Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 21 Februari 2019

Keluar Rutan Medaeng, Al Ghazali Nyanyikan Lagu Hadapi Dengan Senyuman ke Nitizen


KABARPROGRESIF.COM : (Sidoarjo) Al Ghazali, Putra sulung Ahmad Dhani menyanyikan lagu berjudul 'Hadapi Dengan Senyuman'. Lagu itu dipersembahkan Al,setelah salah satu nitizen memberikan gitar pada Al.

Tak pikir panjang, Al langsung mengambil gitar tersebut dan memainkan jarinya. Saat bernyanyi, Al meminta nitizen untuk bersama sama menyanyi.

Lirik lagu yang dinyanyikan  itu seolah olah memberikan gambaran agar ayahnya menghadapi kasus hukum yang dijalaninya dengan senyuman.

Sontak satu lagu itu membuat para nitizen yang sejak pagi menunggunya berteriak teriak dan meminta agar Al juga kuat hadapi cobaan yang dialami ayahnya.

"Sabar ya Al, harus kuat agar papa juga kuat,"kata Ratih, seorang Nitizen yang mengaku datang dari Pasuruan.

Usai bernyanyi, Al menyempatkan diri untuk berbincang dengan awak media dan selanjutnya meninggalkan Rutan Medaeng sekira pukul 12.20 WIB.

Diberitakan sebelumnya, Putra bungsu Ahmad Dhani, Al Ghazali tiba di Rutan Kelas I Surabaya, di Medaeng, Sidoarjo sekira pukul 11.05 WIB dengan baik mobil sedan mercy warna hitam No Pol L 1046 AJ. Ia datang bersama dua rekannya.

Begitu turun dari mobil, Al mendapat pengawalan yang ketat dari petugas Rutan Medaeng.

Al mengaku tidak membawa oleh oleh melainkan hanya membawa kasih sayang untuk Ahmad Dhani. (Komang)

0 komentar:

Posting Komentar