Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 30 Mei 2016

Dandim 0824 Dampingi Regu Sakawira Kartika Ikuti Perkemahan Sabtu Malam Minggu Sejajaran Korem 083/Bdj



KABARPROGRESIF.COM : (Lumajang) Pembinaan generasi muda menjadi andalan strategis dalam membentuk karakter generasi bangsa yang mantap dan berkualitas menghadapi era perkembangan yang mengancam lunturnya rasa cinta tanah air, bela Negara dan budaya luhur Bangsa Indonesia.

Seperti halnya pembinaan Pramuka melalui Sakawira Kartika yang melaksanakan Perkemahan Sabtu Malam Minggu (Persami) setiap tahunnya yang dikoordinir oleh Korem 083/Baladhika Jaya.

Persami Sakawira Kartika Jajaran Korem 083/Bdj Tahun 2016 ini dilaksanakan di Lapangan Jaten Kec Senduro Kab Lumajang dan dibuka pada Sabtu 28/05 Pukul 08.00 Wib oleh Bupati Lumajang As'at Malik, dan pada Minggu 29/05 Pukul 10.00 Wib ditutup oleh Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf Imam Purnomo Hadi, S.IP masing-masing mewakili Danrem 083/Bdj Kol Inf Fajar Setiawan, SIP yang sedang ada acara dinas ke Jakarta.

Masing-masing Kodim mengeluarkan sebanyak 2 regu masing-masing putra dan putri, termasuk Kodim 0824 Jember yang menyuarakan yel-yelnya dengan pendamping Serma Suprapta dan Sertu Rifaal saat kedatangan Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Muhammad Nas, SIP bersama Dandim 0821 dan Bupati Lumajang ditendanya.

Disela-sela acara Persami tersebut saat kami wawancarai Muhammad Nas menyampaikan bahwa kita sesuai ketentuan mengirimkan perwakilan sebanyak 2 regu masing-masing putra dan putri.

Ditegaskan bahwa dalam Persami ini ada berbagai latihan yang akan diadakan penilaian diantaranya kompas bintang, ketatalaksanaan tenda, upacara dan lain-lain tentunya dalam hal ini adik-adik saya harapkan tidak semata-mata mencari juara tetapi kepada bagaimana lebih memahami materi-materi yang dilatihkan oleh instruktur dan sekaligus menambah wawasan adik-adik.

Saat ditanya sampai kapan pembinaan ini dilaksanakan bahwa sesuai sambutan tertulis Danrem 083/Bdj jelas bahwa pembinaan generasi muda khususnya akan lebih dikembangan tentunya sesuai situasi dan keadaanya.

Ditambahkan bahwa ini juga dalam memantapkan karakter generasi bangsa dimana saat ini era global derasnya perkembangan dunia informasi utamanya yang mau tidak mau sudah melanda lingkungan sekitar kita, dan tantangan keadaan tersebut harus kita imbangi dengan kualitas generasi bangsa yang memiliki kemantapan rasa cinta tanah air,  bela Negara dan wawasan kebangsaan demi tetap tegaknya keutuhan dan kedaulatan NKRI. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar