Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 01 Maret 2016

Kunjungan Anak TK Citra Bangsa di Yonif Mekanis 202/Tajimalela

KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Yonif Mekanis 202/Tajimalela merupakan suatu jajaran Brigade Infanteri 1 Pengaman Ibukota/Jaya Sakti yang dilengkapi dengan Alutsista berupa 38 unit Kendaraan Tempur Anoa buatan PT. Pindad, salah satu Industri Pertahanan milik Indonesia.

Sebagai upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat Yonif Mekanis 202/Tajimalela memberikan kesempatan secara terbuka kepada masyarakat luas baik dari instansi pemerintahan ataupun sekolah untuk berkunjung dan melihat secara langsung tentang satuan ataupun kemampuan Yonif Mekanis 202/Tajimalela.

Kegiatan kunjungan TK Citta Bangsa Jati Bening, Kota Bekasi. 40 anak-anak TK Citta Bangsa Jati Bening, Kota Bekasi beserta orang tua dan wali murid ke Yonif Mekanis 202/Tajimalela pada tanggal 29 Pebruari 2016 ke Asrama Yonif Mekanis 202/Tajimalela dengan tujuan untuk mengenalkan anak dari sedini mungkin tentang persenjataan dan militer yang dimiliki Negara kita (komentar dari Ibu Dewi, Guru TK)

Kegiatan tersebut juga sebagai upaya untuk menumbuhkan rasa kebangsaan, bagi generasi penerus anak-anak serta kegiatan Joyride juga dapat dilaksanakan oleh masyarakat luas yang berkunjung ke Yonif Mekanis 202/Tajimalela. Sehingga masyarakat dapat merasakan kemampuan persenjataan yang sudah dapat diproduksi di dalam negeri.

Dengan memahami tugas dan tanggung jawab Batalyon Infanteri Mekanis 202/Tajimalela, kami berharap masyrakat akan semakin dekat dan sayang dengan prajurit dan satuan kami, serta seluruh prajurit dan satuan jajaran TNI AD pada umumnya. Selain itu, kami juga ingin menunjukan bahwa sarana dan prasarana latihan serta Alutsista yang telah diberikan oleh Negara kepada kami telah kami jaga dan pelihara dengan sebaik-baiknya sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada seluruh bangsa Indonesia. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar