Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 03 Oktober 2018

Dharma Pertiwi Mojokerto, Mbatik Massal di Pendopo Agung Trowulan


KABARPROGRESIF.COM : (Mojokerto) Batik, merupakan salah satu dari berbagai budaya di Indonesia yang sangat melekat di dalam diri masyarakat.     

Bahkan, setiap tanggal 2 Oktober, seluruh masyarakat Indonesia, selalu memperingatinya sebagai Hari Batik Nasional. Dalam memperingati hari tersebut, Ketua Dharma Pertiwi Daerah E cabang Mojokerto, mengajak ibu-ibu  untuk ikut serta mengikuti berlangsungnya Membatik Massal yang digelar di Pendopo Agung Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Selasa, 2 Oktober 2018.

Ketua Dharma Pertiwi cabang Mojokerto, Ny Budi Suwanto menuturkan, selain sebagai memperingati Hari Batik Nasional, digelarnya acara tersebut juga bertujuan untuk memperingati HUT TNI ke-73 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober mendatang.

“Pesertanya sebanyak 250 orang. Para peserta, merupakan ibu-ibu dari anggota Persit KCK Cabang Kodim Jajaran Korcab Rem 082, anggota Bhayangkari Polresta Mojokerto, Polres Mojokerto, Dharma Wanita Kejaksaan, Wanita Pengadilan Negeri Mojokerto serta PKK se-Kabupaten dan Kota  Mojokerto,” jelasnya.

Sementara itu, Ny Sulistiono menambahkan, dirinya sangat mengapresiasi berlangsungnya acara Mbatik Massal yang digelar di Pendopo Agung saat ini.

Tak hanya sebagai warisan leluhur, menurut ibu ini, batik merupakan salah satu budaya yang harus di pertahankan. Sebab, kata dia, budaya merupakan bagian dari jati diri bangsa.

“Meskipun zaman sudah mulai modern, tapi kita buktikan kalau batik ini masih bisa menunjukkan eksistensinya,” jelas Istri Kasrem 082/CPYJ ini. (andre).

0 komentar:

Posting Komentar