Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Jumat, 29 Maret 2024

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Ikuti Sertijab Paslog dan Dankima Brigif 2 Marinir


Sidoarjo - KABARPROGRESIF.COM Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla., mengikuti upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Perwira Staf Logistik (Paslog) dan Komandan Kompi Markas (Dankima) Brigif 2 Marinir di Lobby Mako Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (27/03/2024).

Dalam Sertijab tersebut, jabatan Paslog Brigif 2 Marinir diserahterimakan oleh Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla kepada pejabat baru Letkol Marinir Masykur, M.Tr. Opsla yang sebelumnya menjabat sebagai Dandenma Lantamal XII Pontianak. 

Sementara itu, jabatan Komandan Kompi Markas Brigif 2 Marinir diserahterimakan oleh Komandan Brigif 2 Marinir kepada Mayor Marinir Kemiran yang sebelumnya menjabat sebagai Pasiops Yonmarhanlan VIII Bitung.

Pada kesempatan tersebut Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla dalam amanatnya menyampaikan bahwa serah terima jabatan merupakan salah satu proses pembinaan personel yang diwujudkan melalui tour of area dan tour of duty guna menunjang peningkatan profesionalisme prajurit.

"Dengan serah terima jabatan ini diharapkan akan di peroleh pembaharuan semangat dan penyegaran pemikiran, sehingga mampu meningkatkan potensi kerja dalam upaya pencapaian sasaran program yang telah ditetapkan," Jelas Danbrigif 2 Marinir.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir, Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla., menekankan kepada seluruh prajurit pertarung Batalyon Infanteri 1 Marinir agar selalu mendukung seluruh pejabat dijajaran Brigif 2 Marinir agar pencapaian sasaran satuan marinir dapat dicapai.

0 komentar:

Posting Komentar