Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Minggu, 29 Mei 2022

Dua Pekan Patroli Malam, 250 Unit Motor Diamankan Polresta Kupang


KABARPROGRESIF.COM: (Kupang) Sebanyak 250 unit kendaraan bermotor berhasil diamankan aparat Kepolisian Polresta Kupang Kota saat melakukan patroli malam selama dua pekan terakhir.

Patroli malam yang digelar Polresta Kupang yakni menindaklanjuti pengaduan warga terkait adanya kegiatan balap liar yang sangat meresahkan warga.

Hal itu dikatakan Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, saat dikonfirmasi media, Sabtu (28/5) siang.

"Pelaksanaan patroli ini dilakukan di beberapa titik diantaranya perempatan lampu merah Fatululi, depan Gereja Katedral, sepanjang jalan kuanino, Oepura- Sikumana, dan Mualafa," jelas Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto.

Dalam melakukan pengawasan, kata Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, pihaknya akan melihat kelengkapan pengendara dan memeriksanya apakah membawa senjata tajam atau minum keras.

Pengawasan yang dilakukan pihak Polresta Kupang, kata dia, merupakan salah satu langkah agar masyarakat tertib dalam berkendara dan wajib mengunakan helm.

Selain itu, kegiatan ini dilakukan agar dapat mengurangi terjadi tindak pidana pencurian sepeda motor, (curanmor) di wilayah hukum Polresta Kupang.

"Kendaraan bermotor yang kita amankan di kantor Satlantas Polresta Kupang yang tidak diambil pemiliknya, akan didata dan diinformasikan. Dalam pengawasan dan monitoring tersebut melibatkan semua personel Polresta Kupang," ujar dia.

0 komentar:

Posting Komentar