Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Jumat, 01 April 2022

Siapkan Fisik Sambut Ramadhan, Pangkoarmada II Ajak Prajurit Olahraga Bersama


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Menjelang datangnya bulan Ramadhan, selain mental juga dibutuhkan persiapan fisik yang bugar dan sehat. Oleh karenanya Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto mengajak seluruh Prajurit Koarmada II  olahraga bersama, di Dermaga Madura Ujung Surabaya pada Jumat (01/04).

Setelah melaksanakan senam Aerobik sebagai pemanasan, berikutnya dilanjutkan lari dengan rute pulang pergi dari Dermaga Madura sampai Pos Hang Tuah. 

Rute yang sama juga ditempuh oleh anggota yang memilih untuk berjalan kaki. Baik yang berlari ataupun jalan, semuanya finish di Indoorsport Koarmada II.

Kepada seluruh Prajurit, Pangkoarmada II mengungkapkan  jika Olahraga bersama ini merupakan upaya untuk menjaga kebugaran dan kesehatan jasmani, menjelang datangnya bulan suci Ramadhan.

Momen olahraga bersama ini juga digunakan Pangkoarmada II untuk memberikan penghargaan, kepada para Prajurit Koarmada II yang berprestasi  disejumlah turnamen olahraga tingkat nasional beberapa waktu lalu. 

Diantaranya kompetisi Tinju, Body Contest /Bjnaraga, Tarung Derajat dan Taekwondo.

"Mereka sukses menorehkan prestasi dan kebanggaan, yang mengharumkan nama Koarmada II. Hal ini sekaligus sebagai wujud dari program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, mengenai pembinaan SDM TNI AL yang unggul yang berhasil kita laksanakan, " ujar Laksda Iwan-sapaan akrab Pangkoarmada II.

Olahraga bersama pun diakhiri dengan ramah tamah, diiringi hiburan musik oleh Band Koarmada II serta beberapa buah lagu yang dinyanyikan oleh Pangkoarmada II sendiri. 

Tampak terlihat seluruh Prajurit yang larut menikmati  hiburan yang digelar di Indoorsport tersebut. (Dispen Koarmada II)

0 komentar:

Posting Komentar