Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Jumat, 23 September 2016

Tegakkan Disiplin, Denpomal Lanal Yogyakarta Gelar Operasi Gaktib Lalin



KABARPROGRESIF.COM : (Yogyakarta) Guna meningkatkan dan menegakkan disiplin prajurit  dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI AL khususnya  yang berdinas di Pangkalan TNI AL (Lanal) Yogyakarta, Lantamal V, Detasemen Polisi Militer Angkatan Laut (Denpomal)  menggelar Operasi  Gaktib Lalu lintas di jalan raya depan Mako Lanal Yogyakarta, Rabu (22/9).

Opsgaktib Lalin yang digelar Denpomal Lanal Yogyakarta ini, dimulai pukul 05.30 s.d. 08.30 WIB, operasi tersebut dipimpin langsung  Komandan Detasemen Polisi Militer Angkatan Laut (Denpomal) Lanal Yogyakarta, Mayor Laut (PM) Yasir Fadli Dayan.

Tujuh personel Denpomal Lanal Yogyakarta, dengan sigap menghentikan, meminggirkan dan memeriksa kelengkapan personel Lanal Yogyakarta baik yang menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua. Sementara personel lainnya mengatur arus lalulintas agar tidak terjadi kemacetan.

Menurut Dandenpomal Lanal Yogyakarta, sasaran dari Opsgaktib Lalin kali ini adalah mengecek kelengkapan surat  seperti SIM, STNK  kendaraan bermotor yang digunakan prajurit dan PNS baik roda empat maupun roda dua.

Selain itu surat kelengkapan pribadi dari anggota itu sendiri seperti KTP, Kartu Tanda Anggota (KTA) maupun kelengkapan seragam dinas yang digunakan personel. Hal tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan dan menegakkan disiplin personel dalam rangka tertib berlalu lintas.

Dari hasil gelaran Opsgaktib Lalin kali ini, Denpomal masih menemukan beberapa pelanggaran yang dilakukan personelnya antara lain tidak membawa SIM, STNK, penggunaan helm yang tidak standar, tidak membawa KTA dan tidak lengkap dalam menggunakan seragam dinas.

Usai melaksanakan razia terhadap kelengkapan kendaraan, Denpomal melanjutkan pengecekan terhadap kelengkapan dan kondisi kendaraan dinas. Apel kelengkapan kendaraan dinas tersebut digelar di halaman Mako Lanal Yogyakarta. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar