Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2016

Dideportasi Imigrasi, La Nyalla Langsung Ditangkap Kejagung Saat Turun Dari Pesawat

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jatim, Maruli Hutagalung membenarkan penangkapan La Nyalla Matalitti oleh Kejagung. Ketua PSSI itu ditangkap usai di deportasi pihak Imigrasi. "Begitu turun dari pesawat, La Nyalla ditangkap oleh tim gabungan dari Kejagung dan Kejati Jatim,"kata Maruli kepada media di Kantor Kejati Jatim Jalan A Yani 54-56 Surabaya, Selasa (31/5). Setelah ditangkap, lanjut Maruli, La Nyalla langsung dibawa ke Kejagung untuk dilakukan pemeriksaan. "Setelah itu kita lakukan penahanan di Rutan Salemba cabang Kejagung,"terang Maruli. Maruli memastikan, tersangka perkara dugaan korupsi dana hibah Kadin tersebut akan dibawa ke Surabaya. "Pasti kita bawa kembali ke Surabaya, sidangnya juga di Pengadilan Tipikor Surabaya,"ujarnya. Maruli sempat menolak saat ditanya kapan La Nyalla akan menjalani proses tahap II di Kejati Jatim. "Itu teknis,  kan kita tahan samapi 20 hari kedepan, tunggu saja,"pungkasnya...

Tanpa Surat Dokter Asli, Hakim Malah Bantarkan Lenny Silas Ke RS Medistra Jakarta

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Putusan mengejutkan kembali dibuat Efran Basuning selaku ketua majelis hakim yang menyidangkan perkara penipuan batu bara senilai Rp 3,2 miliar, dengan terdakwa Eunike Lenny Silas. Pada persidangan yang digelar diruang Candra Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Hakim Efran lagi-lagi mengambil langkah aneh, dengan membantarkan terdakwa Eunike Lenny Silas ke RS Medistra Jakarta meski  hanya berdasarkan surat keterangan dokter RS Mitra Keluarga berupa foto copy saja dan tanpa melakukan kroacek terhadap dokter RS Mitra Keluarga. Di dalam copy surat dokter yang dibacakan  Jhon Mathias selaku tim penasehat hukum terdakwa Lenny Silas mengatakan, jika kliennya mengalami pembengkakan kelenjar getah bening di dada bagian kanannya, akibat adanya pembengkokan selang pasca operasi kanker. Tak hanya itu, pernyataan aneh juga dilontarkan Jhon Mathias dengan menyebut, pihak dokter RS Mitra Keluarga tidak berani mengambil tindakan operasi lantaran adanya pember...

Polisi Penyelundup Sabu Ke Tahanan Divonis 7 Tahun Penjara

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Briptu Rudolf David Borang hanya bisa tertunduk lesu, saat majelis hakim yang diketuai Efran Basuning menyatakannya terbukti bersalah  menjadi penyelundup sabu ke tahanan Polda Jatim. Dalam amar putusan yang dibacakan diruang Candra, Selasa (31/5), Tindakan Borang dianggap tak membantu program pemerintah dalam pemberantasan narkotika. Sebagai anggota Polri, semestinya Borang menjadi garda paling depan untuk memberantas narkoba. Tak hanya itu, sikap berbelit-belit juga menjadi faktor pemberat vonis Borang. Dia dinyatakan terbukti melanggar pasal 112 ayat 1 Undang-undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009. "Karena itu, kamu dihukum 7 tahun penjara,"ucap Hakim Efran pada terdakwa Borang. Hukuman subsidairpun juga dibebankan ke oknum Polisi yang bertugas dibagian Penjaga Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polda Jatim. Dia dihukum membayar denda sebesar Rp 800 juta, jika tidak dibayar, maka ada bonus hukuman badan yang harus dilaluinya selama ...

Pemkot Tak Mau Damai, PT GBP Merasa Iba Dengan Nasib Pedagang Pasar Turi

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Upaya perdamaian antara Pemkot Surabaya dengan PT Gala Bumi Perkasa (GBP) akhirnya mengalami deadclok atau jalan buntu. Pemkot Surabaya selaku penggugat  tetap ngotot tak mau berdamai dengan PT Gala Bumi Perkasa (GBP), pengelola Pasar Turi. Akibatnya akan berdampak dengan nasib para pedagang pasar turi, yang  semakin terkatung-katung. Proses mediasi digelar dengan dipimpin langsung oleh hakim I Made Ngurah Adyana. Melalui tim kuasa hukumnya, Pemkot Surabaya mengajukan resume perdamaian kepada hakim Made di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Selasa (31/5/2016). Sementara itu, dalam persidangan, ketua majelis hakim Mangapul Girsang mengaku telah mendapat laporan dari hakim Made terkait hasil mediasi tersebut. "Majelis telah menerima laporan bahwa mediasi belum berhasil dilakukan. Maka selanjutnya sidang akan dilanjutkan ke agenda pembuktian," ujarnya. Namun hakim Mengapul tetap berharap agar Pemkot Surabaya dan PT GBP menempuh jalan dam...

Sidang Perkara Pelanggaran Hak Cipta Lagu Radja Berlangsung Ricuh, Ini Alasannya

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Ketidakhadiran Ian Kasela sebagai saksi pelapor dalam persidangan dugaan pelanggara hak cipta lagunya oleh dua bos rumah karaoke, Happy Puppy dan NAV menjadi pemicu adu mulut antara Jaksa dan Tim Kuasa Hukum terdakwa. Awalnya disidang pertama, dengan terdakwa bos rumah karaoke Happy Puppy, Setyadi Santoso dengan agenda pemeriksaan saksi Kepala Outlet Happy Puppy Fatmawati, Jakarta berjalan lancar. Kegaduhan mulai terjadi dipersidangan kedua, dengan terdakwa bos rumah karaoke NAV Achmad Budi Siswanto. Saat itu, Hariyanto selaku ketua majelis hakim yang menyidangkan perkara ini menyampaikan penundaan  sidang lantaran waktunya tidak cukup. Hakim Hariyanto meminta Jaksa Ferry Rachman untuk menghadirkan tiga saksi sekaligus pada pekan depan. Nah, Di sela-sela itulah, pengacara terdakwa, Saiful Fachrudin, meminta agar Jaksa Feri Rahman menghadirkan saksi pelapor atau korban, Ian Kasela, terlebih dahulu. "Mohon dicatatkan di berita acara, Pak Hakim,...

Saksi Kasus Narkoba Ini Mengaku Dianiaya Polisi

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Farid Herlambang, saksi perkara narkoba yang menjerat Maryadi sebagai terdakwa memberikan keterangan yang mengejutkan saat dihadirkan jaksa Anggraeni sebagai saksi di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Senin (30/5). Dihadapan majelis hakim yang diketuai Mateus Samiaji, Farid mengaku kenal dengan terdakwa sejak satu bulan lalu sebelum ditangkap oleh petugas polisi Polsek Sukolilo. "Saya kenal terdakwa baru satu bulan," terangnya saat diperiksa sebagai saksi di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Senin (30/5/2016). Atas keterangan Farid, polisi lantas menuju kos terdakwa di Jalan Kebonsari LVK Barat. Menurut Farid, di kos itulah, polisi menggrebek dan menangkap terdakwa. Tapi keterangan Farid terbantahkan setelah Hopaldes Firman, kuasa hukum terdakwa bertanya soal adanya foto terdakwa. "Terkait foto, polisi menunjukkan foto apa kepada anda?" tanyanya Farid. Mendapati pertanyaan itu, Farid mengaku saat itu dirinya tidak pernah dibawa poli...

Super Model Asia Paula Verhoeven Menjadi Ikon Terbaru Crown Group, Water Fall

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta) Salah satu supermodel top Asia, Paula Verhoeven, berada di Australia minggu lalu untuk pengambilan gambar video dan foto untuk kampanye pemasaran Waterfall by Crown Group secara global. Pemenang Next Face of Asia 2012 yang memiliki darah Indonesia dan Belanda, Paula Verhoeven, telah berada di Sydney untuk video shoot di lokasi utama kota Sydney dan sekitar area pengembangan terbaru yang bergaya resor dari pengembang properti yang berbasis di Australia, Crown Group; Waterfall by Crown Group. Proyek yang terdiri dari empat tower di kawasan Waterloo ini akan menampilkan 331 unit apartemen, enam gerai ritel, restoran dan kafe ditambah fasilitas mewah termasuk kolam renang, gym, ruang serbaguna, ruang musik, area taman komunal, fasilitas barbekyu dan theater yang terletak di roof-top. Project Director Sales and Global Capital Crown Group, Prisca Edwards, mengatakan bahwa adalah hal yang sangat menarik dapat menggaet Paula untuk terlibat dalam peluncuran W...

Tandatangani Kerja Sama Lintas Kota, 17 Pemkab/Pemkot Ingin Maju Seperti Surabaya

Gambar
Pemkot Kenalkan e-Wadul dan Nomor Emergency Call Center 112 KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Semakin banyak saja pemerintah kabupaten/kota di Indonesia yang ingin mencontoh keberhasilan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dalam menerapkan sistem e-Government. Kemarin, Pemkot Surabaya menandatangani nota kesepakatan bersama kerja sama jaringan lintas perkotaan dengan 17 pemerintah kabupaten/kota. Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini dan kepala daerah dari 17 pemerintah kabupaten/kota di Balai Kota seusai upacara Hari Jadi Kota Surabaya ke-723 tahun, Selasa (31/5/2016). Tahun lalu, usai peringatan HJKS ke-722 tahun, Pemkot Surabaya juga menandatangani nota kesepakatan bersama kerja sama jaringan lintas perkotaan dengan 14 pemerintah kabupaten/kota di Indonesia. Artinya, sudah ada lebih 30 pemerintah kota/kabupaten di Indonesia yang telah bekerja sama dengan Surabaya. Untuk tahun ini, tujuh belas pemerintah kabupaten/kota itu yakni pemerintah kot...

Rayakan HJKS ke-723, Wali Kota Fokus Tingkatkan Kapasitas Warga Surabaya

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) masih menjadi fokus utama Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini di usia Kota Surabaya yang sudah memasuki 723 tahun. Wali Kota berharap, warga Surabaya mau dan mampu untuk meningkatkan kualitas hidupnya di bidang apa saja. Harapan tersebut disampaikan Wali Kota Tri Rismaharini seusai upacara Hari Jadi Kota Surabaya ke-723 tahun di Taman Surya, Selasa (31/5) pagi. “Fokus nya masih di SDM. Harapan saya, tahun ini kita bisa mulai dan harus bisa tingkatkan kapasitas kita. Kita mau dan mampu mengubah kehidupan kita di bidang apa saja. Saya tidak mau, kita menyerah, pasrah dan bilang ini sudah takdir Tuhan. Masyarakat bisa berupaya meningkatkan pendapatannya. Para siswa yang selama ini prestasinya biasa saja, harus berusaha untuk jadi juara kelas,” ujar wali kota. Dikatakan wali kota, pembenahan SDM berbeda dengan misalnya pembenahan infrastruktur. Bila pembenahan infrastruktur, tiap tahun tetap menjadi concern ...

Yonif Mekanis 202 Tajimalela Harumkan Nama Kodam Jaya

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Timur) Dengan diiringi lagu Pahlawan Muda seluruh Prajurit Yonif Mekanis 202/Tajimalela berjajar mulai gerbang masuk batalyon untuk  menyambut kedatangan rekan-rekan mereka yang menjadi perwakilan Tim Ton Tangkas, yang telah sukses meraih juara ke 4 dan membawa harum Kodam Jaya/Jayakarta ditingkat TNI AD. Langkah tegap dan senyum mengembang diwajah, tidak tampak sedikitpun rasa lelah diwajah setiap prajurit. Mereka semua senang dan bangga, latihan keras yang selama ini mereka lakukan telah terbayarkan melalui prestasi yang membanggakan. Danyonif Mekanis 202/TM Letkol Inf anan Nurakhman yang memimpin langsung Tim Ton Tangkas ini mengatakan bahwa “Tim Ton Tangkas ini telah menunjukkan kegigihan, keuletan dan semangat juang yang tinggi dalam berkompetisi secara sehat dan sportif, sehingga seluruh rangkaian lomba dapat diselesaikan dengan hasil yang terbaik dan memuaskan, serta membawa harum nama satuan dan Kodam Jaya”. Kegiatan lomba Peleton Tangkas m...

Kodam Jaya Ajarkan Pancasila Serentak Di Sekolah

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Timur) 1 Juni 2016 tepat hari lahirnya Pancasila, Kodam Jaya/Jayakarta mulai meriahkan dan memperingati dengan berbagai persiapan. Menurut Asisten Teritorial Kasdam Jaya Kolonel Inf Arudji, Kodam Jaya memperingati hari lahirnya Pancasila 1 Juni 2016 dengan menggelar pengajaran secara serentak di seluruh sekolah yang ada di Jakarta dan sekitarnya, dengan bekerja sama dengan Klinik Pancasila pimpinan Dr Dodik.Rabu (1/6) nanti. Masih menurut Arudji, kegiatan ini merupakan perintah Panglima TNI untuk memperingati hari lahirnya Pancasila. Kodam Jaya akan bekerja sama dengan Polri, Pemda dan para guru untuk kegiatan mengajar Pancasila tersebut  selama 30 sampai 60 menit dan tetap mengedepankan guru di sekolah dengan materi pembahasan seperti sejarah Pancasila, mengapa Pancasila  menjadi  dasar negara, mengapa 1 Juni diperingati sebagai hari lahir Pancasila dan 1 Oktober sebagai hari Kesaktian Pancasila. Kenapa sekolah sekolah yang menjadi sas...

Dandim 0506/Tangerang Kunjungan ke lokasi fisik TMMD di Desa Kandawati

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Komandan Kodim (Dandim) 0506/Tgr Letkol Inf Achirudin melakukan kunjungan mendadak di lokasi yang menjadi sasaran fisik TMMD ke-96. Di lokasi, tengah berlangsung tahap akhir pengecoran jalan Desa Kandawati Gunungkaler Tangerang oleh para prajurit Kodam Jaya dibantu warga setempat. Saat kunjungan, Dandim cukup terkesan karena lokasi fisik TMMD jauh dipelosok desa, bahkan signal telepon juga lemah, namun antusias warga setempat sangat terlihat untuk lebih dekat dengan Dandim, tidak sedikit yang ingin berjabat tangan dengan orang nomor satu di Kodim 0506/Tgr tersebut. Hal ini mengisyaratkan keakraban antara Dandim dengan masyarakat setempat. Dandim 0506 sosok yang santun dan sangat dekat dengan masyarakat dan mudah bergaul , bisa di terima di semua lapisan masyarakat dan sangat dekat dengan anggota kodim. Dari hasil kunjungan, Dandim 0506/Tgr tidak menemukan penyimpangan dari rencana, “Di lokasi TMMD ini, semuanya terlihat sesuai rencana“, terang lul...

Jelang Ramadhan dan Idulfitri, Danlanal Malang Hadiri Pertemuan Forpimda Kota Malang

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Menjelang Ranmadhan dan Idulfitri 1437 H, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Malang, Lantamal V Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono, S.H beserta Perwira Staf menghadiri pertemuan Forum Pimpinan Daerah dan Organisasi Masyarakat di Ballroom Hotel Ijen Suites Resort & Convention Nirwana Jl. Ijen Nirwana Blok A No. 16, kemarin(31/5),--- Tampak hadir Walikota Malang, Wawali Kota Malang, Ketua DPRD Kota Malang, Dandim, Kapolres, dan unsur pimpinan lainnya. Kegiatan yang diprakarsai oleh Ketua DPRD Kota Malang Moch. Arief Wicaksono, ST tersebut bertujuan untuk menyatukan visi dan misi dalam kegiatan Pengamanan menyambut bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1437 H di Kota Malang dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar. Ketua DPRD Kota Malang dalam sambutan mengatakan bahwa sinergitas seluruh unsur Forpimda sangat dibutuhkan untuk mensukseskan kegiatan menyambut Ramadhan dan hari Raya Idul Fitri 1437 H khususnya di Kota Malang bisa berjalan ...

Dandim Kediri : Mimpi Itu Menjadi Kenyataan

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Kediri) Untuk meyakinkan kondisi teraktual program renovasi Rumah Tidak Layah Huni (RTLH), yang tersebar di 29 Kecamatan se Kota dan Kabupaten Kediri, Kodim 0809/Kediri melakukan inspeksi pengawasan terpadu, secara serentak hari ini. Pengawasan tersebut terbagi 6 Tim yang terdiri dari Tim dari Staf Ter, Staf Ops, Staf Intel, Staf Pers dan Staf Log, selanjutnya tim tersebut langsung menuju lokasi objek RTLH dengan acak (sistem random sampling), selasa (31/05/2016). Sebelumnya Dandim Kediri, Letkol Inf Purnomosidi, bersama Pabung Kodim Kediri, Kapten Inf Puguh Jatmiko, Kapten Inf Tugas M.Ali (mewakili Para Danramil), Kapten Czi Muklasin, Kapten Arm Nur Solikin, Kapten Inf Yanis Prasetyo dan Kapten Inf Sutrisno, serta Peltu Darsono (mewakili Pasi Ter), melakukan rapat terbatas di Makodim Kediri, malam kemarin. Hasilnya, diputuskan untuk membagi tim pengawasan terpadu menjadi 6 kelompok, dan dilakukan secara spartan ,serta meninjau langsung lokasi objek RTLH. “Kit...

Tingkatkan kesadaran bela negara, Korem 084/BJ gelar Pelatihan Saka Wira Kartika

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Sidoarjo) Sebanyak 480 siswa dari SMA dan SMK binaan seluruh Kodim Jajaran Korem 084/BJ mengikuti kegiatan perkemahan Bakti Saka Wira Kartika tahun 2015 yang di laksanakan di lapangan Arhanudse-8 Sidoarjo, kegiatan perkemahan akan berlangsung selama 2 hari dari tanggal 28 s.d 29 Mei 2016. Acara tersebut dibuka oleh Wakil Walikota Surabaya Bpk. Wisnu sakti buana. Saka Wira Kartika adalah wadah kegiatan bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega untuk meningkatkan kesadaran bela negara melalui pengetahuan dan keterampilan dalam membentuk patriot bangsa yang setia, berbakti, dan menjunjung tinggi nilai luhur bangsa serta tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kegiatan perkemahan Bakti Saka Wira Kartika ini untuk membangun karakter insan dalam mewujudkan generasi muda yang memiliki pengetahuan, keterampilan dan kesadaran dalam membela kesatuan NKRI. Kemudian kondisi itu memiliki kepribadian Pancasila dan ber-Bhineka Tunggal Ika. Hal tersebut disa...

PUTING BELIUNG MELANDA WILAYAH KEC. PONGGOK KAB. BLITAR

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Blitar) Angin puting beliung mengobrak-abrik rumah warga desa Ponggok dan desa Kebonduren Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar pada pukul  15.00 Wib.Senin Sore(30/5/16)           Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian materiil ditafsir hingga puluhan juta rupiah, Pada pukul 15.00 Wib Senin sore  terjadi hujan lebat disertai angin kencang sehingga merobohkan pohon. Pohon roboh menimpa rumah  warga masyarakat, Dari data yang dihimpun anggota koramil Ponggok rumah warga yang tertimpa pohon tersebut antara lain  rumah milik Suparno Rt. 8 RW 1 Dusun Ponggok Desa Ponggok. Kerusakaan rumah tertimpa pohon kenanga kerugian ditafsir sekitar 20 juta rupiah Rumah milik Ny. Alfiya yang beralamat di  Rt.9 RW 1 Desa. Ponggok kerusakan dapur tertimpa  pohon kenanga kerugian sekitar 1 juta. Rumah Yusuf  alamat Rt. 9/1 ds ponggok  teras Rumah tertimpa pohon waru kerugian se...

Ada Nuansa Beda di Upacara HJKS ke-723 Besok

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Selasa (31/5) besok, Kota Surabaya berulang tahun ke-723. Dan, sudah menjadi keharusan, Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ditandai dengan upacara. Nah, kali ini, ada nuansa beda dalam upacara peringatan HJKS. Bila di tahun-tahun sebelumnya, upacara HJKS berjalan seperti upacara pada umumnya, kali ini akan kental dengan nuansa Suroboyo-an. Rasa Suroboyo itu sangat terasa saat sesi gladi resik pada Senin (30/5/2016) pagi. Salah satu yang paling menonjol adalah bunyi musik gamelan dan kendang ala ludruk Suroboyo-an. Ya, di setiap pergantian bagian sesi acara upacara, terdengar lebih akrab di telinga dengan alunan musik khas Suroboyo yang dimainkan siswa-siswi SMK Negeri 12 Surabaya. Semisal ketika sesi Wali Kota Surabaya selaku inspektur upacara (Irup) memasuki lokasi upacara, ketika penghormatan kepada Irup upacara, atau ketika sesi lambang Surabaya di bawa masuk ke arena upacara. Untuk paduan suara, juga menyajikan rasa baru. Bila biasanya, para sisw...

Sakit Jiwa, Jagal Karah Bakal Lolos Tuntutan Hukum

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya memastikan tidak akan melanjutkan proses hukum kasus pembunuhan yang menjerat Sukisko sebagai tersangka. Menurut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Surabaya, Didik Farkhan Alisyahdi menjelaskan, alasan bakal dihentikannya kasus pembunuhan tersebut dikarenakan, Tersangka Sukisko mengalami gangguan jiwa atau gila. Hal itu dibuktikan dari keterangan dokter Rony Subagyo. "Mengacu pasal 44 ayat 1 KUHP, kita tidak bisa melanjutkan perkara ini,"terang Didik Farkhan saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin (30/5). Dijelaskan Didik, penghentian perkara atau SP 3 kasus ini merupakan ranah penyidik, Kejaksaan hanya bersifat memberikan petunjuk. "Memang ada keterangan ahli di dalam BAP yang memberikan keterangan agar Hakim lah yang akan memutus tersangka sakit jiwa, tapi bagi kami itu keliru, kalau sakit jiwa nya terungkap dalam sidang, baru itu kewenangan hakim,"terang Didik. "Se...

La Nyalla Kembali Ditetapkan Tersangka

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kendati sudah tiga kali kalah, tapi tak membuat Kejati Jatim kapok dan malah kembali menetapkan La Nyalla Mattaliti sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pembelian saham perdana (IPO) Bank Jatim dengan dana hibah Kamar Dagang dan Industri (Kadin) provinsi setempat. "Hari ini Sprindik dan Penetapan La Nyalla sebagai tersangka kita turunkan,"kata Kajati Jatim, Maruli Hutagalung di Kantor Kejati Jatim, Senin (30/5). Namun saat ditanya nomor sprindik dan surat penetapan tersangkanya, Maruli enggan membeberkannya. "Dia kita jadikan tersangka untuk TPK (tindak pidana korupsi)-nya. TPPU (tindak pidana pencucian uang)-nya menyusul," ujar mantan Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejaksaan Agung pada sejumlah awak media. Maruli juga mengaku telah menetapkan La Nyalla sebagai buron, Bahkan juga kembali mengajukan cegah tangkal (cekal) yang baru untuk La Nyalla ke Kementerian Hukum dan HAM. ...

Lurah Sidosermo Segera Diadili

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Setelah dilakukan penahanan oleh Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya, Lurah Sidosermo, Joko Sutrisno bersiap-siap duduk di kursi pesakitan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Surabaya di Juanda Sidoarjo. Pasalnya, hari ini penyidik telah melimpahkan berkas perkara dugaan pungutan liar (Pungli) dalam Pengurusan sertifikasi Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona) periode tahun 2013 hingga 2014. "Hari ini perkaranya kita limpahkan ke Pengadilan Tipikor, dan tidak lama lagi akan disidangkan,"terang Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Surabaya, Didik Farkhan Alisyahdi saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin (30/5). Dijelaskan Didik, peristiwa pungli tersebut terjadi saat, Joko menjabat sebagai Lurah Dukuh Setro. "Semestinya pengurusannya gratis,   dan tidak dipungut biaya karena semua sudah dibiayai BPN, tapi ada sekitar 600 pemohon yang dipungut biaya, mulai Rp 1 juta sampai Rp 1,5 juta ,...

Risma Buka Pameran Foto Denyut Kehidupan Surabaya

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menghadiri pameran foto denyut kehidupan Surabaya yang digelar Kantor Berita Antara Biro Jawa Timur bekerja sama dengan Pemkot Surabaya di gedung Galeri Museum Siola Surabaya, Senin (30/5).      Ketua Kantor Berita Antara Biro Jatim Akhmad Munir dalam sambutannya mengatakan pameran foto yang digelar Antara setiap tahunnya biasanya digelar di mal-mal, namun tahun ini khusus di gelar di Galeri Museum Surabaya dalam rangka memperingati HUT ke 723 Surabaya.      "Suatu kebanggaan dan kehormatan, bu Risma hadir membuka pameran foto. Ini Memandakan Surabaya milik bersama, khususnya para fotografer," kata Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur ini.      Ia mengatakan foto yang dipamerkan kali ini merupakan 30 foto nominasi lomba foto tema Denyut Kehidupan Surabaya. Peserta lomba sebanyak 400 orang dari kalangan jurnalis, komunitas foto, mahasia dan ...

80 Wajah Surabaya Dalam Bingkai Disajikan Sambut HJKS ke 723

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Dalam menyambut Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) tahun 2016, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Bagian Humas, bekerja sama dengan Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara, mengadakan perhelatan pameran foto dengan tema “Denyut Kehidupan Surabaya”. Berlokasi di Galeri Museum Surabaya (ex Siola), siang tadi (30/5). Dalam gelaran tersebut hadir Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Kepala Biro Perum LKBN Antara Akhmad Munir, dan Jajaran kepala SKPD di lingkungan Pemkot Surabaya. Sebanyak 80 foto yang diambil dari berbagai wilayah Kota Pahlawan, disajikan secara menarik di galeri yang bersebelahan dengan Museum Surabaya ini. Kepala Biro Perum LKBN Antara, Akhmad Munir menjelaskan, pameran yang digelar hari ini menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi seluruh fotografer di Surabaya. Sebanyak 400 peserta turut berpartisipasi memeriahkan gelaran ini. “Sebelumnya pameran foto selalu diadakan di mal-mal besar, namun kali ini pameran foto diadakan d...

Korem 084/Bhaskara Jaya Berkomitmen Bebas Narkoba

Gambar
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Panglima TNI Jendral TNI Gatot Nurmantyo kepada seluruh anggota TNI agar terbebas dari bahaya narkoba. Korem 084/Bhaskara Jaya secara bergiliran melaksanakan pemeriksaan urine. Pemeriksaan urin kali ini, bekerja sama dengan petugas BNNP Sidoarjo. Test urin digelar di Aula Makorem 084/Bhaskara Jaya yang diikuti oleh kurang lebih 60 orang Prajurit, Senin (30/5/2016).   Test Urin ini merupakan kelanjutan dari test-test urin yang telah dilakukan pada bulan-bulan sebelumnya. Dimana pelaksanaan dari test urin bukan hanya dilaksanakan oleh Makorem 084/Bhaskara Jaya saja tetapi dilaksanakan juga di seluruh Kodim jajaran. “Ini merupakan langkah serius dalam memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di kalangan prajurit TNI, khususnya di Korem 084/Bhaskara Jaya” Jelas Kasi Intel Korem 084/BJ Letkol Inf Fahrul Rozi. “TNI berkomitmen memberantas penyalahgunaan dan peredaran Narkoba yang diawali dari da...