Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 26 Januari 2017

Danlantamal V Hadiri PKS antara TNI AL dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Komandan Pangkalan Utama TNI AL V Laksamana Pertama TNI Edi Sucipto, S.E. menghadiri penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara TNI AL dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang dilakukan Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi, S. E., M.A.P. dan Gubernur Jawa Timur Dr. Soekarwo yang dihelat di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (24/1),-

Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggandeng Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dengan melakukan kerja sama di bidang pendidikan dan pelatihan.

Kerjasama dibidang pendidikan ini melalui pengembangan SMK Mini dan kerja sama dengan Jerman dan AS serta sebagai bentuk perluasan kerja sama pendidikan vokasional. SMK mini akan dikembangkan Pemprov di beberapa pondok pesantren agar para santri yang menjalani pendidikan Diniyah Salafiyah bisa berkontribusi terhadap Jawa Timur.

Menurut Kasal, TNI AL siap memberikan bantuan instruktur untuk melaksanakan pelatihan kerja dan guna menerapkan kurikulum khusus bela negara serta kemaritiman. Inisiatif ini adalah salah satu penerapan sinergi antar lembaga dan instansi pemerintah.

Ade -sapaan akrab Kasal ini- mengharapkan, kerjsama ini dapat dikembangkan pada bidang lain yang relevan dengan bidang tugas dan kapasitas masing-masing pihak. Ia juga mengapresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak khususnya jajaran pemerintah provinsi Jawa Timur atas lerjasama yang telah menyelenggarakan acara ini dengan aman, tertib dan lancar.

Selain itu, penandatanganan kerja sama TNI AL dengan Pemprov Jatim ini  ditindaklajuti dengan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jatim dengan Komandan Komando Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal).

Hadir dalam acara perjanjian kerjasama ini Aspers kasal, Pangarmatim, Dan Kodiklatal, Gubernur AAL, Dan Lantamal V Laksamana Pertama TNI Edi sucipto, S.E, Danpuspenerbal, Kasgartap III/ Surabaya, Kadisdikal dan undangan lainnya. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar