Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Selasa, 26 Maret 2024

Polda Sumut Tangkap 3.860 Orang Terlibat Narkoba


Medan - KABARPROGRESIF.COM Polda Sumut dan polres jajaran selama kurun waktu tujuh bulan sejak 12 September 2023 hingga 23 Maret 2024 telah mengungkap berbagai kasus tindak pidana peredaran narkotika.

Dari data yang diterima, Sabtu (23/3), Polda Sumut berhasil mengungkap sebanyak 2.835 kasus peredaran tindak pidana narkotika dengan mengamankan 3.860 orang terdiri dari pemakai 689 orang dan jaringan 3.171 orang.

Dari pengungkapan peredaran narkoba juga turut disita barang bukti diantaranya sabu seberat 509,05 kg, ganja 619,29 kg, pohon ganja 65 batang, ekstasi 101.317,75 butir, obat excimer 95 butir, tramadol 49 butir, dan triheksi fenidil 431 butir.

Kemudian barang bukti lainnya berupa sepeda motor 489 unit, mobil 53 unit, becak bermotor 5 unit uang tunai Rp449.119.550 serta alat hisap sabu (bong) 366 buah.

Kapolda Sumut melalui Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, mengatakan Polda Sumut bersama polres jajaran terus melakukan penindakan terhadap para pelaku jaringan narkoba.

“Razia di wilayah perbatasan terus ditingkatkan, Semua Pelaku Narkoba kita ratakan!,” pungkasnya.

Komisi B DPRD Surabaya Desak Relokasi PKL Jl KH Mas Mansyur Pasca Idul Fitri


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Komisi B DPRD Surabaya kembali menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP), menyusul belum dilaksanakannya kesepakatan menunda larangan PKL JL. KH Mas Mansyur berjualan. 

RDP tersebut dihadiri perwakilan PKL, Kecamatan Semampir, dan sejumlah dinas terkait Pemkot Surabaya, Selasa (26/3).

Ketua Komisi B Luthfiyah menjelaskan sesuai hasil resume pada RDP sebelumnya, disepakati supaya memberikan kelonggaran kepada para PKL Jl. KH Mansyur agar tetap berjualan sampai berakhirnya bulan Ramadan. 

Sebelum direlokasi ke pusat kuliner Serambi Ampel dan Jl. Kalimas. 

Namun sampai sekarang di penghujung Ramadan, para PKL ini belum juga bisa jualan.

"Memberikan sampai Ramadan kan tidak ada yang dirugikan. Dan PKL ini bisa mengais rejeki untuk ikut merayakan hari raya. Paling efektif kelonggaran itu hanya 10 hari kalau dihitung mulai sekarang," kata Luthfiyah.

Komisi B mendorong supaya para OPD dan dinas terkait, diantaranya camat Semampir, Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan, serta Satpol PP menghadap ke wali kota untuk menyampaikan keresahan PKL Jl.KH Mas Mansyur.

"Ini demi kemaslahatan umat. Kita menjalankan fungsi pengawasan dan membela masyarakat supaya bisa makan. Ini jangan diabaikan. Harusnya ramaikan dulu lokasinya baru relokasi," jelasnya.

"Ramadan ini kan waktunya kurang 2 minggu. Kita mohon supaya penertiban ini ditunda dulu. Saya disambati kalau ini merupakan tempat mereka mencari nafkah," imbuh Wakil Ketua Komisi B Anas Karno.

Lebih lanjut Anas menjelaskan relokasi PKL Jl. KH Mas Mansyur di Serambi Ampel kurang diminati pedagang, karena tempatnya sepi. 

Salah satunya disebabkan karena letaknya cukup jauh dari Masjid Ampel, yang menjadi sentra kunjungan wisata religi.

Sementara itu, Ahmad Fauzi koordinator PKL Jl. KH Mas Mansyur mengatakan pihaknya sebenarnya bukan tidak mau direlokasi, asal tempatnya sudah siap.

"Kita enggan pindah, soalnya tempat tersebut sepenuhnya belum selesai. Misalnya jumlah lapak dan jumlah pedagang tidak sebanding. Jumlah lapak tidak mencukupi untuk menampung pedagang," jelasnya.

Ahmad Fauzi mengapresiasi penertiban PKL Jl. KH Mas Mansyur, namun dia menyayangkan teknis pelaksanaanya.

"Siapa sih pedagang yang tidak mau diberikan fasilitas yang baik untuk berjualan. Sedangkan ini tempat belum siap kita disuruh berjualan disana. Itu namanya bukan relokasi melainkan pemaksaan," pungkasnya.

Sejak dilakukan penertiban, PKL Jl.KH Mas Mansyur tidak bisa lagi berjualan di tepi jalan. 

Diantara mereka memilih berjualan di sejumlah halaman parkir toko swalayan modern atau deretan toko-toko di jalan tersebut. 

Petugas Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kota Surabaya terlihat berjaga disepanjang jalan. Kondisi ini tidak membuat lalu lintas di Jl. KH Mas Mansyur lancar. 

Melainkan tetap saja tersendat saat jelang waktu berbuka puasa. Kondisi ini jamak ditemui di jalan tersebut, saat Ramadan.

Prajurit Setya Waluya Utama Yonkes 2 Marinir Laksanakan Urikes Rutin


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Sebagai upaya deteksi dini dan antisipasi terhadap kesehatan tubuh, Prajurit Setya Waluya Utama Yonkes 2 Marinir melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan rutin (Urikes) di Rumah Sakit Marinir Ewa Pangalila Jl.Golf 1 Surabaya, Selasa (26/03/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk peduli akan kesehatan diri sendiri dan lingkungan, dimana pada kegiatan tersebut dilaksanakan pemeriksaan meliputi sampel darah, urine, kesehatan mata, telinga, gigi dan jantung serta pemeriksaan yang lebih lengkap, termasuk pemeriksaan thorax photo dan Elektrokardiografi (EKG).

Kegiatan urikes merupakan sebagai tolak ukur kesehatan bagi prajurit yang mendapatkan Usulan Kenaikan Pangkat (UKP), ataupun untuk kelengkapan persyaratan pendidikan dan penugasan.

Pasipers Batalyon Kesehatan 2 Marinir Lettu Laut (K) Maruf Husaini menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan prajurit, apakah mempunyai gejala dan gangguan kesehatan, sehingga dapat diambil tindakan sejak dini dan tepat untuk pencegahannya. 

Sebab kesehatan prajurit adalah yang paling utama guna menghadapi tantangan tugas kedepan, " pungkasnya.

Satgas Pangan Polri : Ketersediaan Bahan Pokok Di Lampung Relatif Aman


Lampung - KABARPROGRESIF.COM Satuan tugas (satgas) pangan Kepolisian Republik Indonesia Daerah Lampung, terus melakukan pemantauan sekaligus pengecekan ketersediaan dan harga bahan pokok penting ke sejumlah pasar tradisional di wilayah Lampung. Selasa 26/3/24.

Pengecekan ketersediaan bahan pokok tersebut dilakukan bersama satgas pangan mabes polri serta dinas pangan terkait.

Selaku ketua tim Kombes Pol Barly Ramadhani yang menjabat analis kebijakan madya bidang pideksus bareskrim mengatakan, bersama dinas terkait dari pemerintah setempat polri melakukan monitor di sejumlah pasar tradisional yang ada di Lampung, memastikan pasokan bahan pokok masih cukup aman.

Barly menjelaskan, hari ini kami melakukan penggecekan ke pasar panjang, pasar margorejo Metro, ud bawang lanang dan bulog Metro.

“Dalam pengecekan tersebut, tim satgas pangan berkoordinasi dengan para pedagang dan pengelola pasar untuk memastikan bahwa pasokan bahan pokok tetap stabil dan harga dapat dijaga agar tidak mengalami lonjakan yang tidak wajar” ujarnya.

bersama tim di lapangan fokus mengecek bahan pokok di pasar tersebut dimana merupakan salah satu pasar skala besar di wilayah Lampung.

“Dari hasil monitor anggota bersama tim, ketersediaan bahan pokok maupun pangan masih mencukupi dan berada dalam batas aman. Stok seperti beras, telor, minyak dan daging masih cukup banyak. Masyarakat tidak perlu takut,” Ucap Barly.

Selain pengecekan ketersediaan bahan pokok, satgas pangan polri juga melakukan koordinasi dengan Bank Indonesia, terkait untuk ploting tempat yang akan dilakukan dalam melakukan transaksi penukaran uang menjelang idul fitri 1445 H tahun 2024.

“Supaya nantinya dapat dilakukan pengaman oleh pihak Kepolisian, sehingga tidak ada terjadinya tindak kejahatan di masyarakat” Ujarnya.

Surabaya Jadi Kota Terbaik dalam Bidang Pelayanan Publik untuk Anak Dunia


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Surabaya menempati jajaran kota terbaik dalam bidang Pelayanan Publik untuk Anak. 

Hal itu disampaikan Child Friendly Cities Initiative (CFCI) UNICEF ketika melakukan kunjungan ke Kota Pahlawan dan datang di berbagai tempat pelayanan publik bagi anak, Selasa (26/3).
 
Director Child Protection Section UNICEF Headquarter, Shema Sen Gupta mengatakan pihaknya senang sekali berada di Kota Surabaya. 

Ada banyak hal yang dilihatnya langsung di Kota Pahlawan. Salah satunya tentang realitas yang tersaji dengan jelas yang dialami oleh anak-anak.

“Kementerian dan Pemerintah Kota Surabaya sudah melakukan tugasnya dengan baik. Karena dalam dunia pendidikan, harus dibawa ke proses kekinian yang bisa dimengerti untuk anak,” kata Shema ketika mengunjungi MTSN 1 Kota Surabaya.

Ia menyampaikan bahwa anak-anak saat ini, termasuk di Surabaya harus bisa memahami pendidikan dan media sosial serta ada kesepakatan dulu.

“Saya melihat anak-anak di Surabaya sudah luar biasa, sudah satu langkah lebih baik. Mereka sudah bisa ajak buat program, membuat kanal digital dan berbagi pada teman-teman sebayanya,” jelasnya.

Bahkan, Shema menuturkan bahwa program yang dibuat oleh anak-anak Surabaya bisa membantu teman sebayanya yang sedang mengalami masalah serta menjadi korban.

“Mereka mampu membuat sistem perlindungan bagi anak, termasuk juga pelayanan konseling yang diberikan. Kita semua sudah sejalan. Saya punya harapan tinggi pada Surabaya. Semuanya sudah di jalan yang tepat,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Perwakilan UNICEF Pulau Jawa, Arie Rukmantara mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi besar pada Kota Surabaya yang mampu menciptakan berbagai gagasan dalam ruang pelayanan publik bagi anak.

Apalagi, kata dia, Kota Surabaya juga terus berinovasi sejak mendaftarkan diri dalam Inisiatif Kota Ramah Anak (Child Friendly City Initiative).

“Banyak pemodelan baik yang sudah dilakukan di Surabaya untuk anak. Makanya Surabaya menempati masuk jajaran kota terbaik di dunia nomor dua setelah Afsel, Surabaya Terbaik dalam Pelayanan Publik untuk Anak,” pungkasnya.

Danyonangmor 2 Marinir Terima Kunjungan Siswa Dikmata Ang. XLIII TA. 2023


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Komandan Batalyon Angkutan Bermotor 2 Marinir (Danyonangmor 2 Mar) Letkol Mar Yahya Prasetyo, M. Tr. Opsla., menerima kunjungan Siswa Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) angkatan XLII TA. 2023 di garase Kompi Batalyon Angkutan Bermotor 2 Marinir (Yonangmor 2 Mar) Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karang Pilang, Surabaya. Selasa (26/03/2024).

Tujuan utama kegiatan tersebut yaitu pengenalan yang menitikberatkan pada pengetahuan dan wawasan para Siswa Dikmata tentang tugas dan fungsi Yonangmor 2 Marinir dalam melaksanakan penugasan baik itu  Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP), serta peninjauan Alutsista dan demonstrasi atau peragaan latihan Prospim yang nantinya dapat menjadi bekal untuk meningkatkan profesionalisme.

Pada kesempatan kali ini Danyonangmor 2 Mar menjelaskan bahwa kegiatan ini sangat berharga bagi seluruh Siswa Dikmata supaya dapat mengenal Yonangmor 2 Marinir lebih dalam dan lebih jauh.

"Harapan saya, apa yang sudah dijelaskan oleh pelatih dari pengenalan kesenjataan yang dimiliki Yonangmor 2 Mar mulai dari Truk Liaz, Unimog, dan Isuzu seluruh Siswa Dikmata Ang. XLIII TA. 2023. Dapat menambah wawasan serta rasa bangga masuk didalam jajaran korps Baret Ungu (Marinir)," ucap Danyonangmor 2 Mar.

Nekat Bobol Toko Dan Embat Uang Jutaan Rupiah, Pria Di Lontar Utara Kotabaru Ditangkap Polisi


Kotabaru - KABARPROGRESIF.COM Sekitar pukul 06.30 Wita, terjadi pencurian di Desa Lontar Utara, Kecamatan Pulau Laut Barat, Kabupaten Kotabaru.

Kasmawati Binti Halka (Almarhum), pemilik rumah toko, melaporkan kehilangan uang Rp.4.385.000.-. Ke kepolisian sektor Pulau Laut Barat Polres kotabaru.

Pelaku yang diduga berinisial RS Als Amat (21) tahun warga Desa Lontar Utara Kec. Pulau Laut Barat, berhasil ditangkap di rumahnya pada hari yang sama setelah kejadian oleh anggota Polsek setempat.

“Hasil introgasi kepolisian, pelaku mengakui perbuatannya dan menyerahkan uang curian serta barang bukti lainnya kepada pihak kepolisian. Kasus ini akan dilanjutkan ke proses hukum sesuai dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian.” Tegas Kapolsek Pulau Laut Barat AKP M.Amir Hasan.

Siap Buka Penawaran Wilayah Kerja Migas, Kementerian ESDM Konsultasi ke Jatim


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka penawaran wilayah kerja migas konvensional tahap I tahun 2024 di wilayah kerja serpang Jawa Timur. Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Direktorat  Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) melakukan konsultasi ke Pemerintah Provinsi Jatim.

Dimana konsultasi ini, Kementerian ESDM langsung dipimpin oleh Ditjen Migas KESDM Koordinator Pengembangan WK Migas Konvensional, Ivan, S.T. dan jajarannya yang dilaksanakan di Kantor Dinas ESDM Jatim, Selasa (26/3/2024).

Diterima oleh Analisis Kebijakan Ahli Muda Dinas ESDM Jatim, Siti Muchajaroh yang mewakili Kadis ESDM, Nurcholis dan didampingi sejumlah OPD Pemprov Jatim, Diskominfo, Dinas PU Cipta Karya dan Perumahan Rakyat, PTSP, Diskanla, dan Bappeda Jatim.

Ivan, S.T mengatakan konsultasi dengan Pemerintah Daerah ini dilakukan untuk memberi penjelasan dan informasi mengenai rencana penawaran wilayah –wilayah tertentu yang dianggap potensial mengandung sumber daya Minyak dan Gas Bumi menjadi Wilayah Kerja.

“Sesuai dengan amanah, pasal 12 ayat 1 undang – undang No. 22 tahun 2001 tentang minyak dan gas jo. berbunyi Wilayah Kerja yang akan ditawarkan kepada Badan Usaha atau Bentuk Usaha tetap ditetapkan oleh Menteri setelah berkonsultasi dengan Pemerintah Daerah,” katanya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan hasil konsultasi dengan pemerintah daerah provinsi Jatim pada prinsipnya mendukung dan menyambut baik rencana penawaran wilayah kerja migas konvensional tersebut.

Ahli Muda Dinas ESDM Jatim, Siti Muchajaroh yang mewakili Kadis ESDM, Nurcholis mengatakan selamat datang di Jawa Timur kepada perwakilan Kementerian ESDM. 

Pemerintah provinsi Jawa Timur mendukung adanya rencana kementerian ESDM terkait rencana penawaran wilayah kerja migas konvensional tahap I 2024 di wilayah Serpang tersebut.

Pangkoarmada II Ikuti FGD Efektifitas Dan Efisiensi Kodal Armada


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, mengikuti Focus Group Discussion (FGD) Efektifitas dan Efisiensi Komando Pengendali (Kodal) Armada yang dipimpin oleh Pangkoarmada RI Laksdya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., CHRMP., bertempat di Lounge Matjan Tutul Gedung Yos Sudarso Koarmada RI. Selasa (26/3).

Melalui Focus Group Discussion (FGD) tersebut diharapkan dapat mencapai kesepakatan dan pemahaman baru terkait dengan Efektifitas dan Efisiensi Komando Pengendali (Kodal) Armada.

Lebih lanjut, diharapkan juga dapat tercipta ide dan pemikiran cemerlang untuk menemukan formulasi yang tepat, efektif dan terkait efisien dengan komando dan pengendalian dalam penggelaran operasi tempur laut, serta penegakan hukum dan keamanan di laut.

Adapun sebagai narasumber dalam FGD Efektifitas dan Efisiensi Kodal Armada yakni  Laksdya TNI (Purn) Taufiqurrahman.

Terlibat Pencurian Burung , residivis kambuhan ini diringkus Tim Opsnal Polsek Prabumulih Timur


Prabumulih - KABARPROGRESIF.COM Unit Reskrim Polsek Prabumulih Timur ungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan di wilayah hukumnya.

Satu lagi, pelaku pencurian burung, Yusuf Kudel, 43 tahun alias Yusuf Sandri, warga Lorong Lematang Kelurahan Pasar II, Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih.

Selasa, 16 Maret 2024, akhirnya berhasil diringkus Tim Singo Timur ketika tengah berada di rumahnya. 

Yusuf Kudel, adalah rekan Sanjay, pelaku pencurian burung telah lebih dahulu ditangkap dan kini tengah menjalani hukuman di Rutan Kelas IIB Prabumulih.

Dari tangannya, diamankan 1 unit sepeda motor merk Yamaha Jupiter MX, Warna Hitam 2009, tanpa Nopol diduga sebagai alat guna melakukan pencurian burung.

Sebelumnya, ia dilaporkan bersama dua rekannya Sanjay, dan RKT masih DPO. Pemilik penangkaran burung, Hasan, 53 tahun, warga Jalan Jend Sudirman RT 01/RW 02 Kelurahan Tugu Kecil, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

Setelah diamankan, ia pun akhirnya digiring ke Mapolsek Prabumulih Timur, guna mempertanggungjawabkan perbuatannya di mata hukum.

Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIk dikonfirmasi melalui Kapolsek Prabumulih Timur AKP Herry Sulistyo bersama Kanit Reskrim, Ipda Erwin ZR mengatakan, para tersangka mengambil barang milik korban secara bersama-sama pada malam hari cara memanjat pada rumah ada pagar dan pekarangannya.

“2 tersangka telah diproses hukum, 1 lagi masih DPO masih kita buru,” beber Kapolsek Prabumulih Timur.

Kata dia, pelaku dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dan pemberatan, ancamannya di atas 5 tahun. “Kasusnya, terus kita lidik dan kembangkan,” tutupnya.

BKD Jatim Bersama BNN Gelar Tes Narkoba Bagi Pegawai Non ASN


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur (BKD Jatim) melakukan tes narkoba terhadap pegawai Non Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Pelaksanaan tes narkoba tersebut menindaklanjuti Surat Kepala BKD Jatim,  Indah Wahyuni, tertanggal 15 Maret 2024 Nomor: 800/1928/204.2/2024 perihal pemeriksaan narkoba bagi tenaga Non ASN di lingkungan Provinsi Jawa Timur.

Pelaksanaan tes narkoba bagi tenaga Non ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Badan Badan Narkotika Nasional (BNN) Jatim yang dilaksanakan mulai tanggal 25-26 Maret 2024 di Aula kantor BKD Jatim.

Kepala BKD Jatim, Indah Wahyuni, dalam suratnya menjelaskan, bahwa mekanisme tes narkoba dilakukan dengan pelaksanaan tes urine bagi tenaga Non ASN yang telah terdaftar sebagai peserta yang telah menyelesaikan pendaftaran dan administrasi. 

" Sebelum datang ke lokasi peserta sudah melengkapi data isian BNN Provinsi Jawa Timur, "ujar salah satu petugas dari BNN Jatim, Selasa (26/3/2024).

Sementara itu, bagi tenaga Non ASN yang sudah dinyatakan lolos seleksi PPPK Tahun 2023 dan dalam proses penetapan Nomor Induk PPPK tidak diwajibkan untuk mengikuti tes urine. 

Selain itu, dalam pelaksanaan tersebut juga diatur bagi tenaga Non ASN yang berada diluar Surabaya dan belum melaksanakan tes urine,maka tes urine dapat dilakukan pada lembaga manapun yang dapat mengeluarkan surat keterangan hasil tes urine sesuai dengan tempat tinggal domisili masing-masing.

Apabila terdapat nama yang tidak tercantum dalam pembagian jadwal tes urine maka dapat melaksanakan tes urine di lembaga apapun yang mengeluarkan “surat keterangan tes urine” ataupun dapat melaksanakan tes di RSUD milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur atau swasta.

Tingkatkan Kedisiplinan Prajurit, Staf Intelijen Dan Provos Yonif 5 Marinir Laksanakan Gaktibplin


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan kepatuhan prajurit dalam berlalu lintas di jalan raya, Staf Intelijen dan Provos Batalyon Infanteri 5 Marinir menggelar operasi Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) di Kesatrian Marinir Soeroto II, Ujung, Semampir, Surabaya. Selasa (26/03/2024).

Dalam operasi Gaktibplin tersebut dilaksanakan pemeriksaan yang meliputi kelengkapan keamanan kendaraan, STNK, SIM dan surat-surat data diri setiap prajurit Yonif 5 Marinir dengan tujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, tata tertib dan ketaatan hukum bagi prajurit Yonif 5 Marinir sehingga dapat mencegah terjadinya perbuatan melanggar hukum.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Mar Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kegiatan operasi Gaktibplin tersebut merupakan program yang dilaksanakan Yonif 5 Marinir guna mengecek kelengkapan kendaraan dan administrasi kendaraan serta mengantisipasi terjadinya hal-hal Iain yang dapat mengakibatkan kerugian personel dan material.

"Operasi ini dilaksanakan sebagai salah satu upaya preventif untuk menekan tindak pelanggaran personel, dengan melaksanakan kegiatan pemeriksaan terhadap Prajurit Yonif 5 Marinir yang menggunakan kendaraan dinas maupun pribadi. Bagi prajurit yang terjaring operasi Gaktib dan melanggar akan diberi sanksi, sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan diberi pembinaan", terang Danyonif 5 Marinir.