Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Gempa Tuban, Robohkan Lima Bangunan di Surabaya

Lima bangunan roboh di Surabaya terdampak gempa yang berpusat di Timur Laut Tuban, salah satunya bangunan di RSUD Soewandhie.Tetapi sejauh ini tak ditemukan korban jiwa.

Dibuka 25 Maret, Ayo Daftar - Dishub Jatim Sediakan Mudik Gratis dengan Kapal Laut

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Bantuan Korbrimob Polri untuk Korban Bencana Jateng

Sebanyak 5.000 paket sembako dikirim langsung dari Mako Brimob Kelapadua, Cimanggis, Kota Depok untuk korban bencana banjir di beberapa Kabupaten Jateng akibat hujan deras dengan intensitas tinggi.

HUT ke-105 Damkar dan Penyelamatan Nasional 2024 Akan Digelar di Surabaya

HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional tahun 2024 akan berlangsung di Kota Surabaya, dimulai pada 27 Februari 2024 hingga puncak peringatan 1 Maret

Pasca Gempa Tuban, Pasien RS Unair Dirawat di Tenda Darurat

Pendaftaran Mudik Gratis Melalui Jalur laut dibuka secara online tanggal 25 Maret 2024. Program mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan itu bisa diikuti dengan syarat menunjukkan KTP atau Kartu Keluarga.

Selasa, 28 Maret 2017

Tim Mabesad Tinjau Kesiapan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY



KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Markas Besar Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat mengirim Tim untuk mengecek kesiapan Satuan Bataliyon Infanteri  Mekanis 512/Quratara Yudha (QY) yang akan diberangkatkan melaksanakan tugas pengamanan perbatasan RI-PNG, bertempat di di Mako Kompi C Yonif Mekanis 512/QY, Jalan Kesatrian, Blimbing Kota Malang, Senin (27/3/2017) pagi.

Tim dari Staf Umum Angkatan Darat (Suad) yang dipimpin oleh Kolonel Inf Heriyanto, anggota Letkol Cba Rudiar Rusmono dan Letkol Ckm Heru Pranoto yang didampingi para Asisten Kodam V/Brawijaya dan Kasbalakdam yang terkait dengan persiapan Satgas Pamtas Yonif Mekanis 512/QY.

Ketua Tim Kolonel Inf Heriyanto, dalam arahannya, mangatakan "jangan berbuat pelanggaran sekecil apapun bila telah berada disana (Red Daerah Penugasan), harus bisa memberikan solusi yang terbaik bagi masyarakat disana dan bukan mencari masalah serta betul-betul saling kenal antara pimpinan dan anggota agar pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik dan berhasil dengan maksimal sesuai tugas yang diemban serta tetap salaing berkoordinasi dan jaga jati diri seorang prajurit TNI AD," katanya.

Setelah pengarahan dilanjutkan melaksanakan pengecekan, gelar kesiapan sarana dan prasana, serta alat peralatan satuan maupun perorangan yang akan diikutsertakan dalam pelaksanaan tugas baik kelengkapan perorangan satuan termasuk kendaraan agar nantinya dalam pelaksanaan tugas tidak mengalami kesulitan serta hambatan terkait perlengkapan.

Ketua Tim memberikan respon dengan baik dan apabila masih terasa ada kelengkapan yang kurang segera dilaporkan ke Komando Atas untuk diadakan pemenuhan akan kelengkapan yang dimaksud tersebut.

Asisten Operasi (Asops) Kasdam V/Brawijaya Kolonel Inf Febriel B Sikumbang, SH., saat mendampingi tim mengecek kesiapan Yonif Mekanis 512/QY mengatakan bahwa "berdasarkan laporan dan pantauan langsung di lapangan persiapan personel dan perlengkapan lainnya sudah sesuai rencana," katanya

Lebih jauh Asops menegaskan kedatangan Tim Mabesad itu merupakan kunjungan dan pengecekkan dari pejabat Mabes TNI AD terhadap rencana keberangkatan Satgas Pamtas tersebut.”Hingga saat ini seluruh kesiapan fisik dan mental serta peralatan pendukung lainnya”tandasnya sambil menegaskan 450 orang prajurit Yonif Mekanis 512/QY  itu telah siap diperiksa dan siap diberangkatkan.

Ditempat yang sama Danyonif Mekanis 512, Mayor Inf Budi Handoko  kepada media ini, mengatakan dengan pengecekkan kesiapan Satgas Pamtas RI-PNG oleh Tim Mabesad itu, maka selanjutnya tinggal menunggu pengecekan kesiapan dari Tim Mabes TNI hingga Satgas Pamtas siap diberangkatkan.

"Pada prinsipnya seluruh anggota Satgas Pamtas secara fisik dan mental telah siap dberangkatkan ke perbatasan RI-PNG di Papua.” ujarnya. (arf)

Kembangkan UKM " Uang Teman " Gencarkan Pinjaman Lewat Online Tanpa Jaminan



KABARPROGRESIF.COM :  (Surabaya) Usaha Kecil dan Menengah ( UKM ) di Jawa Timur kini tidak perlu resah dalam mengembangkan usahanya,pasalnya Provinsi Jawa Timur kini mulai Gencarkan pinjaman uang secara online,ironisnya pinjaman uang tersebut diberikan tanpa harus ada jaminan apapun.

Sebagai Pinjaman online mikro di Indonesia, Uang Teman ini akan memberi manfaat dan menumbuhkan terhadap UKM yang membutuhkan Kredit Modal Kerja (KMK).

Menurut Aidil Zulkifii selaku CEO & Co-founder UangTeman mengatakan, bahwa saat ini UangTeman yang berfokus pada layanan teknologi keuangan telah melayani di sejumiah wilayah yang ada di Jatim.

" Selain Surabaya kita juga melayani keuangan seperti Gresik, Malang, dan Sidoarjo sekaligus beroperasi di wilayah per 1 November 2016." katanya pada gelar prescon dengan awak media, Senin (27/3/ 2017).

Aidil berharap, total pinjaman yang dapat disalurkan hingga akhir tahun ini mencapai sebesar Rp 20 miliar.

“Kami hadir di Jatim untuk mempermudah akses keuangan dan mendukung pembiayaan bagi UKM karena semua prosesnya dilakukan secara online, tanpa tatap muka, dan tanpa jaminan. Dengan semakin mudahnya masyarakat di Surabaya, Gresik, Malang, dan Sidoarjo untuk memperoleh pinjaman usaha tentu membuat UangTeman juga dapat berkontribusi terhadap ekonomi di Jatim yang diharapkan dapat tumbuh mencapai 5,8 persen hingga 6,1 persen." ujarnya.

Masih kata Aidil, masyarakat tidak perlu dipusingkan dengan segala persyaratan yang memberatkan demi memperoleh pinjaman dana tunai.

" Masyarakat yang berdomisili di Surabaya. Gresik, Malang, dan Sidoarjo dapat mengajukan pinjaman sebesar Rp 1-4 juta dengan mengakses website www.uangteman.com atau melalui aplikasi mobile UangTeman baik pengguna ponsel pintar (smartphone) versi Android di Google Play Store maupun iOS di App Store." terangnya.

Ditempat yang sama Rio Quiserto, Deputy CEO UangTeman menambahkan, target total pinjaman yang disalurkan sebesar Rp 20 miliar dari Jatim cukup realistis mengingat potensi masyarakat setempat yang sangat menginginkan modal usaha sangat besar. Selama ini, kata dia, masih banyak para pelaku UKM yang sulit memperoleh akses pembiayaan dari lembaga keuangan.

Layanan pinjaman online tanpa jaminan yang dilakukan UangTeman tidak hanya menyasar kepada UKM tetapi juga diminati oleh kalangan pekerja atau profesionai, Bahkan. lanjutnya, ada karyawan dari beberapa bank yang sekarang telah menjadi nasabah UangTeman karena prosesnya yang cepat, mudah, dan tanpa jaminan.

" Di Surabaya misalnya, karyawan dari BCA, BRI, BNl, Bank Permata, Bank Mandiri, dan ada yang dari Bank indonesia telah menjadi nasabah kami atau mendapatkan pinjaman melalui UangTeman, Hai ini semakin menjukkan bahwa tingkat kepercayaan masyarakat dan permintaan akan pinjaman dana tunai di UangTeman terus tumbuh. Kami optimistis hingga akhir tahun 2017, dari Jatim dapat berkontribusi hingga 20% dari total target pinjaman secara nasional yang mencapai Rp 100 miliar,” terang Rio.

Sementara itu, Darmawan Zaini, Chief Technology and Product Officer UangTeman, menyampaikan sejak hadirnya aplikasi mobile UangTeman di Google Play Store maupun di App Store semakin mempercepat proses pengajuan pinjaman yang dilakukan oleh masyarakat. Hingga akhir tahun 201?, Darmawan menargetkan, pengguna aplikasi mobile UangTeman dapat meningkat 300% dibandingkan pencapaian di 2016 yang menembus angka lebih dari 55 ribu.

“Calon nasabah yang butuh pinjaman dana tunai dari UangTeman tidak dibebankan jaminan dan tanpa perlu tatap muka karena semua prosesnya secara online. Bisa sambil tiduran. nonton televisi. dan aktivitas lainnya tinggal gunakan saja smartphone dengan mengunduh aplikasi mobile UangTeman dan langsung upload foto KTP, foto selfie, dan slip gaji atau surat keterangan penghasilan. Nggak ribet, tidak sampai lima menit proses pengisiannya maka Anda bisa mendapatkan pinjaman pertama maksimal sebesar Rp 3 juta," jelas Darmawan.

Dia pun menambahkan, UangTeman terus mengembangkan inovasi teknologinya dengan mencairkan pinjaman dana tunai secara online hanya dalam waktu 15 menit sejak pengajuan aplikasi pada tahun ini.

 " Oleh karena itu,sepanjang tahun 2017 penetrasi penggunaan fasilitas pinjaman di UangTeman akan lebih banyak berasal dari aplikasi mobile dibandingkan desktop yang melalui website www.uangteman.com." pungkasnya.  (Dji)