53 Prajurit Yonif-5 Marinir Naik Pangkat



KABARPROGRESIF.COM : Komandan Batalyon Infanteri-5 Marinir, Letkol Marinir Joni Sulistiawan memimpin upacara kenaikan pangkat prajurit Batalyon Infanteri-5 Marinir di Mar kas Yonif-5 Marinir, Ujung, Surabaya, (18/10).

Dalam sambutannya, Danyonif-5 Ma rinir mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula. Selain itu orang nomor satu di Yonif-5 Marinir juga menginginkan agar kedepan prajurit Srigala Putih ini lebih dewasa dan kinerjanya lebih ditingkatkan lagi.

Selain upacara kenaikan pangkat,  juga dilakukan upacara penutupan pekan orientasi Bintara Remaja Yonif-5 Marinir. Sebagai puncak acara dilaku-kan pemotongan tumpeng oleh Danyonif-5 Marinir dan makan bersama serta hiburan prajurit sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat dan karunianya yang diberikan kepada seluruh Prajurit Yonif-5 Marinir sehingga sampai dengan sekarang, Yonif-5 Marinir menjadi Batalyon yang Solid dan Handal.

Turut hadir Wadan Yonif-5 Marinir, Mayor Marinir Alexander, Pasi Ops Mayor Marinir Prasetyo dan seluruh Perwira Yonif-5 Marinir. (*/arf)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sahroni Minta Polri Ungkap Upaya Serangan Balik terhadap Kejagung

Begini Respon Dewan Pers Terkait Penetapan Tersangka Direktur Pemberitaan Jak TV

Peran Direktur TV di Kasus Perintangan Penyidikan Impor Gula dan Timah