Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 16 Februari 2015

Danrem 084/BJ: Khalifah Mampu Beribadah Benar, Memimpin Dengan Hati, Bermental Tangguh, Berbuat Terbaik, Berani, Tulus dan Ikhlas

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Dalam kunjungan kerjanya ke wilayah Surabaya, Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Muhammad Nur Rahmad, mengadakan tatap muka dan silaturahmi dengan anggota Kodim 0832/Surabaya Selatan, Kodim 0831/Surabaya Timur dan Kodim 0830/Surabaya Utara, di Aula Makodim masing-masing, Senin (16/2). Dalam setiap acara tatap muka dan silaturahmi dengan anggota Kodim, Danrem selalu memberikan arahan, bimbingan dan petunjuk secara terbuka, sering diiringi dengan contoh-contoh yang lucu namun mengena masalah yang didiskusikan, sehingga para anggota dapat mengerti dan memahami denga mudah. Selain itu Danrem juga meminta masukan berupa pertanyaan, keluhan dan saran dari seluruh anggota yang hadir, agar komunikasi antara pemimpin dengan anggotanya tidak terputus. Acara tersebut selalu dihadiri oleh Dandim, para Danramil, para Perwira  Staf Kodim, Para Babinsa, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim wilayah masing-masing.

Dalam setiap sambutannya, Danrem 084/BJ selalu mengingatkan agar para komandan/ pemimpin bertanggungjawab untuk membimbing, mengarahkan dan membina satuan yang secara maksimal untuk mendukung tugas pokok. Kepedulian para pemimpin untuk memimpin dengan hati sangat dibutuhkan, di mana pemimpin mau secara terbuka mendengarkan aspirasi, keluhan dan masukan dari anggota guna menyelesaikan setiap permasalahan sehingga mampu mencegah terjadinya pelanggaran anggota. Pimpinan TNI AD (Kasad) mengharapkan kedepan agar prajurit TNI AD semakin profesional dan tidak ada yang melakukan pelanggaran. Budayakan hubungan yang baik dan harmonis antara pemimpin dengan yang dipimpin dengan saling asah, saling asuh dan saling asih.



Lebih jauh Danrem mengharapkan setiap anggota TNI AD menyadari bahwa mereka adalah orang-orang terpilih, amanah dan terhormat, setiap melaksanakan tugas Negara adalah sama dengan ibadah. Untuk itu, sebagai Khalifah/pemimpin harus mampu beribadah yang benar sehingga benar-benar memiliki mental yang baik dan tangguh yaitu menguasai perpaduan yang lengkap antara mental rohani, mental psikologi, mental kejuangan dan mental ideologi. Pemimpin harus bisa menjadi contoh dan teladan dalam beribadah yang benar, membina kehidupan keluarga yang baik dan harmonis. Jika prajurit mampu beribadah yang benar Insya Allah kehidupannya akan senatiasa tenang dan bahagia.

Tingkatkan 5 Kemampuan Teritorial : Kemampuan temu cepat lapor cepat, kemampuan manajemen teritorial, kemampuan penguasaan wilayah, kemampuan pembinaan perlawanan wilayah dan kemampuan komunikasi sosial. Setiap komando kewilayahan harus mampu menyiapkan dan menyajikan data terkini (update data) buku Petunjuk Teritorial (Jukter), Analisa Potensi Wilayah (Anpotwil), Analisa Potensi Pertahanan (Anpothan) dan Rencana Pembinaan Teritorial (Renbinter), sehingga data yang ada dapat mengambarkan kondisi yang nyata dil apangan, selanjutnya apa yang akan direncanakan dan dilaksanakan dengan instansi terkait sesuai dengan kondisi realitas di lapangan.

Penerimaan anggota Kodim se-Surabaya pada umumnya sangat resposif, antusias dan bersemangat, karena anggota sudah lama mengharapkan dapat bertatapmuka, mengenal dari dekat dan bersilaturahmi langsung dengan Danrem 084/BJ yang baru Kolonel Inf Muhammad Nur Rahmad.

Hadir dalam tatap muka dan silaturahmi Danrem, Danrem 084/BJ, para Kasi, para Dandim se-wilayah Surabaya, para Danramil, para Pasi, Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim se-wilayah Surabaya, acara tatap muka dan silaturahmi berlangsung aman, tertib dan lancar. (arf).

0 komentar:

Posting Komentar