Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 25 Februari 2019

Peduli Lingkungan, Lanal Denpasar Ikuti Bhakti Sosial Gerakan Bhakti Penghijauan


KABARPROGRESIF.COM : (Denpasar) Peduli terhadap lingkungan yang lestari, Pangkalan TNI Angkatan Laut  (Lanal) Denpasar, Lantamal V, di Sungai Tukad Badung Jl. Taman Pancing Pemogan Denpasar.

Tampak ratusan orang yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat dan siswa-siswi sekolah di seputaran Denpasar melakukan Gerakan Bakti Penghijauan Pemuda di Bantaran Tukad Badung Jl.? Taman Pancing, Pemogan Denpasar yang dibuka secara resmi oleh Wakil Wali Kota Denpasar IGN Jayanegara.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Walikota Denpasar, Dandim Badung, Pasiter Korem 163/Wsa, Perwakilan dari Lanal Denpasar, Perwakilan Polresta Denpasar, GM Indonesia Power wilayah Denpasar serta Perwakilan dari LSM, Ormas dan organisasi Kepemudaan serta siswa-siswi SD dan SLTP se Kota Denpasar.

Kegiatan yang dilaksanakan diantaranya  Gerakan bersih-bersih bantaran sungai Tukad Badung, Penanaman Pohon Flamboyan, serta pelepasan penebaran ribuan benih ikan di sungai Tukad Badung.

Wakil Walikota Denpasar menyampaikan melalui kegiatan-kegiatan tersebut diharapkan adanya sinergitas antara pemerintah, unsur Instansi Militer dan Kepolisian dengan masyarakat.

Sehingga sangat diharapkan partisipasi aktif masyarakat seperti melaksanakan kegiatan penghijauan dan kepedulian lingkungan dapat menjadi hal yang dapat terlaksana setiap harinya dan juga untuk menjaga kelestarian qekosistem yang ada di Tukad Badung ini dan untuk menjadi destinasi wisata bagi masyarakat sekitarnya. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar