Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 02 Januari 2018

Tempati Rumah Jabatan Dankodiklatal Gelar Tasyakuran dan Istighotsah


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Mengawali tahun 2018 Komandan Komando Pembinaan Doktrin pendidikan dan Latihan TNI Angkatan laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Darwanto, S.H., M.A.P menempati rumah jabatan yang beralamatkan Jl. Kapuas No 31 Surabaya. Di hari pertama menempati rumah jabatan tersebut Komandan Kodiklatal menggelar tasyakuran sekaligus Istighosah.

Hadir dalam acara tersebut  KH Sholeh Qozim, Pejabat Utama Kodiklatal diantaranya Wadan Kodiklatal, Brigjen TNI Marinir Kasirun Situmorang, S.H, Dirdiklat Laksma TNI Gregorius Agung W.D M.Tr (Han), Dirum Laksma TNI Bernard Setyo Budiheruyono, Dirdok Laksma Irwan Achmadi, M.Tr (Han), Dirjianbang Laksma TNI Budi Kalimantoro, Dankodikopsla Laksma TNI Maman Firmansyah. Selain itu hadir pula Wakil Ketua Gabungan Jalasenastri Ny. Kasirun Situmorang dan Pengurus Gabungan Jalasenastri Kodiklatal.

Sebelum mengawali sambutan Komandan Kodiklatal Laksda TNI Darwanto, S.H., M.A.P terlebih dahulu memperkenalkan keluarganya, antara lain Ny. Ina Darwanto dan putra putrinya yaitu Tama Karina Florentina, Sekar Intan Nariswara dan Hakim Akbar Triyuwono serta cucu-cunya. Orang nomor satu dijajaran Kodiklatal ini menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para undangan yang telah meluangkan waktu dalam acara menempati rumah jababatan yang dilanjutkan tasyakuran dan Istighosah.

Kepada para hadirin,  Komandan Kodiklatal berharap agar dalam menempati rumah jabatan tersebut mendapatkan barokah dari Allah S.W.T sekaligus  diberi kesuksesan dalam memimpin Kodiklatal yang baru diemban selama 56 hari tepatnya sejak tanggal 14 September yang lalu.

“Kehadiran para undangan yang tulus iklas dibarengi dengan Qatam Al Quran, semoga membawa barokah yang hadir disini dan barokah dalam kedinasan di Kodiklatal ke depan,” pinta Komandan Kodiklatal ini.

Sementara itu KH Sholeh Qosim dalam pembekalanya menyampaikan sebagai pemimpin dalam memimpin hendaklah meniru empat sifat Rosulullah Nabi Muhammad S.A.W. Adapun empat  sifat tersebut adalah  Sidiq yang berarti benar baik dalam perkataan dan benar dalam tindakan, sifat kedua adalah amanah berarti dapat dipercaya baik ucapan maupun tindakan. Sifat ketiga Tablig yang berarti  menyampaikan kebenaran kepada siapapun, sedangkan sifat terakhir adalah Fathonah yang berarti bijaksana.

Selesai ceramah, Istighosah dan Qatam Al Quran acara diakhiri dengan pemberian santunan dari Komandan Kodiklatal Laksda TNI Darwanto, S.H.M.A.P dan Ketua Gabungan Jalasenastri Ny. Ina Darwanto kepada anak-anak yatim dan piatu. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar