Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 21 Maret 2018

Aksi Donor Darah Warnai HUT Dharma Pertiwi Ke 54


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pangkalan TNI-AU Surabaya,– Dalam rangka menyambut HUT Dharma Pertiwi ke-54 yang jatuh pada tanggal 15 April 2018, Ibu-ibu PIA Ardhya Garini Cabang 4/D.II Lanud Surabaya mengikuti kegiatan donor darah bertempat di RSAL Dr. Ramelan Surabaya, Selasa (20/03/2018).

Kegiatan donor darah ini diikuti secara sukarela oleh para prajurit TNI dari Sidoarjo dan Surabaya, Ibu-ibu Pia Ardya Garini, Persit, serta Jalasenastri. Pada kegiatan tersebut, terkumpul sekitar 210 kantong darah yang langsung disumbangkan ke PMI untuk disalurkan kepada yang memerlukan darah.

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 4/D.II Lanud Surabaya, Ny Riska Rudy Iskandar mengatakan, manfaat donor darah selain menolong kelangsungan hidup orang lain ternyata juga bermanfaat untuk diri sendiri. Salah satunya bisa menyeimbangkan kadar zat besi dalam tubuh.

Tapi yang harus tetap diperhatikan, sebelum melakukan donor darah, pendonor terlebih dahulu harus diperiksa kondisi kesehatannya, golongan darahnya, diukur tensi darahnya termasuk masa lamanya pendonor untuk mendonorkan kembali.

Hal ini dilakukan guna menjaga kesehatan pendonor dan mencegah resiko penularan penyakit kepada penerima darah nantinya. Acara sosial kali ini juga diselingi dengan pemberian tali asih kepada anggota TNI maupun keluarganya yang sedang mendapatkan perawatan karena sakit.(arf)

0 komentar:

Posting Komentar