Seskoal untuk mendukung kesuksesan tugas-tugas Angkatan Laut kedepan, ” ujar Pangkoarmada II.

Di akhir acara Wadan Seskoal  memberikan cenderamata kepada Pangkoarmada II  yang dilanjutkan dengan foto bersama. (Dispen Koarmada II)

Penyusunan Rencana Kerja, Dandim Optimis Bisa Berikan Manfaat Untuk Satuan


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Sriyono secara resmi membuka adanya kegiatan penyusunan rencana kerja bagi Satuan Kerja yang ada di lingkungan Makodim.

Kegiatan itu, digelar di Aula Makodim dengan diikuti oleh Perwira hingga prajurit lain di wilayah Kodim Surabaya Utara. Selasa, 23 November 2021 siang.

“Kegiatan ini, dapat memberikan manfaat yang besar dalam upaya peningkatan pemahaman, dan kemampuan dalam melakukan penyusunan rencana kerja yang akurat,” ujar Dandim.

Dandim menyebut, sebagaimana ditetapkan dalam Permenhan nomor 38 tahun 2015 terkait adanya SPP Hanneg, bahwa Kotama dan Satket harus menyusun rencana kerja, dan anggaran yang merupakan dokumen perencanaan jangka pendek di setiap tahun dengan berlandaskan atau bersistem bottom up down planning yang terintegrasi.

“Penyusunan itu, untuk menyamakan atau men-sinkronkan penyusunan program, kegiatan dan penganggaran tahunan. Supaya, Satket di lingkungan Kodim bisa selaras dan sinergis dengan perencanaan yang ada di Satuan atas,” jelasnya.

Beberapa sasaran, kata dia, sudah diwacanakan. Termasuk, adanya pelaksanaan pemutakhiran data dan penghimpunan data-data personel, materiil hingga fasilitas dalam format yang sudah ditentukan.

“Sekaligus, usulan kegiatan dari Satker Kodim sesuai dengan program, kegiatan dan jenis belanja dalam rangka menyusun rencana kerja dan anggaran Satker,” tandasnya. (Kodim 0830/Surabaya Utara)

Rabu, 24 November 2021

Disambangi Panglima, Kapolri Pastikan Sinergitas dan Soliditas TNI-Polri Ditingkatkan


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyambangi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (23/11/2021). 

Dalam kesempatan itu, kedua Jenderal tersebut salah satunya membahas soal ditingkatkannya sinergitas dan soliditas TNI-Polri.

“Baru saja kami bersama pejabat utama Mabes Polri menerima Pak Panglima TNI yang baru tentunya banyak hal yang kita diskusikan bagaimana beberapa hal yang akan kita tingkatkan kedepan seperti sinergitas dan soliditas TNI-Polri,” kata Sigit.

Selain itu, kata mantan Kapolda Banten ini, pertemuan tersebut juga membahas terkait dengan menyelesaikan tugas yang telah diberikan oleh Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) terkait dengan penanganan dan pengendalian Covid-19.

Diantaranya adalah menyelesaikan target dari Presiden Indonesia terkait akselerasi percepatan vaksinasi Covid-19 sebesar 70 persen yang harus tercapai di akhir tahun 2021 ini.

“Bagaimana juga bagaimana kita sama-sama selesaikan tugas yang selama ini menjadi tugas diberikan oleh Pemerintah khususnya Pak Presiden pada kami berdua kepada TNI-Polri seperti akselerasi terkait progres vaksinasi yang saat ini sedang kita kejar mencapai 70 persen di akhir Desember,” ujar eks Kabareskrim Polri ini.

Tak hanya itu, Sigit memaparkan bahwa, keduanya juga membahas soal perubahan paradigma soal penanganan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di Indonesia, seperti di Papua serta Poso.

“Dan juga kegiatan lain tentunya akan terus kita bangun kita tingkatkan untuk memperkuat kemudian, membesarkan apa yang selama ini sudah kita jalin khususnya dalam hal sinergitas dan soliditas,” ucap eks Kapolda Banten.

Untuk penguatan sinergitas dari tataran atas hingga ke bawah, Sigit menyebut soal pelaksanaan pendidikan antara prajurit TNI-Polri yang selama ini sudah berjalan dengan baik. Sehingga, kedepannya akan terus dipertahankan serta diperkuat lagi.

“Kapolri dan seluruh jajaran tentunya mengucapkan selamat kepada Panglima TNI baru. Dan kami siap terus kerjasama bersinergi tingkatkan soliditas untuk menjaga stabilitas keamanan negara, keamanan masyarakat dan juga sukseskan program Pemerintah khususnya dalam hal pengananan Covid-19, pemulihan ekonomi nasional dan tugas lain yang tentunya menjadi tugas kita bersama itu yang bisa kami sampaikan,” papar Sigit.

Sementara itu, Panglima TNI menyebut bahwa, pertemuan yang dilakukan oleh Kapolri untuk memperkuat apa yang sudah berjalan selama ini. Serta memperbaiki kekurangan yang ada.

“Kami datang kepada Kapolri di Mabes Polri untuk secara resmi menyampaikan apa yang mungkin Pak Kapolri dan staf yang selama ini sudah beroperasi punya pesan atau evaluasi yang perlu saya tahu. Supaya dalam memulai tugas saya ini saya sudah bisa langsung melakukan perbaikan berdasarkan masukan dari Kapolri khususnya hubungan tugas yang memang melibatkan kedua institusi,” pungksnya.

Jendral Andika Bertemu Kapolri, Apa yang Dibahas?


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bertemu Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (23/11/2021).

Rupanya, dalam kesempatan itu, kedua Jenderal tersebut membahas soal ditingkatkannya sinergitas dan soliditas TNI-Polri.

“Baru saja kami bersama pejabat utama Mabes Polri menerima Pak Panglima TNI yang baru tentunya banyak hal yang kita diskusikan bagaimana beberapa hal yang akan kita tingkatkan kedepan seperti sinergitas dan soliditas TNI-Polri,” kata Sigit.

Selain itu, kata mantan Kapolda Banten ini, pertemuan tersebut juga membahas terkait dengan menyelesaikan tugas yang telah diberikan oleh Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) terkait dengan penanganan dan pengendalian Covid-19.

Diantaranya adalah menyelesaikan target dari Presiden Indonesia terkait akselerasi percepatan vaksinasi Covid-19 sebesar 70 persen yang harus tercapai di akhir tahun 2021 ini.

“Bagaimana juga bagaimana kita sama-sama selesaikan tugas yang selama ini menjadi tugas diberikan oleh Pemerintah khususnya Pak Presiden pada kami berdua kepada TNI-Polri seperti akselerasi terkait progres vaksinasi yang saat ini sedang kita kejar mencapai 70 persen di akhir Desember,” ujar eks Kabareskrim Polri ini.

Tak hanya itu, Sigit memaparkan bahwa, keduanya juga membahas soal perubahan paradigma soal penanganan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di Indonesia, seperti di Papua serta Poso.

“Dan juga kegiatan lain tentunya akan terus kita bangun kita tingkatkan untuk memperkuat kemudian, membesarkan apa yang selama ini sudah kita jalin khususnya dalam hal sinergitas dan soliditas,” ucap eks Kapolda Banten.

Untuk penguatan sinergitas dari tataran atas hingga ke bawah, Sigit menyebut soal pelaksanaan pendidikan antara prajurit TNI-Polri yang selama ini sudah berjalan dengan baik. Sehingga, kedepannya akan terus dipertahankan serta diperkuat lagi.

“Kapolri dan seluruh jajaran tentunya mengucapkan selamat kepada Panglima TNI baru. Dan kami siap terus kerjasama bersinergi tingkatkan soliditas untuk menjaga stabilitas keamanan negara, keamanan masyarakat dan juga sukseskan program Pemerintah khususnya dalam hal pengananan Covid-19, pemulihan ekonomi nasional dan tugas lain yang tentunya menjadi tugas kita bersama itu yang bisa kami sampaikan,” papar Sigit.

Sementara itu, Panglima TNI menyebut bahwa, pertemuan yang dilakukan oleh Kapolri untuk memperkuat apa yang sudah berjalan selama ini. Serta memperbaiki kekurangan yang ada.

“Kami datang kepada Kapolri di Mabes Polri untuk secara resmi menyampaikan apa yang mungkin Pak Kapolri dan staf yang selama ini sudah beroperasi punya pesan atau evaluasi yang perlu saya tahu. Supaya dalam memulai tugas saya ini saya sudah bisa langsung melakukan perbaikan berdasarkan masukan dari Kapolri khususnya hubungan tugas yang memang melibatkan kedua institusi,” pungkasnya.

Luhut Binsar Pandjaitan Mendapat Brevet Kehormatan dari Kepala Staf TNI AL


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Yudo Margono, secara resmi menyematkan Brevet Kehormatan Hidrografi Oseanografi TNI AL kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Jenderal TNI (HOR) (Purn) Luhut Pandjaitan.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa, 23 November 2021, penyematan brevet kehormatan didasari kontribusi yang besar Pandjaitan terhadap Pushidrosal dalam kerja sama yang erat dan harmonis di bidang kemaritiman.

Terutama atas kepercayaan Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi yang mendukung penggunaan peta laut Indonesia produksi Pusat Hidrografi Oseanografi TNI AL sebagai peta navigasi laut resmi yang digunakan para pelaut selama berlayar di peraian Indonesia.

Bagi Pushidrosal, kontribusi Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi ini sangat besar dalam mendukung tugas pokok mereka sebagai lembaga hidrografi militer dan lembaga hidrografi nasional.

Oleh karena itu, Margono menyematkan Brevet Kehormatan Hidrografi Oseanografi TNI AL sebagai bentuk penghargaan atas dukungan dan peran kementerian itu dalam turut memajukan dan mengembangkan Pushidrosal, serta berkontribusi besar dalam mewujudkan kerja sama di bidang hidro-oseanografi secara nasional dan internasional.

Penyematan brevet kehormatan secara resmi menetapkan Pandjaitan sebagai warga kehormatan komunitas hidrografi, sehingga diharapkan dapat memberikan inspirasi dalam peningkatan motivasi dan semangat profesionalisme bidang hidrografi bagi seluruh personel Pushidrosal sebagai Kotama Pembinaan dan Operasi pada lingkup TNI AL dan pengembangan hidrografi pada tingkat nasional.

Penyematan bertempat di Auditorium Sumitro Djojohadikusumo Gedung BJ Habiebie, Kantor BRIN, di Jalan MH Thamrin Nomor 8, Jakarta Pusat, Selasa.

Sebelumnya, Margono juga telah menyematkan brevet kehormatan Hidrografi Oseanografi TNI AL kepada beberapa pejabat negara yaitu Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, Menteri Perhubungan, Budi K Sumadi, Menteri/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Suharso Monoarfa, dan Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, pada beberapa waktu lalu.***

Menarik, Di Atas KRI Dewaruci Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Berikan Penghargaan Kepada Guru Dan Siswa Berprestasi Yayasan Hang Tuah


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Guru dan siswa erprestasi di lingkungan Yayasan Hang Tuah Cabang Surabaya, menerima penghargaan dari Yayasan Hang Tuah. 

Menariknya penyerahan penghargaan tersebut dilaksanakan di atas KRI Dewaruci yang sedang sandar di Dermaga “B” Koarmada II Surabaya, Selasa (23/11).

Penyerahan piagam penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi diberikan secara simbolis oleh Anggota Pengawas Daerah II Ny. Dewi Iwan Isnurwanto yang juga istri Panglima Koarmada II. Tidak ketinggalan Anggota Pengawas Cabang Surabaya, Ny. Yanti Yoos Suryono Hadi  dan Ketua Pengurus Yayasan Hang Tuah Cabang Surabaya Kolonel Laut (KH) Drs. Ambar Kristiyanto, M.Si secara bergantian menyerahkan piagam penghargaan tersebut.

Ketua Pengurus Yayasan Hang Tuah  dalam laporannya kepada Angwasda menyampaikan bahwa guru berprestasi yang mendapat penghargaan kali ini, merupakan guru yang memiliki record  terbaik dalam penugasan sebagai guru di satuan pendidikan Yayasan Hang  Tuah , kompeten dalam Pedagogik, kompeten  dalam kepribadian, kompeten dalam sosial dan kompeten profesional.

Sedangkan siswa berprestasi merupakan siswa yang memiliki prestasi terbaik dalam akademik dan non akademik.

Berhasil meraih guru berprestsi antara lain: Sry Mery Susanti, M.Pd   TK Hang Tuah 11,  Reza Roesmiranti H., S.Psi., M.Si.  SMP Hang Tuah 6 Excellent, Alfiyah Meysari N. S.Pd SMP Hang Tuah 6 Excellent ,  Noval Amanda Firdaus, S.Pd SMP Hang Tuah 6 Excellent,  Nur Aziz Asmuni, S.Ag., M.Pd. SMA Hang Tuah 4. Ke lima guru tersebut dapat meraih prestasi baik di tingkat Propinsi maupun tingkat nasional .

Sementara siswa berprestasi terdiri dari :  di tingkat TK yakni Kirana Almahyra Kartono  TK Hang Tuah 10 meraih juara 1 lomba video Tiktok Tema Sains Nyentrik penyelenggara Kemendikbud, Riset dan Teknologi. 

Di tingkat SD terdapat 7 siswa masing-masing Alfiyah Amanra N. SD Hang Tuah 1, Nawaf Syihabuddin SD Hang Tuah 8, Arina Eilin SD Hang Tuah 10, Tim Futsal SD Hang Tuah 10, Gabrreila Novena SD Hang Tuah 11.

Di tingkat SMP,  Elicya Cahyawati SMP Hang Tuah 2, Gilbert Janong SMP Hang Tuah 6 Excellent  dan Tim SMP Hang Tuah 6 Excellent.

Tingkat SMA/ SMK :  Valentino Afiansyah N SMA Hang Tuah 1, Melati Dinda Wulandari SMA Hang Tuah 2, M. Zidane Firdaus SMA Hang Tuah 2, Siska Dwi SMA Hang Tuah 4, Lisia Syaharani SMA Hang Tuah 4, Tasya Dwiyanti SMA Hang Tuah 4, Anisa Nur Fadila  SMA Hang Tuah 5( paskibra), Made Agung SMA Hang Tuah 5 (lomba fotografi) dan Tim SMK KAL-1 dalam lomba video pendek.

Kesemua siswa  berprestasi dari tingkat TK hingga SMA/SMK adalah peraih juara di tingkat provinsi maupun tingkat nasional.

Penyerahan penghargaan kepada guru dan siswa kali ini dalam rangka menyongsong Hari Guru yang akan jatuh pada tanggal 25 Nopember 2021. 

Karenanya Yayasan Hang Tuah sengaja melaksanakan penyerahan penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi di atas KRI Dewaruci, dimana di KRI Dewaruci inilah tempat untuk mencetak perwira-perwira TNI AL pengawal samudera.

Harapannya guru dan siswa berprestasi kelak juga akan menjadi pemimpin di generasinya, serta mengimplementasikan  doktrin kebaharian yang ditanamkan oleh Yayasan Hang Tuah selama ini dalam membangun karakter  kebaharian untuk mewujudkan Indonesia sebagai Negara Maritim. (Dispen Koarmada II)

Gubernur Khofifah Dirikan SMAN 1 Taruna Madani, Gabungkan Akademik Religiusitas dan Kebhinekaan


KABARPROGRESIF.COM: (Pasuruan) Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa terus berinovasi meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) unggul.

Terbukti, hari ini Selasa (23/11/2021), Gubernur Khofifah secara langsung melakukan penandatanganan kesepakatan bersama untuk pendirian SMAN 1 Taruna Madani di Bangil Pasuruan Jawa Timur.

Sekolah yang akan menjadi kawah candradimuka bagi pengembangan pendidikan, kebangsaan, kedisipilinan dan religus ini sebelumnya merupakan SMAN 1 Bangil, Pasuruan yang dirombak untuk menjadi lembaga baru sekolah madani.

Bukan sembarangan, pasalnya SMA berbasis boarding school ini juga berkolaborasi dengan Pondok Pesantren (ponpes) Dalwa Pasuruan dan TNI AL guna menyinergikan pendidikan akademik, kesamaptaan, dan pesantren.

Dengan didirikan hari ini, sekolag SMAN 1 Taruna Madani Jatim itu akan mulai menerima siswa didik baru pada tahun ajaran 2022/2023.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan sekolah ini melengkapi empat SMA Negeri Taruna yang telah ada sebelumnya di Jawa Timur.

Empat sekolah yang sudah ada yaitu SMAN Taruna Nala Malang yang bekerja sama dengan TNI AL, SMAN 3 Taruna Angkasa Madiun yang bekerja sama dengan TNI AU, SMAN 2 Taruna Bhayangkara Banyuwangi yang bekerja sama dengan Polri dan SMAN 5 Brawijaya Kediri yang bekerja sama dengan TNI AD di Kediri.

Yang menjadi keunikan tersendiri, SMA Negeri 1 Taruna Madani dirancang mempunyai keunggulan tersendiri. Selain akademik dan kesamaptaan, SMA tersebut juga berbasis pendidikan pesantren.

Khofifah mengatakan, dunia memasuki sejarah baru. Era baru dunia tersebut ditandai dengan Asia yang akan segera menjadi tempat bergesernya kekuatan global dunia.

"Dari abad Renaisance yang bergerak dari Timur Tengah ke Eropa, ke Amerika, ini sudah bergerak ke Asia Pasifik," katanya.

Saat ini, momentum bergesernya kekuatan global tersebut diambil oleh Korea Selatan. Nah, Indonesia yang mayoritas penduduknya muslim, bisa menjadi kekuatan tersendiri.

Karena itu, pihaknya menyambut baik dengan adanya SMA Negeri 1 Taruna Madani yang merupakan komprehensi antara bela negara, akademik, keagamaan, dan leadership.

"Maka dengan pendidikan di sekolah madani ini, kami berharap semuanya, bisa turut andil dalam menyampaikan Islam yang rahmatan lil alamin, penuh kasih, penuh damai," tegas Khofifah.

Berdirinya SMA Negeri 1 Taruna Madani menurut Khofifah merupakan upaya untuk menciptakan SDM unggul yang merupakan modal dasar kemajuan bangsa.

Dikatakannya Jatim mempunyai kekhususan SDM yang tidak hanya orientasi IPTEK, tapi juga pengembangan karakter, baik karakter religius maupun ketarunaan, nasionalisme, dan wawasan kebangsaan.

Lebih lanjut, penerimaan siswa baru akan dilakukan pada tahun ajaran 2022/2023. Pelaksanaan seleksi yang akan mulai dilaksanakan pada bulan Februari 2022 mendatang.

Dengan mencakup seleksi penerimaan melalui tes psikologi, tes fisik, tes tulis, tes kesehatan jiwa, dan tes pendidikan jasmani.

Meski menggandeng pesantren, Pemprov Jatim menegaskan bahwa SMA Negeri 1 Taruna Madani Jatim merupakan sekolah umum, sehingga menerima peserta didik dari agama apapun.

Di sisi lain, peresmian sekolah SMAN 1 Taruna Madani Jatim ini juga dihadiri oleh Dankodiklatal Surabaya Laksamana Madya TNI Nurhidayat yang mewakili TNA AL.

Ia mengatakan, dewasa ini, tantangan bangsa semakin kompleks seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi. Karena itu dibutuhkan peningkatan kualitas SDM.

Baik secara intelektual, pelatihan melalui kesamaptaan jasmani, serta pengasuhan karakter melalui penguatan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME.

"Kita sudah memulai dengan SMA Taruna Nala, dan sekarang kita bersama-sama dengan SMAN 1 Taruna Madani. Tujuannya memberikan pendidikan yang sejalan dengan intelektual dan spiritual," katanya.

Sementara itu, Pimpinan Ponpes Dalwa Bangil Zainal Abidin menyebut, pendirian SMAN 1 Taruna Madani ini menutup keterbatasan pendidikan yang ada.

Dengan cara mendesain pendidikan secara komprehensif dan bersama-sama sehingga menghasilkan output siswa yang tidak hanya memiliki ketahanan fisik, tapi juga IPTEK dan spiritual.

"Ini prototype yang bisa dihadirkan. Dan jatim memulai dengan ini, bahkan ada keseniannya juga," ujarnya.

Dalam dua tahun nanti pihaknya akan mengevaluasi hasil pendidikan ini. 

Selanjutnya, juga dilakukan mapping untuk berkompetisi ke perguruan tinggi tidak hanya secara nasional tapi juga international.

KRI Sultan Iskandar Muda-367 Diganjar UN Medal Atas Partisipasi Aktif Menjaga Perdamaian Dunia


KABARPROGRESIF.COM: (Lebanon) TNI Angkatan Laut kembali berbangga dengan prestasi yang diraih salah satu unsur kapal perangnya di kancah internasional. KRI Sultan Iskandar Muda-367 dari unsur Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II, memperoleh tanda penghargaan sebagai bentuk penganugerahan atas partisipasi aktif dalam keikutsertaan menjaga perdamaian dunia dari PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) di Lebanon.

Tanda peghargaan diberikan oleh MTF Commander Rear Admiral (RADM) Andreas Markus Mugge, dalam sebuah upacara yang dilaksanakan di Dermaga Pelabuhan Beirut Lebanon, dengan protokol kesehatan yang ketat pada Senin (22/11/2021). 

Turut hadir Deputy Maritime Task Force Commander (DMTFC)/ Chief Of Staff (COS) MTF Kolonel laut (P) Binsar A. Sitorus beserta Staf MTF UNIFIL lainnya, perwakilan dari Duta Besar Luar Biasa Berkuasa Penuh (LBBP) RI untuk Lebanon, para Komandan Kapal Perang Negara-Negara sahabat, President of Central Military Club Lebanon Brigadier General Jihad Chamas, para Komandan Satgas Kontingen Garuda yang bertugas di Lebanon serta mahasiswa Indonesia yang menjalani pendidikan di Lebanon.

Upacara berlangsung sangat khidmat, MTF Commander menyematkan UN Medal kepada Komandan Satgas (Dansatgas) MTF XXVIII-M/UNIFIL Letkol laut (P) Abdul Haris, S.E., M.M.D.S, seluruh prajurit KRI SIM-367, juga kepada DMTFC/COS Kolonel laut (P) Binsar A. Sitorus.

“Saya disini untuk kalian semua, saya sangat bangga kepada seluruh prajurit KRI SIM-367. Saya bersyukur memiliki kalian didalam MTF UNIFIL dibawah kepemimpinan saya, karena kalian selalu memberikan yang terbaik, mengagumkan, didalam menjalankan tugas-tugas kalian di MTF UNIFIL. Seluruh prajurit KRI SIM-367 memang berhak dan pantas untuk mendapatkan penganugerahan UN Medal ini. Tetaplah semangat serta terus tingkatkan profesionalisme, pegang terus motto KRI SIM-367 TANGGUH, KAWAL, SAMUDRA, GARUDA!, ”ujar  MTF Commander dalam sambutannya yang berusaha disampaikan dalam Bahasa Indonesia.

Pada bagian lain, Dansatgas MTF Letkol Laut Abdul Haris mengungkapkan bahwa Penganugerahan UN Medal ini merupakan suatu kehormatan serta bentuk penghargaan yang akan selalu dijadikan motivasi dan pemicu semangat bagi seluruh prajurit KRI SIM-367, untuk terus meningkatkan profesionalisme di dalam menjalankan tugas dimasa yang akan datang.

Hal ini lanjutnya, sesuai dengan arahan Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr.(Han) yang sejalan dengan kebijakan strategis Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. ,untuk selalu menjalin hubungan baik dengan negara sahabat dalam rangka implementasi Diplomacy Role TNI Angkatan Laut di mata dunia internasional. (Dispen Koarmada II)