Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 23 April 2024

Itwasum Polri Lakukan Audit Kinerja Tahap 1 di Puslitbang Polri


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Tim Audit Kinerja Irwil 1 Itwasum Polri pada Senin (22/4/2024), tiba di Pusat Penelitian dan Pengembangan Polri (Puslitbang Polri) untuk melakukan audit kinerja tahap 1 yang fokus pada aspek perencanaan dan pengorganisasian. 

Taklimat awal disambut oleh Kapuslitbang Polri, Brigjen Pol Iswyoto Agoeng Lesmana Doeta, di ruang rapat eselon Gedung Prof. Awaludin Djamin Puslitbang Polri.

Dalam sambutannya, Kapuslitbang Polri menyampaikan selamat datang kepada tim audit yang dipimpin oleh Brigjen Pol Agus Saripul Hidayat. 

Dia menyatakan bahwa kedatangan tim audit merupakan suatu kehormatan bagi Puslitbang Polri dengan semangat “Pusat Elit dan Membanggakan”.

Audit kinerja ini merupakan fungsi konsultan yang terkait dengan pelaksanaan tugas dan aplikasi penggunaan anggaran yang telah direncanakan dan disetujui pada tahun 2024. 

Kegiatan Puslitbang Polri di tahun ini melibatkan penelitian dengan tema yang berkaitan dengan bidang pembinaan, operasional, pemeriksaan, pengawasan mutu, serta inovasi purwarupa lorong tembak portable dan pos polisi apung.

Tim Audit Kinerja Irwil 1 Itwasum Polri menyampaikan terima kasih atas penerimaan mereka di Puslitbang Polri. 

Mereka juga mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 H dan memohon maaf lahir batin. Audit ini akan dilaksanakan selama 5 hari, dari tanggal 22 hingga 26 April 2024, dengan melibatkan 8 anggota tim audit.

Kegiatan pendalaman audit dilakukan di Aula Analis Puslitbang Polri untuk menggali informasi terkait perencanaan dan pengorganisasian yang telah dilakukan oleh Puslitbang Polri. 

Ini merupakan langkah penting dalam memastikan efektivitas dan efisiensi penggunaan anggaran serta kesesuaian tema penelitian dengan kebutuhan institusi.

0 komentar:

Posting Komentar