Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 25 November 2021

Sambut Hari Armada Tahun 2021, TNI AL Lanal Sangatta Kebut Percepatan Servak Maritim


KABARPROGRESIF.COM: (Kutai Timur) Dalam rangka memperingati Hari Armada tahun 2021,TNI AL Lanal Sangatta selain menggelar program penanaman mangrove di seluruh Posal juga kembali menggelar serbuan vaksinasi, yang digelar di Puskesmas Kaubun Desa Bumi Etam, Kabupaten Kutai Timur, Rabu (24/11/2021).

Mewakili Komandan Lanal Sangatta Letkol Laut (P) I Komang Nurhadi, Perwira Staf Potensi Maritim Kapten Laut (P) Didik Irwidjanto saat dikonfirmasi dalam kegiatan tersebut menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut adalah salah satu rangkaian dalam memperingati Hari Armada tahun 2021.

Tak hanya melaksanakan vaksinasi namun juga berbagai kegiatan lain yang menyentuh langsung masyarakat, seperti baksos, sunatan massal, lomba menembak reaksi dan lainnya. 

“Untuk vaksinasi kali ini kita masih jemput bola, artinya kita langsung mendatangi lokasi yang masuk dalam wilayah yang katagori vaksinasi belum 40 Persen. Dan ini adalah tugas para Danposal jajaran Lanal Sangatta untuk mendata, apabila di wilayah tersebut terdapat banyak masyarakat yang belum mendapatkan vaksin, kita datangi, kita gelar vaksinasi,”ujarnya.

Ditempat terpisah Danlanal Sangatta menegaskan bahwa serbuan vaksinasi tersebut merupakan wujud dharma bakti TNI AL kepada masyarakat pada momen Hari Armada, juga sesuai instruksi dari Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono agar seluruh jajaran TNI AL mendukung upaya pemerintah dalam rangka percepatan penanganan wabah Covid-19 dan membantu masyarakat yg terdampak serta menjalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan.

“Vaksinasi ini melibatkan langsung timkes BP Lanal yang dipimpin oleh Letda Laut (KH) Dr. Timoty Agung Prabowo Mualim dan dibantu dari Nakes Puskesmas Kaubun dan telah  berhasil memvaksinasi 300 orang dengan jenis vaksin Sinovac yang bersumber dari Vaksin TNI,”ungkapnya. 

“Dengan giat ini masyarakat lebih mudah dalam melaksanakan vaksinasi, dan mempercepat penanganan masalah covid-19 di wilayah Kaubun sehingga akan tercipta Herd Immunity yang kuat,”tutupnya. (Dispen Koarmada II)

0 komentar:

Posting Komentar